Majalah Ilmiah Teknologi Elektro
Vol 8 No 1 (2009): (January - June) Majalah Ilmiah Teknologi Elektro

ANALISA ALIRAN DAYA DENGAN METODE INJEKSI ARUS PADA SISTEM DISTRIBUSI 20 KV

IBG Manuaba - (Unknown)
Kadek Amerta Yasa (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Aug 2012

Abstract

Metode Injeksi Arus (Current Injections Method) merupakan metode baru hasil pengembangan dari metode Newton-Raphson yang digunakan untuk menganalisa aliran daya. Metode Injeksi Arus memiliki struktur matriks Jacobian yang di-update pada setiap iterasi sehingga lebih cepat dalam melakukan analisa aliran daya. Metode Newton Raphson dan metode Injeksi Arus dibandingkan dengan melihat hasil analisanya. Penyulang Bukit Jati, Tenganan,  dan VIP 2 merupakan penyulang-penyulang yang digunakan sebagai obyek analisa aliran daya. Penyulang Bukit Jati, dan Penyulang Tenganan adalah penyulang di Area Jaringan Bali Timur,  sedangkan Penyulang VIP 2 adalah penyulang di Area Jaringan Bali Selatan. Dari hasil analisa, metode Injeksi Arus terbukti lebih cepat dan memerlukan lebih sedikit proses iterasi dibandingkan metode Newton-Raphson. Untuk hasil tegangan bus, keduanya menunjukkan hasil yang tidak berbeda jauh. Dalam semua analisa yang dilakukan, metode Injeksi Arus lebih efisien daripada metode Newton-Raphson.

Copyrights © 2009






Journal Info

Abbrev

mite

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Energy Engineering

Description

Majalah Ilmiah Teknologi Elektro (MITE) is peer review journal, published twice a year by the Study Program of Magister Electrical Engineering, Faculty of Engineering, Universitas Udayana. This journal discusses the scientific works containing results of research in the field of electrical, include ...