cover
Contact Name
Herny Februariyanti
Contact Email
dinamika@edu.unisbank.ac.id
Phone
+6224-8311668
Journal Mail Official
dinamika@edu.unisbank.ac.id
Editorial Address
Jl. Tri Lomba Juang No.1 Semarang
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
Dinamika Informatika: Jurnal Ilmiah Teknologi Informasi
Published by Universitas Stikubank
ISSN : 20853343     EISSN : 27148769     DOI : https://doi.org/10.35315/informatika.v12i1
Core Subject : Science,
Jurnal Dinamika Informatika merupakan jurnal yang berisikan tentang ilmu pengetahuan di bidang Sistem Informasi yang mencakup hasil penelitian, kajian teori, ilmu terapan metode yang terkait dengan spesialisasi Sistem Informasi meliputi Rekayasa Perangkat Lunak, Sistem Pendukung Keputusan, Data Mining, Database, Information Retrieval, e-Government, e-Bussines, Manajemen Proyek dan bidang lain yang relevan dengan Sistem Informasi. Mendorong ilmuwan, praktisi, dan lainnya untuk melakukan penelitian dan aktivitas serupa lainnya.
Articles 10 Documents
Search results for , issue "Vol 5 No 1 (2013)" : 10 Documents clear
RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI PENJUALAN AKSESORIS HANPHONE BERBASIS WEB PADA DAZZLE CELLULAR SEMARANG
Jurnal Dinamika Informatika Vol 5 No 1 (2013)
Publisher : Fakultas Teknologi Informasi Universitas Stikubank (Unisbank) Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (491.314 KB) | DOI: 10.35315/informatika.v5i1.3780

Abstract

Dengan semakin tingginya faktor persaingan dalam penjualan berbagai macam aksesoris handphone, maka dibutuhkan penawaran penjualan secara online dan barang yang dibeli dapat dikirim sehingga pembei tidak perlu datang langsung ke toko setiap akan melakukan pembelian, maka dibutuhkan sebuah sistem penjualan yang bisa menunjang tujuan tersebut. Dalam melakukan analisis penulis menggunakan Object Oriented Design (OOD).Program ini dirancang untuk memudahkan pelanggan dalam menentukan pilihan dalam setiap transaksi, dimana user dapat menentukan produk mana yang mau dipesan atau mana yang tidak dengan dapat melihat seluruh barang yang ada pada sistem. Adapun hasil dari sistem aplikasi penjualan berbasis web, berupa informasi mengenai jumlah produk yang laku di pasaran dan jumlah konsumen serta rekapan dari total penjualan.   Kata kunci : Aksesoris, Handphone, Web, Penjualan, Uml
ANALISIS DAN PENGEMBANGAN WEB SMP-SMA-SMK UNGGULAN NURUL ISLAMI SEMARANG
Jurnal Dinamika Informatika Vol 5 No 1 (2013)
Publisher : Fakultas Teknologi Informasi Universitas Stikubank (Unisbank) Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1313.379 KB) | DOI: 10.35315/informatika.v5i1.3781

Abstract

Pentingnya informasi yang semakin meningkat dan didukung oleh komputerisasi yang dapat mengubah system manual menjadi modern dan dapat meningkatkan kinerja pada suatu perusahaan terutama lembaga pendidikan. Pada lembaga pendidikan, informasi yang terpenting adalah saat PSB dan E-Learning. Karena aktivitas tersebut bertujuan untuk memberikan informasi pada calon siswa, siswa, dan guru.Sehingga pengembangan website ini berfokus pada PSB dan E-learning. Pada analisa dan pengembangan website SMP- SMA-SMK Unggulan Nurul Islami Semarang menggunakan metode Waterfall. Penelitian ini bertujuan untuk penerimaan siswa baru berbasis online yang bertujuan untuk mempermudah calon siswa/siswi dalam melakukan pendaftaran di SMP-SMA-SMK Unggulan Nurul Islami Semarang, selain itu pada E-Learning yang bertujuan untuk meningkatkan system pembelajaran yang unggul ditingkat sekolah SMP-SMA-SMK. Hasil penelitian menunjukan bahwa pada PSB memudahkan calon siswa dari luar daerah dapat mendaftar secara online. Dan pada E-Learning memudahkan antara guru dan siswa untuk dapatkan informasi dalam proses belajar mengajar yaitu mendownload atau mengupload tugas dan mendownload atau mengupload jawaban.   Kata kunci: analisa dan pengembangan web, Penerimaan Siswa Baru, E-Learning
APLIKASI LOCATION BASED SERVICE (LBS) PENCARIAN LOKASI TAXI PADA ANDROID DI KOTA SEMARANG
Jurnal Dinamika Informatika Vol 5 No 1 (2013)
Publisher : Fakultas Teknologi Informasi Universitas Stikubank (Unisbank) Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (895.585 KB) | DOI: 10.35315/informatika.v5i1.3782

