Monex: Journal of Accounting Research
Vol 7, No 2 (2018)

STUDI IDENTIFIKASI FAKTOR – FAKTOR YANG DAPAT MEMPENGARUHI PENGELOLAAN KEUANGAN DESA (STUDI EMPIRIS PADA SELURUH DESA DI KECAMATAN GEGESIK KABUPATEN CIREBON)

Siti Nurhadiyati (POLITEKNIK HARAPAN BERSAMA TEGAL)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2018

Abstract

Desa memiliki posisi yang sangat strategis, sehingga memerlukan perhatian yang seimbang terhadap penyelenggaraan otonomi daerah. Pengaturan pemerintah desa telah mengalami pergeseran paradigma utamanya dalam hal kewenangan. Dengan disahkannya UU Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa beserta peraturan pelaksanaannya, diharapkan segala kepentingan dan kebutuhan masyarakat desa dapat diakomodir dengan lebih baik. Besarnya dana desa yang besar akan membawa konsekuensi pertanggungjawaban yang besar pula. Sehingga pengelolaan keuangan desa yang efisien dan efektif merupakan sebuah keharusan sebagai perwujudan prinsip- prinsip good governance.  Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor – faktor yang dapat mempengaruhi pengelolaan keuangan desa. Jenis penelitian ini termasuk ke dalam kategori basic research/penelitian dasar dengan metode deskriptif kualitatif. Data dikumpulkan dengan metode wawancara terhadap informan yang terdiri dari Kepala Desa dan Pelaksana Teknis Pengelolaan Keuangan Desa (PTPKD) terdiri dari Sekretaris Desa, Kepala Seksi dan Bendahara Desa. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dalam penelitian ini dapat diidentifikasikan bahwa faktor – faktor yang dapat mempengaruhi pengelolaan keuangan desa dikelompokkan menjadi Faktor Pendukung dan Faktor Penghambat baik secara internal maupun eksternal. Kemudian faktor – faktor tersebut diklasifikasikan kembali kedalam dua kelompok besar yang dapat menjadi proksi Penyelenggaraan Pemerintah Desa yakni terkait dengan penyelenggaraan Administrasi Pemerintah Desa dan Pengorganisasian Pemerintah Desa. Kata kunci: Desa, Dana Desa, Pengelolaan Keuangan Desa

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

monex

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Monex: Journal of Accoutning Research or Monex (previously known as Monex: Journal Research Accounting Politeknik Tegal) is a peer-reviewed and open-access journal published by Politeknik Harapan Bersama in collaboration with Ikatan Akuntan Indonesia Kompartemen Akuntan Pendidik (IAI-KAPd) and ...