cover
Contact Name
Try Adrianto Darsono
Contact Email
adidarsono@unmus.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
mjrict@unmus.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kab. merauke,
P a p u a
INDONESIA
Musamus Journal Of Research Information and Communication Technology
Published by Universitas Musamus
ISSN : 26544083     EISSN : 26555735     DOI : -
The aims of this MJRICT is to provide a venue for academicians, researches, and practitioners for publishing the original research articles or review articles. The scope of the articles published in this journal deals with a contenporary issue in technology and information.
Arjuna Subject : -
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 1 No 2 (2019): MJRICT" : 5 Documents clear
Ekstraksi Fitur Morfologi Menggunakan Metode Deteksi Tepi Pada Citra Digital Lilik Sumaryanti
Musamus Journal Of Research Information and Communication Technology Vol 1 No 2 (2019): MJRICT
Publisher : Faculty Of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35724/mjrict.v1i2.2079

Abstract

Fitur morfologi diperoleh berdasarkan bentuk objek dan dapat direpresentasikan melalui area, kontur dan transformasi. Fitur morfologi bermanfaat untuk deteksi atau pengenalan objek, yang diekstraksi atau dapat diperoleh menggunakan tepi (sketsa), atau besaran moment dari suatu citra. Penggunaan variasi meteode deteksi tepi digunakan untuk analisis citra, agar citra dapat diproses untuk mengektraksi empat fitur morfologi yaitu luas, keliling, panjang dan lebar dengan objek citra butir beras. Algoritma untuk mendeteksi tepi yang dianalisis yaitu deteksi tepi seperti Prewitt, Sobel, Canny, Roberts dan Laplacian of Gaussian. Hasil deteksi tepi dianalisis menggunakan dua parameter morfologi garis tepi yang dihasilkan, dan kecepatan proses atau timing run. Sehingga dapat diketahui kinerja untuk masing-masing metode deteksi tepi. Percobaan menggunakan variasi metode deteksi tepi menunjukkan bahwa, metode Canny lebih baik dalam mendeteksi tepi objek pada citra butir beras.
Sistem Informasi Pendataan Penduduk Pada Kampung Onggari Distrik Malind Kabupaten Merauke Nilfred Patawaran
Musamus Journal Of Research Information and Communication Technology Vol 1 No 2 (2019): MJRICT
Publisher : Faculty Of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35724/mjrict.v1i2.2284

Abstract

Abstrak. Perkembangan teknologi dan ilmu pengetahuan pada masa globalisasi ini dirasakan semakin canggih, semua ini merupakan hasil dari pemikiran-pemikiran manusia yang semakin maju untuk memperoleh informasi yang lebih cepat dan akurat. sistem informasi inventaris barang dalam mencatat data kependudukan yang ada pada Kampung Onggari Distrik Malind Kabupaten Merauke agar lebih teratur, tertata serta menghasilkan informasi yang akurat. Pemanfaatan sistem informasi dalam pencatatan, pengolahan dan pelaporan data kependudukansangat dibutuhkan pada Kampung Onggariuntuk mengontrol dan meningkatkan keamanan data inventaris barang dalam menunjang kegiatan operasional kampung. Kata kunci : Sistem informasi, Pendataan Penduduk,Kampung Onggari
Sistem Informasi Nilai Siswa Berbasis Web Try Adrianto Darsono
Musamus Journal Of Research Information and Communication Technology Vol 1 No 2 (2019): MJRICT
Publisher : Faculty Of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35724/mjrict.v1i2.2285