Abstract

Perkembangan perangkat mobile seperti ponsel sekarang ini sedang mengalami kemajuan yang sangat pesat. Itu dibuktikan dengan munculnya jenis ponsel smartphone atau handphone pintar. Smartphone adalah telepon selular yang sudah memiliki teknologi komputasi yang sangat maju dan memiliki sistem operasi seperti halnya komputer. Contoh sistem operasi dari smartphone adalah symbian, android, IOS, blackberry dan bada. Seiring dengan perkembangan yang sangat pesat itu maka kebutuhan akan aplikasi-aplikasi pada ponsel tersebut akan semakin tinggi. Aplikasi ini dibuat menggunakan bahasa pemrograman java dan xml. Software yang digunakan adalah Eclipse dan Enterprise Arcitect. Smartphone yang digunakan dalam ujian akhir ini adalah Smartphone dengan minimal versi operation system Android 4.0.0 (Ice Cream Sandwich) atau diatasnya. Aplikasi ini sudah terdapat titik lokasi basecamp dan kantor taxi, dan sudah tercantum nomor telepon taxi di kota Semarang. Aplikasi ini juga bisa memberitahukan berapa menit dan berapa meter yang harus ditempuh dari lokasi kita. Dengan adanya aplikasi ini, maka pengguna dapat dengan mudah memesan taxi dan melihat lokasi basecamp taxi terdekat. Pada aplikasi ini memiliki informasi langsung mengenai nomor telepon perusahaan taxi dan dapat langsung menelepon perusahaan taxi yang diinginkan.   Kata Kunci : android, location based service, map v2 android, taxi, google map api v2.
REKOMENDASI FILM BERBASIS WEB PADA BIOSKOP MINI MENGGUNAKAN ALGORITMA NEAREST-NEIGHBOR
Jurnal Dinamika Informatika Vol 5 No 1 (2013)
Publisher : Fakultas Teknologi Informasi Universitas Stikubank (Unisbank) Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1128.134 KB) | DOI: 10.35315/informatika.v5i1.3783

Abstract

Sistem rekomendasi telah berkembang pesat memasuki dunia usaha dimana pemanfaatannya kini ada di berbagai macam bidang, tidak terkecuali bidang usaha hiburan dan multimedia, oleh karena itu sistem rekomendasi dirasa cocok apabila diterapkan didalam bioskop mini. Sistem rekomendasi dengan memanfaatkan teknologi web, algoritma nearest-neighbor dan database merupakan teknologi pemberian rekomendasi yang dapat mempermudah penggunanya dalam memilih konten film dimanapun dan kapanpun juga.  Sistem rekomendasi yang dihasilkan akan memberikan rekomendasi film sesuai kriteria yang diinginkan oleh pengguna. Didalam sistem rekomendasi juga terdapat sistem administrasi dan personalisasi sehingga diharapkan akan lebih memudahkan penggunanya dalam memanfaatkan sistem tersebut secara maksimal. Dengan adanya sistem rekomendasi berbasis web ini diharap akan membantu konsumen bioskop mini pada saat memilih film yang ingin mereka saksikan. Kata Kunci : sistem rekomendasi, bioskop mini, film, web.
REKAYASA WEB MUSYAWARAH GURU MATA PELAJARAN PEMASARAN PROVINSI JAWA TENGAH
Jurnal Dinamika Informatika Vol 5 No 1 (2013)
Publisher : Fakultas Teknologi Informasi Universitas Stikubank (Unisbank) Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1248.697 KB) | DOI: 10.35315/informatika.v5i1.3784

