Bibliotika : Jurnal Kajian Perpustakaan dan Informasi
Vol 1, No 2 (2017)

KARAKTERISTIK TES LITERASI MEMBACA PADA PROGRAMME FOR INTERNATIONAL STUDENT ASESSMENT (PISA)

Titik Harsiati (Universitas Negeri Malang)
Endah Tri Priyatni (Universitas Negeri Malang)



Article Info

Publish Date
27 Nov 2017

Abstract

Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan karakteristik tes literasi membaca pada Programme for International Student Asessment (PISA), yang difokuskan pada karakteristik tingkat berpikir dan kompetensi membaca yang diukur, jenis stimulus yang digunakan, ragam tes, dan karakteristik pertanyaan. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan teknik analisis isi.  Sumber data penelitian adalah soal-soal literasi membaca PISA dari tahun 2000-2009. Hasil analisis menunjukkan bahwa   tes literasi membaca  PISA didominasi  keterampilan berpikir tingkat tinggi yang berupa  kemampuan interpretasi, refleksi, dan evaluasi. Jenis  kompetensi membaca yang diukur adalah: kemampuan mengungkapkan kembali informasi, mengembangkan interpretasi dan mengintegrasikan,  dan merefleksikan dan mengevaluasi  teks.  Stimulus berupa teks panjang dengan jumlah kata berkisar 135-630, kalimat pertanyaan bersifat kompleks dan ragam tes  yang digunakan adalah pilihan ganda, pilihan ganda kompleks, jawaban singkat, esai tertutup, dan esai terbuka.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

bibliotika

Publisher

Subject

Library & Information Science

Description

BIBLIOTIKA : Jurnal Kajian Perpustakaan dan Informasi is published by Library Study Program, Department of Indonesian Literature, Faculty of Letters, Universitas Negeri Malang (UM). BIBLIOTIKA : Jurnal Kajian Perpustakaan dan Informasi is published 2 (two) times a year in June (January-June edition) ...