Abstract

Abstrak. Tingkat prestasi siswa dapat dilihat dari nilai akhir yang didapatkan pada akhir semester, sesuai dengan kurikulum yang digunakan oleh pihak sekolah sebagai hasil penilaian selama semester tersebut. Siswa hanya dapat melihat nilai mereka melalui nilai akhir (raport). Metode yang digunakan dalam perancangan sistem adalah metode waterfall. Dalam perancangan database akan digunakan MySQL, dan sistem dikembangkan menggunakan aplikasi Adobe Dreamweaver CS5. Data yang akan digunakan dalam Sistem Informasi Nilai Siswa berbasis web ini adalah data siswa, data nilai siswa, data guru, data mata pelajaran, data kelas, data sekolah, data artikel , data pengumuman. Hasil yang didapat dari penelitian ini adalah sistem informasi nilai siswa berbasis web yang dibuat dapat memberikan alternatif pemberian informasi nilai siswa kepada para siswa. Serta dapat menjadi sarana interaksi antara sekolah dengan masyarakat. Kata kunci : sistem informasi, nilai siswa, berbasis web
Penerapan Customer Relationship Management (CRM) Pada PT. Media Bumi Animha Berbasis Web Yuliana Kolyaan; Rachmat Rachmat; Richard Calvin A. Ly
Musamus Journal Of Research Information and Communication Technology Vol 1 No 2 (2019): MJRICT
Publisher : Faculty Of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35724/mjrict.v1i2.2329

Abstract

Abstrak. PT. Media Bumi Animha adalah salah satu perusahaan surat kabar berskala kabupaten, yang menerbitkan koran Papua Selatan Pos. Perusahaan ini beroperasi di wilayah Papua dan berkantor di kabupaten Merauke. Jumlah pelanggan khususnya di kabupaten Merauke 203 pelanggan. Untuk memberikan pelayanan yang baik, tentunya perusahaan perlu mengetahui keluhan dari pelanggan tentang produk yang di jual. Sebagai bahan evaluasi untuk perusahaan guna pelayanan yang lebih baik lagi. Penelitian ini bertujuan membangun Customer Relationship Management (CRM) Pada PT. Media Bumi Animha (Papua Selatan Pos) Berbasis Web agar dapat menampung keluhan pelangan, serta dapat membantu perusahaan dalam mengolah data pelanggan serta pelaporan keluhan pelanggan. Metode pengembangan sistem ialah waterfall dan pengujian sistem menggunakan BlackBox serta Kuisioner untuk memastikan bahwa sistem relevan dengan tujuan penelitian. Hasil dari pengujian menunjukan bahwa Penerapan Customer Relationship Management (CRM) Pada PT. Media Bumi Animha (Papua Selatan Pos) Berbasis Web dapat menampung keluhan pelanggan dan dapat membantu perusahaan dalam mengolah data pelanggan serta pelaporan keluhan pelanggan. Kata kunci : Keluhan, pelanggan, Customer Relationship Management.
Monitoring Perkuliahan Mahasiswa Mata Kuliah Arsitektur Komputer Menggunakan Monte Carlo Deril Alfiance Kaligis
Musamus Journal Of Research Information and Communication Technology Vol 1 No 2 (2019): MJRICT
Publisher : Faculty Of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35724/mjrict.v1i2.2330

Abstract

Abstrak. Mahasiswa adalah generasi calon penerus bangsa yang diyakini mampu bersaing danmengharumkan nama bangsa, juga mampu menyatukan serta menyampaikan pikiran dan hati nuraniuntuk memajukan bangsa, Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui jumlah kehadiran mahasiswatiap pertemuan selama masa perkuliahan berlangsung. Pada penelitian ini meneliti menggunakanmetode Monte Carlo yang akan mensimulasikan data jumlah kehadiran mahasiswa. Manfaatpenelitian ini adalah kita dapat mengetahui keaktifan kehadiran mahasiswa selama perkuliahan. Hasilanalisis yang didapat adalah mahasiswa mulai aktif terjadi pada pertemuan 8 (Ujian tengah semesterdan menjelang akhir perkuliahan ( Ujian akhir semester ).Kata kunci : Mahasiswa, Monte Carlo, Perkuliahan

Page 1 of 1 | Total Record : 5