BIOLINK (Jurnal Biologi Lingkungan, Industri, Kesehatan)
Vol 4, No 2 (2018): Februari

KAJIAN PEMANFAATAN TUMBUHAN OBAT PADA MASYARAKAT SUKU SIMALUNGUN DI KECAMATAN RAYA DESA RAYA BAYU DAN RAYA HULUAN KABUPATEN SIMALUNGUN

Situmorang, Toberni S. ( Universitas Efarina)
Sihombing, Eka Saudur R. ( Universitas Efarina)



Article Info

Publish Date
24 Jan 2018

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis-jenis tumbuhan yang dimanfaatkan sebagai obat tradisional, cara meramu, cara pengobatan, dan khasiatnya pada masyarakat suku Simalungun di Desa Raya Bayu dan Raya Huluan. Metode yang dilakukan dalam pengambilan data adalah survei eksploratif dan metode Participatory Rural Appraisal, yaitu proses pengkajian yang berorientasi pada keterlibatan dan peran masyarakat secara aktif dalam penelitian (Martin, 1995). Variabel yang diamati meliputi jenis tumbuhan, pemanfaatan bagian tumbuhan, cara meramu, bagian yang digunakan, dan khasiatnya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Diperoleh 53 Jenis Tumbuhan Obat yang terdiri dari 25 Ordo dan 33 Famili dari informasi 2 battra, Diperoleh 43 jenis ramuan dari 34 jenis penyakit, Famili Zingiberaceae merupakan famili yang paling banyak digunakan sebagai obat tradisional yaitu 12,96%, Bagian organ tumbuhan yang digunakan sebagai bahan obat tradisional adalah bagian daun dengan persentase 52,08%, Sumber Tumbuhan obat paling adalah hasil budidaya dengan nilai 75,46%, Ramuan Obat yang paling banyak digunakan adalah Ramuan Obat lambung, Hipertensi, Diabetes, Asam Urat dan Lever.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

biolink

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology

Description

Biolink focuses on the publication of the results of scientific research related to fields. This article is published in the internal and external academic community of the University of Medan Area (UMA) especially in the field of Biology. Biolink publishes scientific articles in the scope of ...