cover
Contact Name
Herny Februariyanti
Contact Email
dinamika@edu.unisbank.ac.id
Phone
+6224-8311668
Journal Mail Official
dinamika@edu.unisbank.ac.id
Editorial Address
Jl. Tri Lomba Juang No.1 Semarang
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
Dinamika Informatika: Jurnal Ilmiah Teknologi Informasi
Published by Universitas Stikubank
ISSN : 20853343     EISSN : 27148769     DOI : https://doi.org/10.35315/informatika.v12i1
Core Subject : Science,
Jurnal Dinamika Informatika merupakan jurnal yang berisikan tentang ilmu pengetahuan di bidang Sistem Informasi yang mencakup hasil penelitian, kajian teori, ilmu terapan metode yang terkait dengan spesialisasi Sistem Informasi meliputi Rekayasa Perangkat Lunak, Sistem Pendukung Keputusan, Data Mining, Database, Information Retrieval, e-Government, e-Bussines, Manajemen Proyek dan bidang lain yang relevan dengan Sistem Informasi. Mendorong ilmuwan, praktisi, dan lainnya untuk melakukan penelitian dan aktivitas serupa lainnya.
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 8 No 2 (2016)" : 5 Documents clear
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN KINERJA KARYAWAN DENGAN METODE SAW DI CS FINANCE SEMARANG Purwoko, Dedi; Diartono, Dwi Agus
Dinamika Informatika : Jurnal Ilmiah Teknologi Informasi Vol 8 No 2 (2016)
Publisher : Fakultas Teknologi Informasi Universitas Stikubank (Unisbank) Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (459.189 KB) | DOI: 10.35315/informatika.v8i2.8102

Abstract

Central Sentosa Finance (CS Finance) Cabang Semarang, sebagai reward untuk karyawan yang berprestasi atau dapat dikatan memiliki nilai yang tinggi maka akan di berikan kesempatan untuk dapat dipromosikan dalam proses kenaikan jabatan atau di berikan balas jasa sesuai dengan kinerja yang dilakukan. Pada penilaiannya sendiri digunakan untuk mengevaluasi hasil kerja seluruh karyawan dengan menggunakan kriteria yang dinilai seperti kehadiran, komunikasi, kerjasama, loyalitas dan pencapaian target yang telah di tetapkan bagi setiap karyawan. Dengan banyaknya kriteria (multiple criteria) yang digunakan dalam proses penilaian kinerja karyawan menyulitkan pihak manajemen dalam memberikan bobot dari setiap kriteria yang dinilai, oleh karena itu di butuhkan suatu metode yang tepat serta memudahkan pihak manajemen dalam memberikan penilaian kinerja karyawan ini.Telah dibangun sistem pendukung keputusan pengelolaan kinerja karyawan pada PT. Central Sentosa Finance (CS Finance) Cabang Semarang dengan menggunakan metode Simple Additive Weighting yang mana dapat berfungsi sebagai: (1) Hasil penghitungan dengan menggunakan sistem pendukung keputusan ini memiliki hasil yang akurat, karena hasil yang didapat sesuai dengan penghitungan secara manual. Penilaian dapat dilakukan dapat dilakukan dengan cepat karena setiap nilai yang masuk akan secara otomatis dihitung bersadarkan kriteria dan bobot yang telah ada sehingga tujuan efektif dan efisien telah tercapai; (2) Telah didapat hasil penilaian yang lebih akurat sehingga data akan lebih aman dan tidak mudah dimanipulasi karena nilai yang ada langsung berada dalam sistem dan dapat diakses dari mana saja dan kapan saja. Di dalam sistem yang dibangun ini hasil penilaian dibagi menjadi tiga keterangan yaitu prestasi memuaskan, tingkatkan dan perhatian. Dimana dari ketiganya memiliki batas tertentu sehingga dari hasil yang ada pada setiap bulannya dapat dijadikan referensi guna dilakukan promosi jabatan, balas jasa maupun dalam melakukan perampingan perusahaan sehingga keputusan yang ada dapat diambil lebih tepat.
APLIKASI E–KAMUS OTOMOTIF BERBASIS ANDROID Hekmatiar, Altida; Jananto, Arief
Dinamika Informatika : Jurnal Ilmiah Teknologi Informasi Vol 8 No 2 (2016)
Publisher : Fakultas Teknologi Informasi Universitas Stikubank (Unisbank) Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (424.149 KB) | DOI: 10.35315/informatika.v8i2.8105

