Jurnal Edukasi dan Penelitian Informatika (JEPIN)
Vol 5, No 1 (2019): Volume 5 No 1

Peramalan Data Kunjungan Wisatawan Mancanegara ke Indonesia menggunakan Fuzzy Time Series

Thira, Indra Jiwana (Unknown)
Mayangky, Nissa Almira (Unknown)
Kholifah, Desiana Nur (Unknown)
Balla, Imanuel (Unknown)
Gata, Windu (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Apr 2019

Abstract

Wisatawan mancanegara memegang peranan penting terhadap pertumbuhan ekonomi dari sektor pariwisata. Untuk meningkatkan kunjungan wisatawan mancanegara perlu dilakukan pembangunan yang berkelanjutan pada sektor pariwisata. Pembangunan yang dilakukan harus sejalan dengan tren pertumbuhan kunjungan wisatawan mancanegara agar pembangunan tepat sasaran, efektif dan efisien. penelitian ini bertujuan untuk meramalkan kunjungan wisatawan mancanegara ke Indonesia menggunakan metode Fuzzy Time Series. Data historis yang digunakan adalah data kunjungan wisatawan mancanegara ke Indonesia periode Januari Tahun 2013 sampai dengan Desember Tahun 2017 dari Badan Pusat Statistik (BPS). Implementasi Fuzzy Time Series pada data historis menghasilkan Mean Absolute Percentage Error (MAPE) sebesar 4,42 % dengan tingkat kesalahan tertinggi sebesar sebesar 18,05% pada Januari 2014 dan kesalahan terendah sebesar 0,04% pada Mei 2017. Hasil tersebut menunjukan bahwa penggunakan Fuzzy Time Series pada peramalan data kunjungan wisatawan mancanegara ke Indonesia memiliki hasil yang sangat baik.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

jepin

Publisher

Subject

Computer Science & IT Education

Description

Jurnal Edukasi dan Penelitian Informatika (JEPIN) merupakan peer reviewed journal di bidang informatika. Jurnal ini diterbitkan 3 bulan dalam setahun (April, Agustus, dan Desember) oleh Program Studi Informatika, Fakultas Teknik, Universitas Tanjungpura, ...