Jurnal Penelitian Ekosistem Dipterokarpa
Vol 2, No 2 (2016): Jurnal Penelitian Ekosistem Dipterokarpa

Kajian Tempat Tumbuh 3 Jenis Meranti Komersil di Sangkima, Taman Nasional Kutai, Kalimantan Timur

Nilam Sari (Unknown)
Rizki Maharani (Balai Besar Penelitian dan Pengembangan Ekosistem Hutan Dipterokarpa)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2016

Abstract

Dilandasi oleh kebutuhan bahan baku kayu pertukangan yang terus meningkat, maka dilakukan penelitian mengenai kajian tempat tumbuh tiga jenis Meranti komersil, yaitu: Shorea smithiana, Shorea johorensis dan Shorea leprosula. Kajian ini diharapkan dapat menyediakan informasi tentang persyaratan tempat tumbuh ideal bagi jenis-jenis tersebut untuk penanamannya di hutan tanaman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ketiga jenis yang menjadi target memiliki INP yang cukup dominan dari jenis lainnya dan tumbuh pada kelas kelerengan yang sesuai dengan habitatnya pada hutan alam. Jenis Shorea smithiana tumbuh tanpa adanya keterkaitan atau saling mempengaruhi dengan jenis lain. Kedua jenis lainnya, Shorea johorensis dan Shorea leprosula hidupnya cenderung merugikan satu dengan lainnya atau mempunyai respon adaptasi yang berbeda dengan lingkungannya sebagai akibat dari kompetisi dalam hal cahaya, nutrisi, ruang tumbuh dan kebutuhan lainnya. Di sisi lain, hasil analisa tanah tempat tumbuh memperlihatkan sifat fisik tanah dan kimia tanah yang cukup baik, serta perubahan iklim mikro rata-rata (suhu udara sedang, kelembaban tinggi dengan intensitas cahaya yang rendah sampai dengan sedang).

Copyrights © 2016