Jurnal Ilmiah Ibnu Sina (JIIS): Ilmu Farmasi dan Kesehatan
Vol 2, No 1 (2017)

FORMULASI MOUTHWASH MINYAK ATSIRI DAUN KEMANGI (Ocimum sanctum L.) dan KAYU MANIS (Cinnamomum zeylanicum) DENGAN MENGGUNAKAN TWEEN 80 SEBAGAI SURFAKTAN

Justicia, Adhisty Kharisma (Unknown)
Ade Ferdinan, Ade (Unknown)
Maya, Mariani (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Apr 2017

Abstract

Telah dilakukan penelitian mengenai “Formulasi Mouthwash Minyak Atsiri Daun Kemangi (Ocimum sanctum L.) Dan Kayu Manis (Cinnamomum zeylanicum) dengan menggunakan Tween 80 sebagai Surfaktan”. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh konsentrasi surfaktan yang baik dalam formulasi mouthwash minyak atsiri daun kemangi dan minyak atsiri kayu manis dan stabil secara fisik. Metode penelitian yang dilakukan meliputi dua tahap yaitu pembuatan sediaan mouthwash dan uji evaluasi sediaan mouthwash. Pada pembuatan mouthwash minyak atsiri daun kemangi (Ocimum sanctum L.) dan kayu manis (Cinnamomum zeylanicum) dengan menggunakan Tween 80 sebagai surfaktan menggunakan variasi konsentrasi Tween 80 yaitu 3,75%, 7,5%, dan 15%. Pada formula mouthwash dilakukan pengujian sebelum dan sesudah kondisi penyimpanan dipercepat. Parameter yang diuji meliputi pengujian organoleptis, penentuan massa jenis, penentuan viskositas dan pengukuran pH. Dari hasil penelitian Formula II menghasilkan formula yang lebih baik dibandingkan dengan formula I dan III.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

JIIS

Publisher

Subject

Medicine & Pharmacology

Description

Jurnal Ilmiah Ibnu Sina (JIIS): Ilmu Farmasi dan Kesehatan (P-ISSN 2502-647X dan E-ISSN 2503-1902) adalah jurnal ilmu kefarmasian dan kesehatan Akademi Farmasi ISFI Banjarmasin yang dipublikasikan 2 kali dalam setahun (Maret dan Oktober) dalam bentuk cetak dan versi online. JIIS menerima artikel ...