JURNAL PETIK
Vol 4, No 1 (2018): Vol.4 No.1 Tahun 2018

Pengembangan Aplikasi Timbangan Berat Produk

Fery Setiawan (STMIK Triguna Utama)
Otto fajarianto (STMIK Bina Sarana Global)
Ali Firdaus (Universitas Muhammadiyah Tangerang)



Article Info

Publish Date
25 Mar 2018

Abstract

Dalam dunia industri pemanfaatan timbangan sangatlah penting untuk mengukur suatu kebutuhan produksi. Keakuratan data timbangan sangat mempengaruhi berapa banyak bahan baku yang dibutuhkan dalam menghasilkan suatu produk. Pencatatan hasil timbangan yang masih manual menggunakan alat tulis sering mengakibatkan operator timbangan salah memasukkan nilai bruto dan netto. Untuk mendapatkan hasil yang akurat dari timbangan tersebut maka dibutuhkan suatu sistem yang dapat merekam setiap bahan yang akan di timbang secara real time. Perekaman data timbangan secara real time dapat mengurangi kesalahan pencatatan operator dalam memasukan nilai bruto dan neto. Metode Prototype digunakan untuk membuat tahapan dalam pengerjaan sistem tersebut. Proses yang dilakukan dimulai dari pengumpulan data melalui pengecekan ke lapangan melihat hasil pencatatan timbangan dan melakukan interview atau memberikan beberapa pertanyaan kepada bagian operator terhadap kendala yang sering terjadi. Dari data tersebut diolah sebagai dasar kebutuhan user terhadap sistem. Tahap terakhir pembuatan aplikasi dan implementasi. Hasil dari penelitian ini adalah sistem yang dapat membantu operator agar tidak terjadi kesalahan dalam pencatatan hasil timbangan bruto dan neto. Pengambilan data timbangan tersebut akan terekam secara otomatis dan disimpan ke dalam database. Riwayat hasil dari timbangan tersebut dapat diakses oleh user dan dibuat dalam bentuk laporan

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

petik

Publisher

Subject

Computer Science & IT Education Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tekologi Informasi dan Komunikasi (PETIK) adalah Jurnal yang memiliki fokus dibidang Pendidikan, Teknologi Informasi dan Komunikasi. Jurnal PETIK ber-issn : 2460-7363 dan e-ISSN : 2614-6606. Sedangkan terbitan pada Jurnal PETIK terbit sebanyak dua kali dalam setahun yaitu pada ...