Indonesia Jurnal Kebidanan
Vol 2, No 2 (2018): Indonesia Jurnal Kebidanan

KEPUASAN PASIEN BPJS DI RUANG NIFAS KELAS III RSU AISYIYAH KUDUS

Tristanti, Ika (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Nov 2018

Abstract

Kebutuhan dasar manusia yang paling hakiki adalah kesehatan, karena dengan kesehatan manusia dapat hidup layak dan produktif. Pemerintah ikut bertanggungjawab dalam menjaga dan mengelola status kesehatan warganya. Cara menjamin status kesehatan warga dapat dilakukan melalui banyak cara, salah satunya dengan menyelenggarakan jaminan kesehatan untuk seluruh warga. Pandangan masyarakat terhadap pelayanan rumah sakit yang bekerjasama dengan BPJS masih banyak yang menganggap mutunya kurang baik, Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kepuasan pasien BPJS di ruang nifas kelas III RSU Aisyiyah Kudus. Metode penelitian menggunakan diskriptif kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah pasien di ruang nifas pengguna BPJS kelas III di Rumah Sakit Aisyiyah Kudus sejumlah 120 pasien dengan sampel sebanyak 54 responden yang didapat dengan tehnik random sampling. Penelitian ini, instrumen yang digunakan adalah kuesioner. Data pada penelitian ini dianalisis menggunakan analisa univariat. Analisa univariat dilakukan pada variabel kepuasan pasien BPJS kelas III. Hasil penelitian Kepuasan pasien BPJS kelas III di RS Aisyiyah Kudus Tahun 2017 di dapatkan hasil 36 orang responden (66,7%) merasa puas. Untuk meningkatkan kepuasan pasien BPJS di ruang nifas kelas III RSU Aisyiyah Kudus perlu diadakan perbaikan dan  rehabilitasi rutin pada fasilitas perawatan. Pengadaan dan perawatan alat-alat yang digunakan untuk pelayanan juga harus selalu dilakukan. Pengembangan sumber daya manusia terkait kompetensi, hardskill dan soft skill tetap menjadi prioritas utama dalam menjaga kepuasan pasien. 

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

ijb

Publisher

Subject

Health Professions Nursing Public Health

Description

Iurnal ini pertama kali di terbitkan tahun 2016 terbit 2 kali dalam tahunya dan di harapakan jurnal ini mampu terus konsisten terbit di tahun selanjutnya. Jurnal ini dapat di akses secara terbuka di halaman web http://ejr.stikesmuhkudus.ac.id/index.php/ijb. versi cetak hanya diberikan kepada ...