KOMPUTEK
Vol 1, No 1 (2017): Oktober

RANCANG BANGUN PEMBUATAN APLIKASI TIC (TOURIST INFORMATION CENTER) PONOROGO BERBASIS ANDROID MENGGUNAKAN SIG DAN WEB SERVER

Charisma Audia Maghribi (Universitas Muhammadiyah Ponorogo)
Aliyadi Aliyadi (Universitas Muhammadiyah Ponorogo)
Ghulam Asrofi Buntoro (Universitas Muhammadiyah Ponorogo)



Article Info

Publish Date
17 Oct 2017

Abstract

Penelitian ini menghasilkan Aplikasi TIC (Tourist Information Center) Ponorogo dengan Menggunakan SIG dan Web Server. TIC Ponorogo merupakan sebuah aplikasi berbasis android yang menggunakan dukungan google maps sehingga mampu memberikan kemudahan mengenai informasi pada wisatawan tentang tempat wisata, penginapan, rumah makan, pusat oleh-oleh dan disertai dengan rute menuju ke tempat tersebut. Dengan menggunakan aplikasi ini diharapkan pengguna bisa terbantu menemukan tempat wisata, kuliner, berita dan kebudayaan serta informasi lainya tentang Kabupaten Ponorogo dengan memanfaatkan GPS dan internet.

Copyrights © 2017