Jurnal Penelitian Ekosistem Dipterokarpa
Vol 5, No 2 (2011): Jurnal Penelitian Dipterokarpa

PERTUMBUHAN BIBIT TENGKAWANG (Shorea spp) ASAL BIJI DARI POPULASI HUTAN ALAM KALIMANTAN DI PERSEMAIAN B2PD SAMARINDA

Asef K Hardjana (Peneliti pada Balai Besar Penelitian Dipterokarpa Samarinda)
Rayan Rayan (Peneliti pada Balai Besar Penelitian Dipterokarpa Samarinda)



Article Info

Publish Date
02 Mar 2017

Abstract

Tengkawang (Shorea spp) adalah salah satu jenis Dipterocarpaceae yang menghasilkan hasil hutan bukan kayu untuk produk makanan, obat-obatan atau kosmetik (HHBK FEM (Food, Energi and Medicine). Untuk meningkatkan produksi dan kualitas buah tengkawang yang dihasilkan dan agar pengelolaan dan pengusahaan HHBK FEM untuk makanan, obat-obatan dan kosmetik dapat berkelanjutan, diperlukan penanganan yang serius. Pengumpulan materi genetik jenis tengkawang telah dilakukan dipopulasi hutan alam di Kalimantan Barat (Gunung Bunga-Bekinci dan Sungai Runtin) dan KalimantanTengah ( Bukit Baka ). Penyemaian dilakukan di persemaian B2PD Samarinda. Pertsentase biji yang berkecambah di persemaian berurutan sebanyak 84,09% dan 70,68% untuk populasi dari Gunung Bunga-Bekinci, Sungai Runtin dan Bukit Baka. Dari tiga populasi hutan alam tersebut telah teridentifikasi untuk sementara sebanyak 3 jenis tengkawang, yaitu : Shorea macrophyla, S. pinanga dan S. gysberstiana. Pertumbuhan rataan diameter terbesar adalah S. gyberstiana dan S. macrophyla dari populasi hutan alam Gunung Bunga-Bekinci.

Copyrights © 2011