cover
Contact Name
Ahmad Yani
Contact Email
ahmadyani.publichealth@gmail.com
Phone
+62451425627
Journal Mail Official
fkm@unismuhpalu.ac.id
Editorial Address
Jalan Jabal Nur No.1, Talise, Mantikulore, Talise, Mantikulore, Palu City, Central Sulawesi
Location
Kota palu,
Sulawesi tengah
INDONESIA
Promotif: Jurnal Kesehatan Masyarakat
ISSN : -     EISSN : 25031139     DOI : https://doi.org/10.56338/pjkm
Core Subject : Health,
Promotif: Jurnal Kesehatan Masyarakat periodic scientific journal that is published by Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Muhammadiyah Palu. with ISSN Number: 2503-1139 (Online ) || 2089-0346 (Print). This journal accepts scientific papers in the form of research articles and review articles in the field of Public Health.
Articles 18 Documents
Search results for , issue "Vol. 11 No. 2: DESEMBER 2021" : 18 Documents clear
Penggunaan Telenursing dalam Peningkatan Kualitas Hidup Pasien dengan Gagal Jantung : Use of Telenursing in Improving Quality of Life for Patients with Heart Failure Indra Gilang Pamungkas; Sigit Mulyono
Promotif : Jurnal Kesehatan Masyarakat Vol. 11 No. 2: DESEMBER 2021
Publisher : Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Muhammadiyah Palu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (867.879 KB) | DOI: 10.56338/pjkm.v11i2.2061

Abstract

Pendahuluan: Gagal jantung menimbulkan banyak pengaruh pada kondisi pasien, sehingga dibutuhkan pemantauan yang efektif. Telenursing sebagai sebuah inovasi dinilai akan mempermudah perawat dalam memberikan asuhan keperawatan jarak jauh seperti monitoring, mengumpulkan data, memberikan tindak lanut, dan pelayanan multi disiplin. Penelitian ini dilakukan untuk mengevaluasi penggunaan telenursing terhadap kualitas hidup pasien dengan gagal jantung. Metode: Desain yang digunakan pada penelitian ini adalah literature review. Penelitian menggunakan 9 artikel terkait yang dikumpulkan melalui 3 database yaitu ProQuest, Google Scholar, dan ScienceDirect. Hasil: Telenursing efektif digunakan untuk meningkatkan kualitas hidup pasien gagal jantung. Telenursing mempermudah dalam pemberian pendidikan kesehatan, pemantauan kondisi pasien, dan tindak lanjut terhadap pasien gagal jantung. Telenursing juga berfokus pada manajemen diri dan kesejahteraan pasien. Kesimpulan: Telenursing dapat digunakan sebagai salah satu bentuk intervensi untuk meningkatkan kualitas hidup pasien dengan gagal jantung. Rekomendasi: Telenursing dapat diterapkan dalam pelayanan kesehatan sebagai bentuk pelayanan yang berkelanjutan sehingga pasien dapat dimonitor secara regular.
Penerapan Telenursing dalam meningkatkan pelayanan keperawatan pada pasien Homecare dengan Stroke: Literatur review : Application of Telenursing in improving nursing services for Homecare patients with Stroke: Literature review Idha Nurfallah
Promotif : Jurnal Kesehatan Masyarakat Vol. 11 No. 2: DESEMBER 2021
Publisher : Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Muhammadiyah Palu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (806.533 KB) | DOI: 10.56338/pjkm.v11i2.2062

