Journal of Shariah Economic Law
Vol 4 No 2 (2024): Hukum Ekonomi Syariah

PRAKTIK PAKATAN DALAM PENYELENGGARAAN WALIMATUL URSY DI DESA SEKUDUK KECAMATAN SEJANGKUNG KABUPATEN SAMBAS PERSPEKTIF HUKUM EKONOMI SYARIAH

Saputri, Yuni (Unknown)
Marluwi, Marluwi (Unknown)
Ulya, Nanda Himmatul (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Aug 2024

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui praktik pakatan dalam penyelenggaraan walimatul ursy di Desa Sekuduk Kecamatan Sejangkung Kabupaten Sambas dan hasil tinjauan hukum ekonomi syariah terhadap praktik pakatan ini. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan. Penelitian menggunakan teknik wawancara. Sumber data primer yang diperoleh langsung dari hasil wawancara informan, sedangkan sumber data sukender diperoleh dari referensi literasi. Teknik pemeriksaan keabsahan data yag digunakan yaitu tringulasi sumber dan tringulasi teknik. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pelaksanaan pakatan pada penyeleggaraan walimatul ursy dilakukan dengan cara penerima pakatan datang langsung ke rumah penerima pakatan dengan membawa barang berupa barang konsumsi untuk penyelenggaraan walimatul ursy. Kemudian, pada pakatan selanjutnya penerima harus mengembalikan barang peseta pakatan yang lain, pada saat pelaksanaan walimatul ursy di lain waktu sebagaimana yang telah diberikan sebelumnya sesuai jumlah barang sama. Ditinjau dari Hukum Ekonomi Syariah praktik pakatan dikaitkan pada utang piutang/al-qard. Dilihat dari rukun dan syarat utang piutang/al-qard, yaitu adanya seorang yang berhutang dan juga adanya yang memberi hutang, dan objek yang jelas dalam utang piutang/al-qard, serta dikuatkan dengan akad dengan bertemu langsung antara kedua belah pihak.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

al-aqad

Publisher

Subject

Religion Humanities Economics, Econometrics & Finance Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Al-Aqad is an interdisciplinary journal published twice a year online (e-journal) by the Department of Sharia Economic Law of Sharia Faculty of the Pontianak State Institute of Islamic Studies. It would be maintained every year to come up as a properly online journal included the reviewing process. ...