KONSELI: Jurnal Bimbingan dan Konseling (E-Journal)
Vol 1, No 2 (2014): KONSELI: Jurnal Bimbingan dan Konseling

UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS XI IPA MADRASAH ALIYAH GUPPI BANJIT KABUPATEN WAY KANAN TAHUN PELAJARAN 2014/2015

thahir, andi (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Mar 2017

Abstract

Layanan bimbingan pribadi-sosial ini adalah suatu upaya untuk membantu individu dalam memecahkan masalah yang berhubungan dengan keadaan psikologis dan sosial peserta didik, sehingga individu memantapkan kepribadian dan mengembangkan kemampuan individu dalam menangani masalah-masalah dirinnya. Sedangkan hasil belajar adalah hasil yang telah dicapai peserta didik setelah proses pembelajaran. Jenis penelitian yang penulis gunakan adalah penelitian eksperiment dan desain One-group Pretest-Posttest Design. Sampel di observasi dua kali (pretest dan post-test). Teknik pengumpulan data dengan mengunakan tes, kuisioner, angket, wawancara, dan dokumentasi. Populasi dalam penelitian ini adalah kelas XI Madrasah Aliyah GUPPI Banjit Kabupaten Way Kanan. Sedangkan yang menjadi sampel adalah kelas XI IPA MA GUPPI Banjit Kabupaten Way Kanan.Gambaran hasil belajar pada peserta didik kelas XI IPA MA GUPPI Banjit Kabupaten Way Kanan bahwa terdapat peningkatan hasil belajar peserta didik sebanyak 16,7% dari 45,8% menjadi 62,5% dan terdapat penurunan pribadi-sosial terganggu dari 66,6% menjadi 8,3%, yang artinya peserta didik telah menunjukkan pribadi-sosial yang cukup baik.

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

konseli

Publisher

Subject

Education Social Sciences

Description

KONSELI is a journal published by the Tarbiyah Faculty, Raden Intan State Islamic University of Lampung, INDONESIA. KONSELI published twice a year. KONSELI receives articles about The Counseling Education, Guidance and Counseling and Psychology. It is intended to communicate original research and ...