Jurnal Eksistensi Pendidikan Luar Sekolah (E-Plus)
Vol 1, No 1 (2016): Jurnal Eksistensi Pendidikan Luar Sekolah (E-Plus)

IMPLIKASI PENDIDIKAN KESETARAAN PAKET C TERHADAP PENINGKATAN TARAF HIDUP WARGA BELAJAR DI SKB KOTA SERANG

Suhaenah, Een (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Feb 2016

Abstract

 “ IMPLIKASI PENDIDIKAN KESETARAAN PAKET C TERHADAP PENINGKATAN TARAF HIDUP WARGA BELAJAR DI SKB KOTA SERANG”  Een SuhaenahJurusan Pendidikan Luar SekolahUniversitas Sultan Ageng Tirtayasa ABSTRAKPermasalahan yang dikaji dalam penelitian ini adalah (1) Bagaimana implikasi pendidikan kesetaraan paket C di SKB Kota Serang (2) Bagaimana hasil belajar pendidikan kesetaraan paket C di SKB Kota Serang (3) Apa sajakah faktor pendukung dan penghambat terhadap proses pembelajaran kesetaraan paket C di SKB Kota Serang. Penelitianini bertujuan untuk:  (1) untuk mengetahui implikasi pendidikan  kesetaraan paket C di SKB Kota Serang, (2) Untuk mengetahui hasil belajar dari program pendidikan kesetaraan paket C di SKB Kota Serang, (3) Untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat terhadap proses pembelajaran kesetaraan paket C di SKB Kota Serang.Metode dalam penelitian ini adalah metode  deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Adapun teknik pengumpulan data menggunakan wawancara mendalam, observasi dan studi dokumentasi, dengan subyek penelitian yakni pengelola kesetaraan paket C Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Kota Serang, tutor kesetaraan paket C, dan 8 warga belajar kesetaraan paket C. tekhnik pengolahan data yakni tahap orientasi, tahap eksplorasi, tahap member check. Teknik analisis data yakni tahap reduksi, display data, kesimpulan, verifikasi, danvaliditas data. Sedangkan dalam penelitian ini menggunakan metode triangulasi sumber data. Berdasarkan hasil penelitian Implikasi pendidikan kesetaraan paket C terhadap peningkatan taraf hidup warga belajar di SKB Kota Serang warga belajar memiliki kemampuan, peningkatan ekonomi dan kretivitas dalam berwirausaha. Namun pada kenyataannya tidak semua warga belajar kesetaraan paket C dapat mengikuti proses pembelajaran dengan baik. Hasil belajar kesetaraan paket C dapat meningkatkan taraf hidup yaitu dilihat dari pekerjaan dan pendapatan, kesejahteraan sosial sudah banyak peningkatan. Adapun faktor pendukung dan penghambat terhadap proses pembelajaran kesetaraan paket C di SKB Kota Serang. Faktor pendukung yakni penyampaian materi pembelajaran dengan baik dan sesuai kebutuhan warga belajar, sarana dan prasarana yang memadai dan layak ,adanya  dukungan dari pengelola kesetaraan  paket C, dukungan  dari keluarga, adanya bantuan dari pemerintah. Sedangkan faktor penghambat yakni kurangnya motivasi dari tutor, jadwal pembelajaran dan jarak tempuh. Kata Kunci: Implikasi pendidikan kesetaraan paket C, Peningkatan taraf hidup warga belajar.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

E-Plus

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal Eksistensi Pendidikan Luar Sekolah (E-Plus) publishes the research relate to the development of social studies and Overseas Education as a form of intellectual property. This journal is published 2 times a year in February and ...