Jurnal Analisis Bisnis Ekonomi
Vol 14 No 1 (2016): Volume 14, Nomor 1, April 2016

MEMPERTAHANKAN DAYA SAING KOTA MAGELANG DENGAN MENDONGKRAK POTENSI PEREKONOMIAN MAKRO

Maizunati, Nur Afiyah (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Apr 2016

Abstract

Pada tahun 2015 daya saing Kota Magelang mampu menduduki peringkat pertama di Jawa Tengah. Namun demikian berdasarkan indikator pengukuran indeks tersebut, Kota Magelang masih belum unggul dalam pilar makro ekonomi. Melalui pendekatan Hodrick-Prescott Filter dan regresi data panel, penelitian ini memfokuskan kajian deskripsi kondisi eksisting dan potensi ekonomi makro Kota Magelang dalam kaitannya untuk mendorong daya saing. Hasil penelitian menunjukkan terdapat hubungan signifi kan positif antara pertumbuhan ekonomi dan skor daya saing untuk indikator perekonomian daerah. Perhitungan potensi ekonomi makro menunjukkan bahwa perekonomian Kota Magelang masih berfl uktuasi di beberapa tahun. Gap negatif mengindikasikan masih terdapat sektor ekonomi yang belum tereksplor secara optimal. Beberapa strategi pemantapan perekonomian dalam mendukung daya saing dapat ditempuh melalui inovasi, penetrasi teknologi, eksplorasi ekonomi kreatif, mendongkrak investasi, optimasi sektor andalan dan kompetensi SDM. Tidak kalah penting adalah komitmen untuk menghindari eksternalitas negatif menuju penciptaan kelembagaan yang berkualitas dan akuntabel dalam mewujudkan Kota Magelang yang berdaya saing dan sejahtera secara berkesinambungan.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

bisnisekonomi

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

urnal Analisis Bisnis Ekonomi is a journal published by the Faculty of Economics and Business, Universitas Muhammadiyah Magelang, published twice a year in April and October. The publication of this journal is intended as a medium of information exchange and scientific work between faculty, alumni, ...