cover
Contact Name
Tonni Limbong
Contact Email
tonni.budidarma@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
cartesiusdikmatust@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
CARTESIUS : Jurnal Pendidikan Matematika
ISSN : 26232251     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Education,
Jurnal Cartesius merupakan wadah informasi yang berisi artikel ilmiah penelitian, studi literatur, gagasan, aplikasi teori, kajian analisis kritis, dan penelitian lainnya di bidang matematika dan pendidikan matematika. Jurnal Cartesius diterbitkan dua kali dalam satu tahun, Januari-Juni dan Agustus hingga Desember, yang diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Matematika Universitas Katolik Santo Thomas Medan.
Arjuna Subject : -
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 5 No.1 Tahun 2022" : 6 Documents clear
PERANAN PEMBERIAN REWARD DAN PUNISMENT TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SD Rizka Alfis Salamah; Syifa Fauziah; Wulan Sutriyani
CARTESIUS : Jurnal Pendidikan Matematika Vol 5 No.1 Tahun 2022
Publisher : Unika Santo Thomas Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peranan pemberian reward dan punishment terhadap hasil belajar matematika SD. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah studi pustaka. Dalam penelitian ini kami melakukan penelitian di SD Negerti 02 Tahunan pada pelajaran matematika di kelas IV. Terdapat peserta didik yang kurang menyukai pembelajaran matematika, oleh karena itu peneliti memberikan solusi berupa pemberian reward dan punishment agar pembelajaran dapat terlaksana dengan efektif, efisien, menyenangkan dan bermakna sehingga dapat meningkatkan hasil belajar. Pembelajaran yang dilakukan dengan adanya reward dan punishment memiliki dampak perubahan yang baik karena yang awalnya kurang semangat berubah menjadi lebih semangat dalam pembelajaran. Pemberian reward dan punishment sangat berpengaruh terhadap hasil belajar peserta didik. Pemberian reward dan punishment membuat peserta didik sangat semangat (antusias) dan termotivasi dalam pembelajaran matematika serta dapat menciptakan kelas yang aktif dalam pembelajaran sehingga dapat meningkatkan hasil belajar
PERAN MEDIA PEMBELAJARAN CORONG BERHITUNG TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP PEMBAGIAN DI KELAS II SDN 1 TAHUNAN Aulia Nur Faizah; Cindi Arina Manasikana; Wulan Sutriyani
CARTESIUS : Jurnal Pendidikan Matematika Vol 5 No.1 Tahun 2022
Publisher : Unika Santo Thomas Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peran media pembelajaran corong berhitung terhadap pemahaman konsep pembagian matematika SD. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode penelitian deskriptif dengan teknik pengumpulan data menggunakan studi pustaka (Library Research) serta sumber data dalam penelitian ini adalah guru kelas II SD N 1 Tahunan. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi dan wawancara pada guru kelas II. Berdasarkan pembahasan hasil observasi dan wawancara dengan guru mata pelajaran matematika serta hasil penelitian terdahulu maka dapat disimpulkan bahwa dengan adanya guru yang kreatif dalam belajar memudahkan peserta didik mempelajari materi pembelajaran. Selain itu, media pembelajaran corong berhitung sebagai media yang dapat meningkatkan pemahaman konsep pembagian peserta didik
PERAN GURU DALAM PENERAPAN METODE HYPNOTEACHING DAN MOTIVASI TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SD Fina Dwi Apriliyani; Adinda Nur Istirohmah; Wulan Sutriyani
CARTESIUS : Jurnal Pendidikan Matematika Vol 5 No.1 Tahun 2022
Publisher : Unika Santo Thomas Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Guru memiliki peranan penting dalam proses pembelajaran. Pembelajaran dapat diartikan sebagai proses pendidik dan melatih agar mencapai hasil belajar yang baik. Sebagai seorang guru juga harus dapat memberikan dorongan atau motivasi kepada peserta didiknya agar dapat belajar dengan maksimal. Salah satu upayanya adalah menggunakan metode yang tepat dalam pembelajaran. Metode hypnoteaching merupakan salah satu alternatif yang dapat mendorong peserta didik untuk belajar serta menghilangkan rasa bosan dan monoton ketika belajar matematika. Dengan adanya penerapan metode hypnoteaching, peserta didik dapat meningkatkan hasil belajarnya. Penulisan ini dilatarbelakangi oleh pembelajaran yang terjadi peserta didik belum lancar dalam membaca dan sikap yang ditunjukkan oleh peserta didik selama pembelajaran masih tergolong pasif. Dari hal tersebut, peneliti mencoba untuk melakukuan penelitian terhadap pembelajaran dengan menggunakan metode hypnoteaching. