Acta Aquatica: Aquatic Sciences Journal
Acta Aquatica: Aquatic Sciences Journal, Vol. 4: No. 1 (April, 2017)

Aktivitas antibakteri dari ekstrak getah mangrove Excoecaria agallocha pada pelarut kloroform terhadap Escherichia coli dan Staphylococcus aureus

Dian Puspitasari (Prodi Budidaya Perairan, Fakultas Pertanian, Universitas Asahan. Kisaran, Sumatera Utara. 21216)



Article Info

Publish Date
29 Apr 2017

Abstract

Ekstrak mangrove dari jenis Excoecaria agallocha telah diketahui memiliki berbagai manfaat, seperti yang berasal dari daun, akar, kulit batang dan tidak terkecuali pada getah. Getah ini telah dimanfaatkan untuk meracuni ikan, dan dapat membutakan mata apabila getah masuk kedalam mata walaupun sifatnya sementara. Penelitian ini dilakukan untuk menganalisa adanya aktivitas antibakteri ekstrak getah mangrove E. agallocha menggunakan pelarut kloroform terhadap bakteri Escherichia coli dan Staphylococcus aureus. Tahapan dalam penelitian ini meliputi ekstraksi dan uji aktivitas antibakteri. Penelitian ini menggunakan lima perlakuan meliputi kontrol dan ekstrak kloroform dengan konsentrasi 1 µg/disk, 5 µg/disk, 10 µg/disk dan 50 µg/disk. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstrak getah mangrove E. agallocha menggunakan pelarut kloroform dapat menghambat pertumbuhan bakteri E. coli dan S. aureus dengan diameter zona hambat yang dihasilkan sebesar                  (9,67 ± 0,32) mm terhadap E. coli dan (11,07± 0,25) mm terhadap S.aureus.The extract of various plant parts of the mangrove Excoecaria agallocha has been proved as a potential source, for example the extract of leaves, root, bark and also sap. The sap is used for fish poison and temporary blindness if it gets into the eyes. This research for analyse antibacterial activity of extract sap of mangrove E. agallocha with kloroform solvent againts Escherichia coli and Staphylococcus aureus. This research include extraction and antibacterial activity test. This experiment use one control and four different concentration of chloroform extract (1 µg/disc, 5 µg/disc, 10 µg/disc dan 50µg/disc). The result showed that the sap extract of mangrove E. agallocha with chloroform solvent has antibacterial activity to inhibit E. coli dan S. aureus growth with minimum inhibitory concentration (9,67 ± 0,32 ) mm to E. coli dan (11,07± 0,25) mm to S.aureus.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

acta-aquatica

Publisher

Subject

Materials Science & Nanotechnology Other

Description

Acta Aquatica: Aquatic Sciences Journal is a scientific open access journal in the field of aquatic sciences, published periodically (April and October) by the Institute of Research and Community Service (LPPM) Universitas Malikussaleh (Malikussaleh University) in cooperation with Marine Center ...