Jurnal Inovasi Pendidikan Dasar
Vol 3 No 2 (2018): June

Pengaruh Bahan Ajar Tematik Berbasis Kontekstual terhadap Aktivitas Belajar Siswa

Puspita, Ari Metalin Ika (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jun 2018

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat pengaruh bahan ajar berbasis kontekstual terhadap aktivitas belajar siswa. Metode Penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif jenis quasi experiment. Sample penelitian diambil menggunakan teknik purposive sampling. Desain penelitian yang digunakan adalah pretest dan postest. Data yang dihasilkan dari penelitian yang berasal dari prestest dan posttest yang dianalisis menggunakan statistik dengan Uji Paired Sample T-Test. Sedangkan data kualitatif yang diperoleh dari Wawancara mendalam, observasi, dan pengamatan pada proses pembelajaran. Hasil uji komparasi dengan formula wilcoxon diperoleh nilai signifikansi 0,000 (< 0,05). Hasil tersebut menunjukkan bahwa ada perbedaan antara aktivitas belajar sebelum dan sesudah menggunakan bahan ajar tematik berbasis kontekstual. Bahan Ajar Tematik Berbasis Kontekstual mampu mengaktifkan siswa di dalam proses pembelajaran, sehingga tercipta kebermaknaan dalam pembelajaran.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jipd

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal Inovasi Pendidikan Dasar (JIPD) or The Journal of Innovation in Elementary Education is an international, open access, multidisciplinary, peer-reviewed journal that is online publishes two times in a year. JIPD publishes peer-reviewed articles that pertain to both education theory and ...