Abstract

Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Pemasaran Jawa Tengah adalah perkumpulan guru-guru pemasaran yang ada diwilayah Jawa tengah. Mata pelajaran Pemasaran yang dinamis menuntut para guru untuk berkomunikasi dan berinteraksi agar mereka tidak ketinggalan perkembangan pemasaran dan peserta didik akan selalu mendapatkan mata pelajaran pemasaran terbaru. Web mgmppmjateng.org dibuat untuk memfasilitasi komunikasi antar para guru di wilayah Jawa Tengah, hal ini karena jarak yang berjauhan dan agar lebih efektifnya tujuan mgmp, maka dibuatlah web. Web mgmppmjateng.org dibuat melalui proses perencanaan web (grand design web dan taksonomi), Proses pembuatan/pembangunan web melalui proses standar dan Proses pemasaran web dengan memperhatikan Search Enginee Optimization (SEO) sehingga web akan disukai mesin pencari. Proses terintegrasi dengan Content Management System (CMS) Wordpress dipilih untuk mendekatkan web dengan Mesin pencari seperti google.com dan bing.com. Uji kecepatan dan kualitas juga digunakan sebagai media pengukuran standar secara online. Melalui beberapa pengujian, web mgmppmjateng.org masuk dalam kategori web yang cukup bagus dan disukai mesin pencari (seo friendly).   Kata Kunci - mgmp pemasaran, SEO, CMS, Mesin Pencari, Wordpress
SISTEM INFORMASI STOK PENGADAAN BAHAN MAKANAN JADI DAN MENTAH UNTUK KEBUTUHAN MAKANAN RUMAH SAKIT Dr. KARIADI SEMARANG
Jurnal Dinamika Informatika Vol 5 No 1 (2013)
Publisher : Fakultas Teknologi Informasi Universitas Stikubank (Unisbank) Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (558.202 KB) | DOI: 10.35315/informatika.v5i1.3785

Abstract

Teknologi informasi yang berkembang sangat pesat dewasa ini sangat memberi dukungan bagi pengembangan sistem informasi, terutama pemanfaatan sistem yang berbasis web. Sehingga banyak instansi atau perusahaan yang beralih dari sistem konvensional ke sistem yang berbasis web. Untuk mengatasi permasalahan di CV. Kurnia Jaya dihasilkan sebuah Sistem Informasi berbasis Web sebagai pengolah data stok pengadaan bahan makanan untuk RS Dr. Kariadi Semarang. Sistem informasi dikembangan dengan menggunakan php, macromedia, mysql dan lain-lain. Dirasa perlu untuk melakukan sosialisasi sistem informasi pengolah data stok bahan makanan di CV. Kurnia Jaya untuk mempermudah pendataan dan pengolahan data agar hasinya lebih akurat dan efisien dalam waktu, semoga dapat dikembangkan dan di manfaatkan dengan baik dan dapat digunakan oleh CV. Kurnia Jaya, dalam mempermudah dan mempercepat pendataan stok bahan makan keluar dan masuk.   Kata Kunci : Sistem Informasi, PHP, My SQL,
SISTEM PENGELOLAHAN DATA NASABAH UKM PADA KSP “SARANA BHAKTI” BERBASIS WEB
Jurnal Dinamika Informatika Vol 5 No 1 (2013)
Publisher : Fakultas Teknologi Informasi Universitas Stikubank (Unisbank) Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (924.241 KB) | DOI: 10.35315/informatika.v5i1.3786