Abstract

Pendahuluan: Telenursing merupakan salah satu jenis pelayanan keperawatan homecare sebagai dampak dari perkembangan teknologi kesehatan. Stroke adalah kondisi yang terjadi ketika pasokan darah ke otak terganggu akibat penyumbatan (stroke iskemik) atau pecahnya pembuluh darah (stroke hemoragik), Kondisi ini menyebabkan bagian tubuh yang dikendalikan oleh area otak yang rusak, tidak dapat berfungsi dengan baik. Pada kondisi New Normal ini masih banyak kekhawatiran akan terpaparnya covid, jarak jauh dengan Fasilitas Kesehatan serta kesulitan membawa saat konsultasi ke Rumah Sakit, sehingga banyak pasien stroke yang tidak terkontrol dan terjadinya readmisi perawatan. Penelitan ini bertujuan untuk mengidentifikasi keefektifan penerapan telenursing dalam peningkatan pelayanan keperawatan homecare pada pasien Stroke. Metode: Penelitian ini dilakukan secara kajian literature pencarian database dari google scholar ada 899 artikel, proquest ada 197 artikel , scopus ada 4 artikel, setelah melalui seleksi didapatkan 9 artikel yang sesuai dengan judul. Hasil: Telenursing dapat digunakan pada pasien stroke yang memerlukan perawatan yang lama (Homecare) serta dengan gangguan degeneratif. Pelayanan telenursing untuk monitoring, konsultasi, edukasi, dan pengkajian. Perawat, pasien dan keluarga dapat berinteraksi, berkonsultasi dengan nyaman meskipun secara jarak jauh dan dapat mengurangi pembiayaan. Kesimpulan: Telenursing efektif dalam peningkatan pelayanan keperawatan homecare pada pasien stroke. Klien dapat menghemat biaya dan waktu perjalanan ke pelayanan kesehatan.
Evaluasi Implementasi Kebijakan Protokol Kesehatan Covid-19 di Mall Ratu Indah Makassar : Evaluation of the Implementation of the Covid-19 Health Protocol Policy at Mall Ratu Indah of Makassar Ince Annisah Adawiyah Arifin; A Rizki Amelia AP; Andi Muhammad Multazam
Promotif : Jurnal Kesehatan Masyarakat Vol. 11 No. 2: DESEMBER 2021
Publisher : Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Muhammadiyah Palu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1002.712 KB) | DOI: 10.56338/pjkm.v11i2.2072

Abstract

Evaluasi merupakan bagian dari sistem manajemen yaitu perencanaan, organisasi, pelaksanaan, monitoring dan evaluasi. Tanpa evaluasi, maka tidak akan diketahui bagaimana kondisi objek evaluasi tersebut dalam rancangan, pelaksanaan serta hasilnya. Evaluasi adalah pengidentifikasian keberhasilan atau kegagalan suatu rencana kegiatan atau program yang dalam hal ini adalah protocol kesehatan covid-19 di Mall Ratu Indah. Tujuan dari penelitian ini untuk mengevaluasi iplementasi kebijakan protokol kesehatan covid-19 di Mall Ratu Indah Makassar dilihat dari aspek input, proses dan output. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan induktif, yang dilaksanakan pada bulan juni hingga juli tahun 2021 di Mall Ratu Indah Makassar. Subjek penelitian yaitu satgas penanganan Covid-19, general manager dan staf ahli berjumlah 22 orang serta pengunjung Mall. Pengumpulan data dengan cara observasi dan wawancara. Analisis data menggunakan teknik triangulasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan program kebijakan protokol kesehatan Covid-19 dalam aspek input belum maksimal karena jumlah SDM yang kurang memadai dan tidak mendapatkan pelatihan sebelumnya. Dalam aspek proses Mall Ratu Indah telah sesuai dengan standar pemerintah karena berpedoman pada panduan pelaksanaan protokol kesehatan, edaran pemerintah kota makassar dan Keputusan Menteri Kesehatan. Dan pada aspek output belum sesuai dengan standar pemerintah dan tujuan protokol kesehatan hal ini dikarenakan cakupan program yang dijalankan belum sepenuhnya tercapai yang mengakibatkan masih adanya pelanggaran protokol kesehatan Covid-19 yang terjadi Mall Ratu Indah Makassar, pelanggaran protokol kesehatan Covid-19 berupa tidak menjaga jarak yang dilakukan oleh pengunjung dan karyawan mall. Kesimpulan dari penelitian ini adalah pelaksanaan program kebijakan protokol kesehatan Covid-19 di Mall Ratu Indah Makassar belum maksimal dan diharapkan pihak Mall dapat meningkatkan kualitas pengawasannya agar hasil yang ingin dicapai dapat segera didapatkan.
Pengetahuan dan Pola Asuh Terhadap Perkembangan Anak Pra Sekolah di Posyandu Wilayah Kerja Puskesmas Sangurara Kota Palu : Knowledge and Parenting on the Development of Pre-School Children in Posyandu Work Area Public Healt Center Sangurara, Palu City Juwita; Faridha Nasir; Fadly Umar
Promotif : Jurnal Kesehatan Masyarakat Vol. 11 No. 2: DESEMBER 2021
Publisher : Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Muhammadiyah Palu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (863.748 KB) | DOI: 10.56338/pjkm.v11i2.2098

