Jurnal Eksplora Informatika
Vol 5 No 1 (2015): Jurnal Eksplora Informatika

Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Perumahan Methode AHP Dan GIS Statis Kota Medan Sebagai Salah Satu Kriteria Pemilihan

Yudi Yudi (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2016

Abstract

Dalam pemilihan perumahan yang strategis dan juga yang baik di kota medan terdapat beberapa faktor yang menjadi penilaian. Penilaian ini berdasarkan penilaian fisik, yakni design, harga, fasilitas umum, perijinan, kredibilitas dan strategis lokasi yang dapat dilihat dari map statis yang ditampilkan. Demi mendapatkan perumahan yang sesuai keinginan maka pengambilan keputusan yang tepat sangat diperlukan. jurnal ini bertujuan untuk membangun sebuah sistem pendukung keputusan yang mempunyai kemampuan analisa pemilihan perumahan, dimana masing-masing kriteria dalam hal ini faktor- faktor penilaian dan alternatif perumahan dibandingkan satu dengan yang lainnya sehingga memberikan output nilai intensitas prioritas yang menghasilkan suatu sistem yang memberikan penilaian terhadap setiap perumahan khususnya di kota medan. Sistem pendukung keputusan ini membantu melakukan penilaian setiap perumahan, melakukan perubahan kriteria, dan perubahan nilai skor. Hal ini berguna untuk memudahkan pengambilan keputusan yang terkait dengan masalah pemilihan perumahan yang baik, sehingga akan di dapatkan perumahan yang paling sesuai dengan keinginan calon pembeli perumahan.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

eksplora

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Eksplora Informatika adalah jurnal nasional berbahasa Indonesia yang dikelola oleh Bagian Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (P2M) STIKOM Bali. Jurnal ini memuat hasil-hasil penelitian dengan topik-topik penelitian yang berasal dalam cakupan rumpun ilmu Teknik Informatika dan ...