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan studi kepustakaan dengan mengkaji beberapa artikel hasil penelitian yang terpublikasi untuk dianalisis dan dibuat kesimpulan. Hasil penulisan menunjukkan bahwa metode hypnoteaching terhadap hasil belajar peserta didik pada pembelajaran dapat menjadi solusi dari permasalahan yang ditemui dalam proses belajar mengajar di kelas. Penggunaan hypnoteaching membuat guru lebih mudah dalam mengelola pembelajaran dengan pola komunikasi yang baik. Dalam pelaksanaannya langkah-langkah yang digunakan dalam hypnoteaching diantaranya adalah adanya motivas diri, pacing, leading, modelling, dan memberikan pujian
PERAN MEDIA INTERAKTIF PADA MATERI MATEMATIKA SD TERHADAP HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK Ana Visia Eka Putri; Keminah; Wulan Sutriyani
CARTESIUS : Jurnal Pendidikan Matematika Vol 5 No.1 Tahun 2022
Publisher : Unika Santo Thomas Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Suatu pendidikan akan berjalan dengan maksimal jika proses pembelajaran dilakukan secara optimal. Untuk memberi suatu pemahaman materi bagi peserta didik dapat dilakukan melalui penggunaan media. Dengan penggunaan media akan memungkinkan terjadinya hasil belajar yang maksimal bagi peserta didik. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui peran dari media interaktif terhadap hasil belajar pada matematika SD. Adapun metode yang digunakan pada penelitian ini yaitu menggunakan jenis penelitian studi pustaka yang dilakukan melalui telaah jurnal terdahulu yang relevan dengan fokus penelitian. Hasil penelitian ini berdasarkan telaah jurnal terdahulu menunjukkan bahwa peran dari media interaktif dapat memberikan peningkatan terhadap hasil belajar peserta didik SD. Hal ini diketahui melalui adanya kegiatan sebelum dan sesudah menerapkan media interaktif di kelas yang dilakukan oleh peneliti terdahulu
PERAN KETERLIBATAN ORANG TUA DAN STRATEGI GURU DALAM PEMAHAMAN KONSEP PENGURANGAN KELAS 1 SD Danang Pratama Listryanto; Nidha Haninjar; Wulan Sutriyani
CARTESIUS : Jurnal Pendidikan Matematika Vol 5 No.1 Tahun 2022
Publisher : Unika Santo Thomas Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Peran orang tua sangat penting dalam proses keterlibatan pendidikan, karena pendidikan yang pertama dan utama diajarkan adalah dari lingkungan keluarga dan orang tua. Dan strategi guru dalam melaksanakan pembelajaran juga diperlukan agar timbul kesesuaian proses belajar. Penelitian bertujuan untuk meninjau dan mengetahui peran keterlibatan orang tua dan strategi guru dalam pemahaman konsep pengurangan kelas 1 SD. Metode penelitian yang digunakan adalah jenis studi pustaka dengan pengumpulan data yaitu data sekunder diperoleh dari artikel, jurnal nasional maupun international, dan buku. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pentingnya memberi pemahaman serta keterlibatan antara peserta didik, guru, dan orang tua dalam proses pembelajaran khususnya materi pengurangan, agar tujuan pembelajaran dapat tercapai dengan sesuai yang telah ditetapkan
ANALISIS KEMAMPUAN PEMAHAMAN MATEMATIKA BERBASIS PENILAIAN PORTOFOLIO Ribka Kariani Br. Sembiring; Anna Stasya Prima Sari
CARTESIUS : Jurnal Pendidikan Matematika Vol 5 No.1 Tahun 2022
Publisher : Unika Santo Thomas Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui kemampuan pemahaman matematika mahasiswa ditinjau berdasarkan penilaian portofolio dan mengetahui prinsip-prinsip dokumentasi portofolio terhadap kemampuan pemahaman matematika mahasiswa. Metode penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Subjek penelitian ini adalah mahasiswa prodi pendidikan guru sekolah dasar semester dua yang mengambil matakuliah Konsep Dasar Matematika yang terdiri dari satu kelas. Objek penelitian adalah proses tindakan yang dilakukan yaitu kemampuan pemahaman matematika berbasis penilaian portofolio. Berdasarkan analisis data disimpulkan bahwa prinsip-prinsip dokumentasi portofolio terhadap kemampuan pemahaman matematika mahasiswa pada matakuliah konsep dasar matematika SD setiap materi memiliki karakteristik yang berbeda dan kemampuan pemahaman matematika mahasiswa jika ditinjau berdasarkan penilaian portofolio setiap materi memiliki karakteristik yang berbeda

Page 1 of 1 | Total Record : 6