Abstract

Setiap orang tua selalu mendambakan anaknya dapat tumbuh dan berkembang secara optimal sesuai tahapan usianya. Peran orang tua cukup komplek dalam pengasuhan anak termasuk dalam pola asuhnya. Disamping itu pengawasan orang tua dan pengetahuan orang tua terhadap pola asuh kepada anak juga berpengaruh terhadap tumbuh kembang anak. Tujuan Untuk Mengetahui Hubungan Pengetahuan Dan Pola Asuh Terhadap Perkembangan Anak Pra Sekolah Di Posyandu Wilayah Kerja Puskesmas Sangurara Kota Palu. Desain yang digunakan dalam penelitian adalah Cross Sectional Populasi adalah Semua Orang tua dengan anak prasekolah Besar sampel adalah 44 responden dengan menggunakan teknik Purposive sampling. Variabel Independen penelitian adalah pengetahuan dan pola asuh. Variabel dependen adalah perkembangan. Data dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner, kemudian data dianalisis menggunakan uji Spearmant rho dengan tingkat signifikansi α ≤ 0,05. Hasil penelitian didapatkan bahwa sebagian besar responden memiliki pengetahuan yang cukup sebanyak 25 responden (56,8%), pola asuh yang cukup sebanyak 23 responden (52,3%), perkembangan anak yang normal sebanyak 39 responden (88,6%). Hasil penelitian p=0,042 dimana H1 diterima dan H0 ditolak yang berarti bahwa ada Hubungan Pengetahuan Terhadap Perkembangan Anak Pra Sekolah Di Posyandu Wilayah Kerja Puskesmas Sangurara Kota Palu, didapatkan p=0,000 dimana H1 diterima dan H0 ditolak yang berarti bahwa ada Hubungan Pola Asuh Terhadap Perkembangan Anak Pra Sekolah Di Posyandu Wilayah Kerja Puskesmas Sangurara Kota Palu. Terdapat Hubungan Pengetahuan Dan Pola Asuh Terhadap Perkembangan Anak Pra Sekolah Di Posyandu Wilayah Kerja Puskesmas Sangurara Kota Palu.
Profil Mikroorganisme pada Apusan Vagina Pasien Abortus di RSU Anutapura Palu : Microorganism Profile of Vaginal Split of Abort Patients on Anutapura RSU Palu Nurhaeda; Rizqy Wahyuni
Promotif : Jurnal Kesehatan Masyarakat Vol. 11 No. 2: DESEMBER 2021
Publisher : Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Muhammadiyah Palu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (747.832 KB) | DOI: 10.56338/pjkm.v11i2.2099

Abstract

Abortus adalah ancaman atau pengeluaran hasil konsepsi sebelum janin dapat hidup di luar kandungan atau kehamilan kurang dari 20 minggu atau berat janin kurang dari 500 gram. Abortus yang berlansung tanpa tindakan disebut abortus spontan, sedangkan abortus yang terjadi dengan sengaja dilakukan disebut provokatus. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui profil mikroorganisme pada apusan vagina pasien abortus di RSU Anutapura Palu. Jenis penelitian survei analitik dengan pendekatan cross sectional study dengan tujuan menganalisis fakta dan data-data yang diperlukan untuk mendukung pembahasan penelitian, dalam memecahkan dan menjawab pokok permasalahan. Penelitian dilakukan pada tanggal 01 April sampai dengan tanggal 31 Mei Tahun 2017 di RSU Anutapura Palu. Populasi dalam penelitian ini adalah semua ibu yang terdiagnosa abortus yang berada di ruang kebidanan RSU Anutapura Palu Bulan April sampai Mei Tahun 2017 sebanyak 210 orang. Teknik pemilihan sampel yang di gunakan dalam penelitian ini yaitu simple random sampling. Teknik pengmpulan data dengan eksplorasi dari rekam medik, melakukan wawancara, mengisi lembar observasi dan mengambil apusan vagina dengan teknik swab vagina terhadap pasien yang telah bersedia menjadi responden. Hasil penelitian di RSU Anutapura Palu menunjukkan bahwa secara umum ditemukan adalah diagnosa abortus inkomplit. Jenis mikroorganisme yang ditemukan adalah bakteri, berdasarkan sifat pewarnaan terbanyak ditemukan adalah basil gram (-) dengan sel vagina normal dan berdasarkan tes biokimia ditemukan terbanyak adalah jenis bakteri Pseudomonas Aeroginosa.
Hubungan Motivasi Diri dengan Kepatuhan Diet pada Penderita Diabetes Mellitus di Klinik Kotamobagu Wound Care Center : The Relationship between Self-Motivation and Diet Compliance in Diabetes Mellitus Patients at the Kotamobagu Wound Care Center Clinic Nurmala Datuela; Hairil Akbar; Ake Royke Calvin Langingi
Promotif : Jurnal Kesehatan Masyarakat Vol. 11 No. 2: DESEMBER 2021
Publisher : Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Muhammadiyah Palu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (880.068 KB) | DOI: 10.56338/pjkm.v11i2.2105

