Bina Sehat Masyarakat
Vol 4, No 1 (2024)

PENGARUH EDUKASI BERBASIS HOME VISIT TERHADAP PENINGKATAN PENGETAHUAN MENGENAI KESEHATAN PADA LANSIA

Wulandari, Anisa (Unknown)
Nurfauziah, Esa (Unknown)
Amanullah, Fadhly (Unknown)
Ardila, Novi Hera (Unknown)
Niam, Raffila Syifaun (Unknown)
Salsabila, Rizka (Unknown)
Astuti, Ayu Prameswari Kusuma (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Aug 2024

Abstract

Desa Margamukti merupakan salah satu desa yang berada di Kecamatan Sumedang Utara dengan masalah yang terjadi di desa Margamukti adalah belum adanya data penyakit tidak menular, kurangnya pengetahuan akan masalah kesehatan terutama pada lansia, kurangnya gaya hidup yang sehat, kurangnya kepatuhan dan kontrol pada faktor-faktor risiko yang dapat menyebabkan masalah kesehatan. diperlukannya peningkatan kesadaran dan pengetahuan tentang faktor-faktor risiko yang dapat meningkatkan masalah kesehatan dan cara mengatasinya salah satunya adalah dengan home visit. Tujuannya adalah untuk eningkatkan pengetahuanmasyarakat terhadap kesehatannya khususnya hipertensi. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif digunakan untuk mengumpulkan sampel proporsional stratified random sampling dengan populasi masyarakat di Desa Margamukti. Hasil yang didapatkan dari responden mengalami masalahkurangnya pengetahuan terhadap penyakitnya, sehinggadilakukanlah skrining dan pendidikan kesehatan. Kesimpulan didapatkan adanya pengaruh pendidikan kesehatan dan intervensi yang diberikan, dapat disimpulkan bahwa program kunjungan dan edukasi kesehatan memiliki dampak positif pada pengetahuan kesehatan masyarakat di Desa Margamukti.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

BSM

Publisher

Subject

Health Professions Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology Neuroscience Nursing

Description

Jurnal Pengabdian Masyarakat “Bina Sehat Masyarakat” adalah jurnal yang berisi hasil pengabdian kepada masyarakat yang berfokus pada masalah utama dalam pengembangan ilmu bidang keperawatan. Bentuk kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang dipublikasikan berupa implementasi hasil penelitian, ...