JURNAL MANAJEMEN MOTIVASI
Vol 13, No 1 (2017): Jurnal Manajemen Motivasi

IDENTIFIKASI MANAJEMEN ASET DAN KINERJA KEUANGAN TERHADAP NILAI PASAR PADA PERUSAHAAN PROPERTI YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA

Santy Mayda Batubara (Fakultas Ekonomi, Universitas Muhammadiyah Pontianak)



Article Info

Publish Date
10 Jun 2017

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis seberapa besar pengaruh manajemen aset dan kinerja keuangan berpengaruh terhadap nilai pasar pada perusahaan properti yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Rancangan penelitian ini menggunakan data sekunder, dengan teknik purposive sampling, yaitu perusahaan sektor properti, dengan sub sektor properti dan real estate dan konstruksi bangunan, yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia, sebanyak 72 pengamatan. Operasional variabel penelitian ini adalah Manajemen Aset diukur berdasarkan Fixed Asset Turnover (FAT) dan Inventory Turnover (IT); dan Kinerja Keuangan diukur berdasarkan Return On Asset (ROA) dan Return on Equity (ROE) terhadap Nilai Pasar yang diukur berdasarkan Harga Saham Penutupan (HSP). Analisis penelitian ini menggunakan uji asumsi klasik dan uji hipotesis. Hasil penelitian ini yaitu (1) Manajemen Aset dan Kinerja Keuangan berdasarkan uji Simultan menyatakan bahwa secara bersama-sama atau serempak berpengaruh positif dan signifikan terdapat Nilai Pasar, (2) Namun berdasarkan uji parsial menyatakan bahwa yang berpengaruh positif dan signifikan adalah IT, sementara FAT, ROA dan ROE tidak berpengaruh positif dan signifikan, (3) Berdasarkan koefisien Determinasi menyatakan bahwa Manajemen Keuangan dan Kinerja Keuangan memiliki hubungan yang cukup erat terhadap Nilai Pasar dan memiliki peningkatan sebesar 11,4%.Kata kunci:  Fixed Asset Turnover, Inventory Turnover, Return on Asset dan Return on Equity dan Harga Saham Penutupan

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

jm_motivasi

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Manajemen Motivasi (JMM) adalah Jurnal Ilmiah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Pontianak yang diterbitkan secara berkala 2 (dua) kali dalam satu tahun (Juni dan Oktober) sebagai sarana untuk menyebarluaskan hasil penelitian dan ilmu pengetahuan di bidang ilmu manajemen ...