Abstract

Bersumber pada system informasi yang telah ada dilingkungan koperasi simpan pinjam “SARANA BHAKTI” semarang serta melihat adanya kekurangan yang ada maka penulis tertarik untuk melakukan suatu penelitian di universitas stikubank semarang. Tujuan penelitian ini adalah untuk membuat sebuah system pengelolahan data nasabah UKM pada KSP”SARANA BHAKTI”. Dimana nasabah atau User yaitu admin atau pengelola data tidak perlu meng input data nasabaha yang ingin melakukan simpan pinjam dengan manual dan sekarang dengan system pengelolahan data ini dapat mempermudah system kerjanya Penyusunan dalam membuat system pengelolahan data nasabah UKM ini dengan menggunakan bahasa pemograman PHP dan Dreamweaver, dalam rancangan simulasi system penggunaan rangan ini menggunakan diagram konteks, Use case, clas Diagram   Kata kunci : System Informasi, Php Dan Dreamweaver
SISTEM INFORMASI ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN PADA KELURAHAN SAMPANGAN SEMARANG
Jurnal Dinamika Informatika Vol 5 No 1 (2013)
Publisher : Fakultas Teknologi Informasi Universitas Stikubank (Unisbank) Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (650.344 KB) | DOI: 10.35315/informatika.v5i1.3787

Abstract

The rapid development of computer technology along with the development of software and hardware, in a lot of computer development plays an important role in life to support human performance in completing tasks - tasks. This thesis is taking the issue of how to design and create a program of population information system applications using Visual Basic 6.0, as research conducted in the Village Sampangan Semarang. Population information system application program was created using Visual Basic 6.0. That is a software built by Microsoft as Visual Studio and Visual Basic is part of Visual Studio that can be used to design a few pieces to form master will result in report creation step programs: A study of the object, system analysis, system design, and testing. In the Population Information System application program there is some discussion that includes: Main Menu Form, Form Master data population, transactions Form Data Entry, Data Move Transactions Form, Form Data Transaction Births, Deaths and Form Data Transaction Reports.   Keywords: VB.6.0, Population, Population Information System
SISTEM ADMINISTRASI PENYALURAN GAS ELPIJI PADA PT. PURI KENCANA MERDEKA UTAMA
Jurnal Dinamika Informatika Vol 5 No 1 (2013)
Publisher : Fakultas Teknologi Informasi Universitas Stikubank (Unisbank) Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (628.689 KB) | DOI: 10.35315/informatika.v5i1.3788

Abstract

Administration system used by PT.Puri Kencana Merdeka Utama Semarang still using manual way and sometimes still make information delay for LPG full up. According to development information technology more fast, administration process can maximal with using information technology. This examine purpose are how to create computer administration system for PT.Puri Kencana Merdeka Utama Semarang.  Computer administration system create by using Delphi and database My SQL programme. This conclude that the system create and implementation including user facility are administration, agent report, fleet agent report, fill up print, loading order print, prove print who can give ease in administration process.   Keyword: Administration computer, Delphi, MySQL.
SISTEM INVENTORY OBAT PADA PUSKESMAS SUKOREJO
Jurnal Dinamika Informatika Vol 5 No 1 (2013)
Publisher : Fakultas Teknologi Informasi Universitas Stikubank (Unisbank) Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1010.644 KB) | DOI: 10.35315/informatika.v5i1.3789

Abstract

Puskesmas Sukorejo merupakan satu-satunya puskesmas yang terdapat di daerah Sukorejo yang melayani rawat inap. Ketersediaan obat di puskesmas menjadi salah satu peran penting dalam kelangsungan proses penyembuhan pasien. Pengecekan obat di puskesmas tersebut masih menggunakan cara manual sehingga kurang efisien. Pada proses mengetahui jumlah stok obat kadang akan mengalami kesulitan jika harus melakukan pengecekan secara manual menggunakan berkas fisik. Apabila dilihat dari sisi efisiensi kerja, tentu saja hal ini membuat operasional terkesan         kurang handal dan memiliki banyak resiko, karena berkas-berkas ini mudah rusak dan jika rusak tidak terdapat data cadangan, maka perlu dibuat sebuah sistem inventori. Persediaan obat adalah semua bahan tunggal atau campuran yang dipergunakan oleh semua makhluk untuk bagian dalam dan   luar tubuh guna mencegah, meringankan, dan menyembuhkan. M. Arief (2004:47)   Kata Kunci : Persediaan, MySQL, Visual Basic

Page 1 of 1 | Total Record : 10