Jurnal Manajemen dan Bisnis
Vol 7, No 3 (2018)

PENGARUH BIAYA TERHADAP LABA PADA STIE-I MART RENGAT KABUPATEN INDRAGIRI HULU

Hapsila, Angga (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Jan 2019

Abstract

Penelitian ini dilakukan oleh penulis pada minimarket STIE-I Mart yang beralamat di Jl. R. Soeprapto Rengat Kabupaten Indragiri Hulu. Pelaksanaan penelitian berlangsung selama 3 (Tiga) bulan terhitung bulan juni 2017 sampai dengan agustus 2017. Dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh biaya terhadap laba pada STIE-I Mart Rengat Kabupaten Indragiri Hulu. Penelitian ini menggunakan data primer, penulis melakukan pengolahan data dengan menggunakan regresi linear sederhana dengan rumus y = a + bx, lalu mengolahnya dengan menggunakan SPSS (statistic package for social scince) versi 24 untuk mendapatkan output guna menyimpulkan hasil penelitian ini. Dari hasil penelitian dapat ditarik kesimpulan yaitu nilai a sebesar -1256705,700 dan nilai b adalah 0.074, dan persamaan regresi linear menjadi : y = -1256705,700 + 0,074x. Dan ini dapat diartikan Jika besarnya biaya (x) konstan atau 0 (nol) maka besarnya nilai laba (y) sebesar -1256705,700, b = 0.074. Setiap peningkatan biaya (x) sebesar 1 satuan maka pengaruhnya terhadap laba (y) akan meningkat sebesar 0.074. Bila dilihat dari tabel model summary diatas maka r yang berarti koefisien korelasi yang mendekati nilai 1, berarti antara biaya dan laba mempunyai hubungan yang kuat. Bila dilihat dari nilai r square (r2) atau koefiseien determinasi sebesar 0,649 berarti 64,90 % laba dipengaruhi oleh biaya, dan 35,10% laba dipengaruhi oleh faktor lain selain dari biaya yang tidak diteliti dalam penelitian ini.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jmbi

Publisher

Subject

Humanities Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal Manajemen dan Bisnis dimaksudkan sebagai jurnal untuk menerbitkan artikel tentang manajemen dan bisnis. Jurnal Manajemen dan Bisnis menerima manuskrip dalam berbagai topik yakni : Manajemen keuangan, manajemen sumber daya manusia, manajemen pemasaran, manajemen pembangunan daerah, manajemen ...