OIKOS: Jurnal Kajian Pendidikan Ekonomi dan Ilmu Ekonomi
Vol 3 No 1 (2019)

EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN PENDEKATAN SAINTIFIK TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA (Studi Kuasi Eksperimen pada Mata Pelajaran IPS Kelas VII D di SMPN 1 Pacet - Cianjur)

Firman San Jaya (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Feb 2019

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh belum optimalnya pembelajaran IPS dalam meningkatkan kemampuan berpikir kritis peserta didik. Penelitian ini dilaksanakan di SMPN 1 Pacet Cianjur kelas VII D. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuasi eksperimen dengan desain penelitian kelompok tunggal pre-test dan post test. Tujuan dilakukan penelitian ini untuk mengetahui perbedaan kemampuan berpikir kritis siswa pada pengukuran awal (pre-test) dan setelah pengukuran (post test). Hasil penelitian menunjukan bahwa dengan menerapakan pembelajaran pendekatan saintifik, dapat memberikan kontribusi yang signifikan terhadap kemampuan berpikir kritis peserta didik. Secara statistik ada perbedaan antara nilai pada saat pre- test dan post test. Dengan demikian maka dapat disimpulkan bahwa pembelajaran pendekatan saintifik merupakan salah satu model pembelajaran efektif yang dapat digunakan untuk meningkatkan kemampuan berpikir peserta didik. Berdasarkan hasil penelitian, untuk memperoleh hasil yang lebih maksimal dalam peningkatan kemampuan berpikir kritis peserta didik, maka dianjurkan untuk menerapkan pembelajaran pendekatan saintifik pada mata pelajaran IPS dengan memperhatikan perbedaan individu yang beorientasi kepada kemampuan berpikir kritis yang santun, dan membuat perangkat pembelajaran yang disesuaikan dengan kebutuhan peserta didik. Kata Kunci: pendekatan saintifik, berpikir kritis

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

oikos

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

OIKOS: Jurnal Kajian Pendidikan Ekonomi dan Ilmu Ekonomi is a scientific journal in Jurusan Pendidikan Ekonomi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Pasundan that serves as a media for publication of ideas, studies and quality research results related to Economic and Economic Education ...