Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Vol 4, No 4 (2019): NOVEMBER 2019

PELAKSANAAN BIMBINGANPADA SISWA SEKOLAH DASAR NEGERI 40 BANDA ACEH

Rizka Endalia (Pendidikan Guru Sekolah Dasar)
Mahmud Mahmud. (Unknown)
Awaluddin Awaluddin. (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Aug 2018

Abstract

Bimbingan diberikan untuk mengarahkan dan mengatasi masalah siswa. Masalah tersebut diantaranya malas dan lambat dalam belajar, tidak disiplin, suka berkelahi, dan lain sebagainya. Masalah tersebut diharapkan dapat diatasi oleh guru mengingat tugas pokok guru adalah sebagai pemberi bimbingan. Yang menjadi rumusan masalah dalam penelitian ini adalah (1) bagaimanakah pelaksanaan bimbingan pada siswa SD Negeri 40 Banda Aceh, (2) bagaimanakah perkembangan siswa SDN 40 Banda Aceh setelah mendapat bimbingan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan bimbingan yang dilakukan guru pada siswa SDN 40 Banda Aceh dan mengetahui perkembangan siswa SDN40 Banda Aceh setelah mendapat bimbingan.Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Yang menjadi subjek penelitian adalah 12 orang guru di SDN 40 Banda Aceh. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara dan observasi. Teknik analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan dan verifikasi.Berdasarkan hasil analisis data peneliti memperoleh informasi bahwa bimbingan yang dilakukan guru mencakup kedalam 4 bidang bimbingan, meliputi bidang bimbingan pribadi, bidang bimbingan sosial, bidang bimbingan belajar, dan bidang bimbingan karier. Pemberian bimbingan bedarsarkan bidang-bidangnya banyak dilakukan dengan memberikan nasehat dan motivasi.Simpulan penelitian ini adalah (1) Pelaksanaan bimbingan berdasarkan bidang-bidang bimbingan dilakukan dengan berbagai jenis layanan dalam bimbingan dengan menggunakan teknik electic counseling. (2) Hasil bimbingan yang diperoleh adalah perubahan sikap dan kemampuan yang ditunjukkan siswa ke arah yang lebih baik lagi. Namun perkembangan siswa tersebut tidak dicatat oleh guru secara bertahap. Tapi hanya dilihat secara keseluruhan dari tingkah lakunya.

Copyrights © 2019