SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA
Vol 1 (2022)

Pembelajaran Bahasa Indonesia bergaya tradisional melalui permainan “Cublak – Cublak Suweng”

Afrisca Khusnul Qurnianingrum (Unknown)
Sari Nur Aftitani (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Aug 2022

Abstract

Pembelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia memiliki empat keterampilan berbahasa yang harus dikuasai dan penting dalam proses pembelajaran siswa, yaitu keterampilan menulis, membaca, menyimak dan berbicara. Salah satu faktor penunjang efektivitas dalam pemahaman konsep pada pembelajaran adalah media pembelajaran. Sehingga siswa tidak hanya mendapatkan teori saja, tetapi juga memiliki kreativitas dan aktif dalam memahami konsep pembelajaran. Prinsip pembelajaran yang digunakan adalah pengembangan Pendidikan Budaya dan Karakter Bangsa mengusahakan agar peserta didik mengenal dan menerima budaya dan karakter bangsa sebagai milik mereka. Salah satunya adalah menggunakan media pembelajaran bergaya tradisional melalui permainan “Cublak-Cublak Suweng”. Dengan menggunakan inovasi baru, itu menjadi salah satu kreativitas guru dalam membangun kondisi kelas yang lebih aktif dan menarik. Dengan penggunaan media pembelajaran permainan tradisional ini juga akan meningkatkan kelestarian budaya daerah Indonesia melalui bidang pendidikan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

SENASSDRA

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA) merupakan program tahunan yang wajib diselenggarakan. Kegiatan ini merupakan wadah bagi para dosen dan mahasiswa untuk meningkatkan kompetensinya. Selain itu dalam rangka pemenuhan Tri Dharma Perguruan Tinggi bagi dosen karena dalam ...