Dedikasi: Jurnal Pengabdian Pendidikan dan Teknologi Masyarakat
Dedikasi: Jurnal Pengabdian Pendidikan dan Teknologi Masyarakat di terbitkan oleh Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai yang berisikan tentang hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan ilmu pengetahuan dan teknologi serta implementasi berbagai bidang ilmu Sains and Technology (multidisiplin) diantaranya Kesehatan, pendidikan, teknik, pertanian, pertenakan, sosial humaniora, komputer, Kewirausahaan dan ekonomi. Jurnal ini terbit secara berkala dua kali selama setahun pada bulan Januari, dan Juli. Tujuan dari adanya jurnal ini adalah menyebarluaskan gagasan dan hasil pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan oleh perguruan tinggi, yang dapat diterapkan dalam masyarakat. Dedikasi: Jurnal Pengabdian Pendidikan dan Teknologi Masyarakat berisikan bermacam kegiatan yang dilakukan baik oleh internal Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai ataupun dari eksternal menangani dan mengatasi berbagai permasalahan yang terjadi di masyarakat dengan menerapkan ilmu dan teknologi yang kemudian dapat bermanfaat untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Dedikasi adalah jurnal nasional dengan E-ISSN: 2987-8233, P-ISSN: 3025– 2695. Dedikasi mempublikasikan artikel hasil pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat dengan terbitan sebanyak 2 nomor dalam setahun (Januari dan Juli). Dedikasi Menggunakan Turnitin plagiarism checks, Mendeley untuk managemen referensi dan supported by Crossref (DOI)
Publication Per Year