Jurnal Sains Terapan Pariwisata
Vol. 8 No. 2 (2023): Jurnal Sains Terapan Pariwisata

Pemanfaatan Ampas Kelapa Dalam Pembuatan Pie Crust

Murniaty, Dini (Unknown)
Limdy, Daniel Stephanus (Unknown)
Luthfiandana, Rio (Unknown)
Zatmodisuawa, Raden Muhammad (Unknown)
Aprilia, Tiyara (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2023

Abstract

Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penggunaan tepung ampas kelapa dalam pembuatan pie crust, mengetahui tingkat kesukaan masyarakat, serta mengetahui formulasi terbaik pembuatan pie crust menggunakan tepung ampas kelapa.Metodologi: Metode penelitian yang digunakan menggunakan desain metode Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan dilakukan pengulangan sebanyak 3 kali serta diberikan kode pada setiap variasi.Implikasi: Hasil dari penelitian diketahui pembuatan pie crust menggunakan tepung ampas kelapa menghasilkan mutu sensorik yang berbeda, Warna tertinggi ada pada sample variasi 1 yaitu penggunaan 10% tepung ampas kelapa (3.33). Aroma kelapa pada sample variasi 4 yaitu penggunaan 40% tepung ampas kelapa (4.56). Tekstur pada sample variasi 1 penggunaan 10% tepung ampas kelapa (3.24). Rasa kelapa pada sample variasi 4 penggunaan 40% tepung ampas kelapa (3.71). Posisi pertama yang disukai oleh panelis ada pada variasi 2 yaitu penggunaan 20% tepung ampas kelapa. Formulasi terbaik pembuatan pie crust menggunakan tepung ampas kelapa ada pada variasi 2 yaitu penggunaan 20% tepung ampas kelapa, dengan total nilai rata-rata yang didapatkan sebesar (4.44).

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jstp

Publisher

Subject

Humanities Education Library & Information Science Public Health Social Sciences Veterinary Other

Description

Jurnal Sains Terapan Pariwisata adalah jurnal nasional terlengkap untuk semua yang peduli dengan inovasi dan pengembangan aspek pariwisata serta isu pariwisata terkini, seperti Destinasi Wisata, Perhotelan, Gastronomy dan MICE. Jurnal ini berisi penelitian teoritis dan terapan, mendorong penelitian ...