Equilibria Pendidikan : Jurnal Ilmiah Pendidikan Ekonomi
Vol 3, No 1 (2018): May 2018

PENGARUH LITERASI EKONOMI DAN TEMAN SEBAYA TERHADAP PERILAKU KONSUMSI MAHASISWA PENDIDIKAN EKONOMI UNIVERSITAS PGRI SEMARANG

Valdyan Drifanda (Universitas PGRI Semarang)



Article Info

Publish Date
30 May 2018

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) pengaruh variabel literasi ekonomi terhadap perilaku konsumsi mahasiswa pendidikan ekonomi UPGRIS; dan (2) pengaruh variabel teman sebaya terhadap perilaku konsumsi mahasiswa pendidikan ekonomi UPGRIS. Populasi pada penelitian adalah seluruh mahasiswa aktif program studi pendidikan ekonomi UPGRIS angkatan masuk semester ganjil tahun pelajaran 2016-2017 yang berjumlah 91 mahasiswa, sedangkan sampel pada penelitian ini berjumlah 74 mahasiswa. Pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan kuesioner dan tes. Penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda teknik modeling statistik yang bersifat cross-sectional. Hasil Penelitian menunjukkan (1) terdapat hubungan positif variable literasi ekonomi terhadap perilaku konsumsi mahasiswa pendidikan ekonomi UPGRIS; (2) terdapat hubungan positif variable teman sebaya terhadap perilaku konsumsi mahasiswa pendidikan ekonomi UPGRIS.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

equilibriapendidikan

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Journal " Equilibria Pendidikan" (P-ISSN: 2548-6535; E-ISSN: 2615-6784).This journal published every May and November. Articles published contain scientific research results and the results of a study of books in the fields of applied economics and economic ...