Abstract

Diabetes Melitus (DM) merupakan suatu penyakit menahun yang ditandai dengan kadar glukosa darah (gula darah) melebihi normal yaitu kadar gula darah sewaktu sama atau lebih dari 200 mg/dl, dan kadar gula darah puasa di atas atau sama dengan 126 mg/dl. Mengubah gaya hidup merupakan pengobatan yang difokuskan pada penderita diabetes mellitus untuk mengendalikan kadar gula dalam darah. Berdasarkan data dari Dinas Kesehatan Kotamobagu pada tahun 2020 penderita Diabetes mellitus adalah sebanyak 798 penderita. Tujuan penelitian bertujuan untuk mengetahui hubungan motivasi diri dengan kepatuhan diet pada penderita diabetes mellitus di Klinik Kotamobagu Wound Care Center. Metode penelitian menggunakan metode cross sectional, cara pengambilan sampel pada penelitian ini total sampling 39 orang dan analisis data menggunakan Chi Square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan antara motivasi diri dengan kepatuhan diet pada penderita diabetes mellitus (p value=0,000). Berdasarkan hasil dapat disimpulkan terdapat hubungan antara motivasi diri dengan kepatuhan diet pada penderita Diabetes mellitus di Klinik Kotamobagu Wound Care Center. Saran bahwa semakin baik moivasi diri penderita diabetes untuk sembuh maka kepatuhan terhadap diet akan semakin baik.
Risk Stratification Schemes dalam Mendeteksi Stroke pada Pasien Atrial Fibrillation: Risk Stratification Schemes in Detecting Stroke in Atrial Fibrillation Patients Andi Muhammad Fiqri Muslih Djaya; Elly L.Sjattar; Abdul Majid
Promotif : Jurnal Kesehatan Masyarakat Vol. 11 No. 2: DESEMBER 2021
Publisher : Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Muhammadiyah Palu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (904.449 KB) | DOI: 10.56338/pjkm.v11i2.2143

