JURNAL PENELITIAN KESEHATAN
Vol 14, No 1 (2016): Jurnal Penelitian Kesehatan

HUBUNGAN ANTARA KEHAMILAN POST DATE DENGAN PERSALINAN LAMA Di RSIA NYAI AGENG PINATIH GRESIK

Susilorini . (Unknown)
Evi Yunita Nugrahini (Unknown)
Fani Kusuma Hardiyanti (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Mar 2017

Abstract

Kehamilan post date merupakan salah satu kehamilan yang beresiko tinggi, Hal ini dapatmenyebabkan terjadinya bahaya dan komplikasi yang lebih besar baik terhadap ibu maupunterhadap janin yang dikandungnya selama masa kehamilan, melahirkan ataupun nifas. Masalahdari penelitian ini adalah masih banyaknya kehamilan post date yang mengalami persalinan lamayaitu sebesar 41 (55,40%). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antarakehamilan Post Date dengan persalinan lama di RSIA Nyai Ageng Pinatih Gresik. Penelitian inimerupakan penelitian analitik dengan pendekatan waktu cross sectional. Jumlah populasi sebesar438 ibu bersalin, sedangkan jumlah sampel ada 142 ibu bersalin yang sesuai dengan kriteriainklusi. Sampel diambil  dengan teknik simple random sampling. Variabel independen adalahkehamilan Post Date dan variabel dependen adalah persalinan lama. Pengumpulan data sekundermenggunakan lembar pengumpul data dan data diperoleh dari rekam medik RSIA Nyai AgengPinatih Gresik. Data di analisa dan diuji dengan  Uji Chi-Square. Hasil penelitian didapatkan bahwadari 142 responden ibu bersalin sebagian besar 74 (52,11%) adalah persalinan dengan kehamilan Post Date. Dan sebagian besar 92 (64,78%) ibu bersalin mengalami kejadian persalinan lama. Padakehamilan Post Date sebagaian besar terjadi persalinan lama 41 (55,40%) yang tidak kehamilan post date sebagaian kecil 17 (25%) tidak terjadi persalinan lama. Simpulan pada penelitian iniadalah x2 hitung (5,136) x2 tabel (3,84),maka H1 diterima berarti ada hubungan antarakehamilan post date dengan persalinan lama, oleh karena itu bidan diharapkan memberikan KIEpada ibu hamil tentang HPHT,  faktor yang menyebabkan kehamilan post date dan risiko pada saatpersalinan dengan kehamilan post date, sehingga dapat meminimalkan pengaruh risiko dankomplikasi pada saat persalinan. Kata Kunci : Kehamilan Post Date, Persalinan Lama

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

JPK

Publisher

Subject

Health Professions

Description

Jurnal Penelitian Kesehatan merupakan media publikasi karya ilmiah dalam bidang kesehatan yang mencakup "research articles" dan "literature review article". Kami mempublikasikan karya ilmiah dalam bidang kesehatan masyarakat, kedokteran, kesehatan lingkungan, keperawatan, kebidanan, teknologi ...