Jurnal TIPS : Jurnal Teknologi Informasi dan Komputer Politeknik Sekayu
Vol 1 No 1 (2014): Jurnal TIPS

SISTEM INFORMASI PERPUSTAKAAN SMP NEGERI 5 PALEMBANG MENGGUNAKAN PHP DAN MYSQL

Muhamad Son Muarie (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Aug 2018

Abstract

Perpustakaan SMP Negeri 5 saat ini mengolah data buku dan mencatat proses transaksi peminjaman dan pengembalian buku secara manual yaitu dengan menggunakan buku induk. Walaupun dengan menggunakan buku induk pengolahan data dan transaksi bisa dilakukan dengan baik. Namun pengolahan data dengan cara tersebut dirasa masih kurang dalam memberikan informasi buku karena tidak tersedianya fasilitas pencarian. Hal ini mengakibatkan siswa harus mencari buku secara manual dan memakan banyak waktu dalam pengolahan data dan transaksi. Oleh karena itu dibutuhkan sebuah sistem informasi yang mengolah data dan transaksi serta menyediakan fasilitas pencarian data buku. Peneliti mencoba membangun sebuah sistem informasi pelayanan perpustakaan. Metodologi pengembangan sistem informasi yang digunakan adalah metode berorientasi data, yang terdiri atas : analisis sistem, desain, pengkodean, dan pengujian. Dalam pembuatan sistem informasi ini Peneliti menggunakan PHP sebagai bahasa pemrograman, Macromedia Dreamweaver 8 sebagai editor, dan MySql sebagai DBMS. Sistem Informasi ini diharapkan dapat mempercepat proses pengolahan data dan transaksi serta menyediakan fasilitas pencarian yang dapat digunakan siswa untuk mendapatkan informasi tentang buku

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

tips

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

TIPS Jurnal Teknologi Informasi dan Komputer Politeknik Sekayu adalah jurnal penelitian yang khusus mempublikasikan naskah hasil penelitian yang telah dipublikasikan. Diterbitkan oleh Program Studi Teknik Informatika Politeknik Sekayu. Terbit dua kali setahun yaitu periode Januari-Juni dan periode ...