Abstract

Tidak selalu memiliki tingkat stroke 'risiko rendah'. Sementara itu, skor CHA2DS2-VASc = 0 dengan jelas mengidentifikasi pasien 'berisiko rendah'. Kesimpulan Penggunaan skor CHA2DS2-VASc secara signifikan meningkatkan klasifikasi AF Atrial fibrillation (AF) merupakan salah satu gangguan irama jantung (aritmia). AF memainkan peran utama dalam meningkatkan morbiditas penyakit kardiovaskular dan serebrovaskular. Menurut Perhimpunan Dokter Spesialis Kardiovaskular Indonesia (PERKI), AF erat kaitannya dengan penyakit kardiovaskular lainnya seperti hipertensi, gagal jantung, penyakit jantung koroner (PJK), hipertiroid, diabetes mellitus, obesitas, penyakit jantung bawaan seperti atrial septal defect, kardiomiopati, penyakit ginjal kronis. (CKD), dan penyakit paru obstruktif kronik (PPOK). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi skema stratifikasi risiko kontemporer: CHADS2 dan CHA2DS2-VASc. Desain penelitian ini adalah studi kepustakaan. Basis data yang digunakan untuk mencari artikel antara lain Wiley Online Library, PubMed, dan Gray Literature. Pertanyaan penelitian disusun menggunakan metode PIRD dan pencarian kata kunci didasarkan pada database pada Persyaratan MESH. Studi kami mengidentifikasi dua instrumen ini: Skor CHA2DS2-VASc dapat meningkatkan stratifikasi risiko stroke. A CHADS2 = 0 skor pasien dengan risiko stroke rendah dan sedang, dibandingkan dengan skor CHADS2 yang umum digunakan. Pada pasien ACS yang diobati dengan clopidogrel setelah PCI, skor CHADS2 dan CHA2DS2-VASc yang tinggi berkorelasi dengan HPR dan skor yang lebih rendah berkorelasi dengan OPR, secara langsung berkaitan dengan kejadian POAF setelah operasi katup dan skor yang lebih tinggi sangat memprediksi POAF.
Etnomedicine Melalui Penggunaan Daun Cemangi pada Masyarakat Pammana Kabupaten Wajo: Etnomedicine Usecemangi Leaves on Pammana Community of Wajo Region South Sulawesi Randiana Windirianti; Rati Mardatillah; Yasmin Putri Islamay; Ameliah Ahmad; Abdul Majid
Promotif : Jurnal Kesehatan Masyarakat Vol. 11 No. 2: DESEMBER 2021
Publisher : Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Muhammadiyah Palu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (879.298 KB) | DOI: 10.56338/pjkm.v11i2.2157

Abstract

Penggunaan daun cemangi oleh masyarakat Pammana kabupatenWajo sebagai tradisi turun - temurun yang dipercayai masyarakat sebagai pengobatan. Etnomedicine penggunaan daun cemangi dapat memberikan dampak sugesti yang kuat terhadap tradisi atau budaya masyarakat setempat yang dapat mempengaruhi kesehatan khususnya kualitas hidup masyarakat Pammana kabupaten Wajo. Tujuan: Eksplorasi etnomedicine penggunaan daun cemangi pada masyarakat Pammana kabupaten Wajo. Metode study kualitatif dengan teknik snowball samplingpada 10 partisipan melalui 1 partisipan kunci dengan teknik deep interview. Hasil penelitian ini diperoleh 5 tema pada eksplorasietnomedicine penggunaan daun cemangi diantaranya:tema 1 jenis penyakit, jenis penyakit yang masyarakat obati dengan daun cemangi adalah penyakit ringan sakit kepala, sakit perut, sesak nafas, demam, dan diare kemudian tema 2 cara memperoleh daun cemangi, masyarakat pammana memperoleh daun cemangi dengan cara mengambil disekitar rumah mereka karena mayoritas masyarakat menanam daun cemangi. Tema 3 cara memperoleh, daun cemangi masyarakat mengolah daun cemangi dengan cara dicuci terlebih dahulu kemudian ditumbuk dan ditempelkan pada bagian tubuh yang sakit. Tema 4bagian tumbuhan yang digunakan, bagian daun cemangi yang digunakan masyarakat adalah bagian daun.Tema 5 manfaat daun cemangi yang di dapatkan masyarakat akibat dari penggunaan daun cemangi, dari segi ekonomi masyarakat tidak perlu lagi membeli obat karena mayoritas masyarakat menanam daun cemangi dirumah mereka, dari segi kesehatan daun cemangi memberikan kesembuhan pada sakit yang masyarakat rasakan juga memberikan efek relaksasi ketika daun cemangi telah ditempelkan pada bagian tubuh yang sakit. Kesimpulan dari penelitian ini, masyarakat pammana menggunakan daun cemangi untuk jenis penyakit ringan, mendapatkan daun cemangi dari halaman rumah mereka kemudian mengambil bagian daun pada daun cemangi dan diolah dengan cara dicuci terlebih dahulu lalu ditumbuk dan ditempelkan pada bagian tubuh yang sakit. Manfaat yang dirasakan masyarakat sangatlah banyak baik dari segi ekonomi maupun dari segi kesehatan.

Page 2 of 2 | Total Record : 18