JURNAL ISTEK
Vol 10, No 2 (2017): ISTEK

RANCANG BANGUN APLIKASI PEMBELAJARAN ILMU SHARAF DALAM TATA BAHASA ARAB BERBASIS ANDROID

Wisnu Uriawan (Jurusan Teknik Informatika, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati Bandung)
Hadi Hidayat (Jurusan Teknik Informatika, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati Bandung)



Article Info

Publish Date
05 Jun 2017

Abstract

Ilmu sharaf merupakan sebuah ilmu yang mempelajari tentang aturan perubahan kata dalam tata bahasa arab. Perubahan suku kata tersebut bertujuan untuk menyesuaikan dengan suku kata yang lainnya, supaya kalimat tersebut memiliki makna yang jelas. Apabila kita ingin memahami Al-Qur’an dengan baik, harus disertai dengan pembelajaran bahasa arab yang baik pula. Penelitian ini bertujuan untuk membuat sebuah media pembelajaran berbasis mobile learning sebagai media pembelajaran alternatif. Untuk membantu dalam proses pencarian kata, aplikasi ini menggunakan algoritma brute force. Metode pengembangan sistem pada aplikasi ini menggunakan prototype. Aplikasi ini diimplementasikan pada teknologi diantaranya, dengan menggunakan Java sebagai bahasa pemrograman dan SQLite sebagai database. Aplikasi ini berguna untuk pelajar dan santri yang ingin mempelajari ilmu sharaf berbasis mobile learning sebagai media pembelajaran alternatif tanpa harus selalu mengandalkan belajar ditempat formal.

Copyrights © 2017