JSHP (Jurnal Sosial Humaniora dan Pendidikan)
Vol 2, No 1 (2018): JSHP (Jurnal Sosial Humaniora dan Pendidikan )

Perubahan Arus Kas dan Pengaruhnya terhadap Return Saham

Rihfenti Ernayani (Fakultas Ekonomi, Universitas Balikpapan)
C Prihandoyo (Fakultas Ekonomi, Universitas Balikpapan)
Abdiannur Abdiannur (Fakultas Ekonomi, Universitas Balikpapan)



Article Info

Publish Date
05 Jan 2018

Abstract

Perusahaan manufaktur merupakan perusahaan yang aktivitasnya mengelola bahan mentah menjadi barang jadi kemudian menjualnya kepada konsumen. Perusahaan manufaktur memiliki skala produksi yang cukup besar dan membutuhkan modal yang besar untuk pengembangan produk dan ekspansi pangsa pasarnya, sehingga cukup menarik bagi investor untuk mengetahui apakah arus kas perusahaan yang berasal dari aktivitas operasi, aktivitas investasi dan aktivitas pendanaan mempunyai pengaruh terhadap return saham. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan tujuan untuk menguji dan membuktikan secara empirik pengaruh perubahan arus kas operasi, perubahan arus kas investasi dan perubahan arus kas pendanaan baik secara parsial maupun secara simultan terhadap return saham.Sampel yang digunakan adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2012-2015. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Data dianalisa dengan analisis regresi linier berganda menggunakan program SPSS 20.Hasil penelitian menunjukkan bahwasecara parsial perubahan arus kas operasi berpengaruh terhadap return saham, perubahan arus kas investasi tidak berpengaruh terhadap return saham, dan perubahan arus kas pendanaan tidak berpengaruh terhadap return saham, sedangkan secara simultan perubahan arus kas operasi, perubahan arus kas investasi dan perubahan arus kas pendanaan berpengaruh terhadap return saham.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jsh

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

JSHP ( e- ISSN: 2597-7342, p-ISSN: 2580-5398 ) is an electronic journal published by the Center of Research and Community Service, Balikpapan State Polytechnic, Indonesia. JSHP Journal provides a media to publish scientific articles from contributors related to (1) Business and Management, (2) ...