INDONESIAN JOURNAL OF APPLIED PHYSICS
Vol 8, No 1 (2018) : IJAP Volume 8 ISSUE 01 YEAR 2018

Analisis Seismisitas Dari Kepualuan Mentawai Pada Periode 2010-2016

Naim, Muhammad Ifanun (Unknown)
-, Supriyadi (Unknown)
Linuwih, Suharto (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Mar 2018

Abstract

Kepulauan Mentawai merupakan bagian dari Pulau Sumatera yang terdapat dua lempeng tektonik yang aktif. Kedua lempeng tektonik tersebut yaitu lempeng Indo-Australi menunjam ke arah lempeng Eurasia dan menimbulkan zona subduksi Sumatera yang banyak menimbulkan kejadian gempabumi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sesar gempa ditinjau dari besarnya magnitudo dengan menggunakan metode focal mechanism studi kasus gempa pada Kepulauan Mentawai periode tahun 2010-2016. Metode focal mechanism merupakan metode untuk menentukan bidang sesar yang dihasilkan oleh kejadian gempa dengan memanfaatkan gerak awal gelombang P. Gerak awal gelombang P berupa gaya kompresi ataupun dilatasi. Selain dengan metode focal mechanism, dalam penelitian ini juga dibuat cross section gempa dengan luasan daerah tertentu yang bertujuan untuk mengetahui indikasi gempa yang terjadi merupakan gempa pada daerah lempeng tektonik. Hasil solusi focal mechanism untuk data gempa bermagnitudo ≥ 6.0 Mw rata-rata gempa menghasilkan sesar naik (thrust/reverse) dengan beberapa nilai kemiringan (dip) tertentu. Sedangkan hasil dari cross section gempa menunjukkan sebaran hiposenter gempa yang cenderung menunjam. Kejadian ini adalah indikasi bahwa lokasi gempa-gempa tersebut merupakan tempat lempeng yang menunjam dan ketika dihubungkan dengan hasil focal mechanism juga menunjukkan kecenderungan sesarnya adalah sesar naik dengan beberapa nilai kemiringan (dip) tertentu

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

ijap

Publisher

Subject

Astronomy Energy Materials Science & Nanotechnology Physics

Description

Indonesia Journal of Apllied Physics provides rapid publication of short reports and important research in all fields of physics. Indonesia Journal of Apllied Physics publishes articles that are of significance in their respective fields whilst also contributing to the disclipline of physics as a ...