Abstract

Saat ini kendaraan yang paling banyak dimiliki masyarakat adalah kendaraan sepeda motor. Banyak masyarakat yang membeli dan bahkan memiliki sepeda motor lebih dari satu. Karena jenis kendaraan sepeda motor termasuk golongan benda bergerak, maka dibutuhkan kegiatan perawatan berkala, sebab seiring dengan pemakaian sehari-hari komponen mesin akan mengalami kerusakan.Namun saat ini banyak pemilik kendaraan yang pengetahuan otomotifnya masih tergolong rendah. Sebab cukup penting bagi pemilik kendaraan untuk mengetahui atau memahami paling tidak komponen – komponen utama pada kendaraannya sendiri. Dibutuhkan suatu aplikasi kamus elektronik (E-Kamus) yang dapat membantu memudahkan dalam mencari informasi nama – nama atau istilah – istilah pada otomotif secara offline. Dengan aplikasi offline,pemakai tidak harus mengeluarkan biaya tambahan untuk selalu terkoneksi dengan jaringan internet. Aplikasi kamus otomotif sepeda motor ini diharapkan dapat membantu masyarakat untuk mengetahui dan mempelajari tentang macam – macam nama komponen maupun onderdil yang ada dalam suatu kendaraan berserta penjelasannya dengan menggunakan perangkat handphone. Aplikasi E-Kamus Otomotif Berbasis Android dapat dikatakan user friendly hal ini dapat dilihat dari desain aplikasi,penjelasan informasi dan kemudahan dalam mengakses aplikasi tersebut. Aplikasi e- kamus otomotif berbasis android ini dapat dijalankan pada smartphone android minimal versi 4.0 ICS (Ice Cream Sandwich). Untuk mendapatkan hasil tampilan yang maksimal, spesifikasi penginstalan pada smartphone android masih dibatasi dengan resolusi layar minimal 4.5 inch. Aplikasi e-kamus otomotif berbasis android ini pada halaman penjelasan komponen menjelaskan informasi keterangan dan fungsi komponen beserta contoh gambar pada kendaraan sepeda motor
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PENENTUAN PRODUK ASURANSI PAA DENGAN METODE AHP Satrio, Galih; Noor Santi, Rina Candra
Dinamika Informatika : Jurnal Ilmiah Teknologi Informasi Vol 8 No 2 (2016)
Publisher : Fakultas Teknologi Informasi Universitas Stikubank (Unisbank) Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (380.167 KB) | DOI: 10.35315/informatika.v8i2.8106

Abstract

Di era globalisasi seperti sekarang ini kebutuhan asuransi terus meningkat, berbagai produk asuransi modern pun bermunculan seperti produk unit link. Prulink Assurance Account (PAA) adalah produk asuransi modern yang memberikan manfaat 2 sekaligus yaitu manfaat proteksi perlindungan dan investasi serta tertanggung dapat menambahkan produk manfaat tambahan dari PAA itu sendiri. Sementara peranan agen asuransi masih dirasakan kurang efektif bagi tertanggung. Untuk itu perlu dibangun sebuah sistem pendukung keputusan (SPK) untuk membantu dalam menentukan produk manfaat tambahan Prulink Assurance Account bagi tertanggung. Kriteria yang digunakan disini yaitu usia, kesehatan, kebiasaan, pekerjaan. Metode yang digunakan untuk perhitungannya adalah metode analytic hierarchy process (AHP) yaitu metode keputusan multi kriteria untuk pemecahan masalah yang kompleks yang kemudian dibentuk menjadi terstruktur dengan menggunakan perbandingan berpasangan. Implementasi yang digunakan adalah PHP dan MySQL, serta pengembangan sistem menggunakan waterfall model. Hasil sistem berupa rekomendasi produk manfaat tambahan PAA yang tepat bagi tertanggung berdasarkan kondisi dan kriteria personalnya. Studi kasus dilakukan di perusahaan asuransi Prudential. Dengan adanya SPK ini diharapkan dapat membantu tertanggung dalam memahami asuransi dan juga membantu pihak agen asuransi dalam mengambil keputusan secara terkomputerisasi.
SISTEM PAKAR MENDIAGNOSA PENYAKIT PADA POHON JATI MENGGUNAKAN METODE FORDWARD CHAINING Sanubari, Johan Hikmah; Yulianton, Heribertus
Dinamika Informatika : Jurnal Ilmiah Teknologi Informasi Vol 8 No 2 (2016)
Publisher : Fakultas Teknologi Informasi Universitas Stikubank (Unisbank) Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (113.99 KB) | DOI: 10.35315/informatika.v8i2.8107

Abstract

Semakin naiknya harga kayu jati di pasar internasional yang dihargai Rp.5.000.000 hingga Rp.22.000.000/meter kubik mendorong banyak pelaku usaha menawarkan peluang investasi di tanaman jati ini. Potensi keuntungan 2000 sampai 10.000 persen pada tahun ke 10. Sementara untuk pasar indonesia harga kayu jati sekarang mencapai Rp 8.000.000/m3 sampai Rp 12.500.000/m3 (bukausaha.com). Oleh sebab itu diperlukan perawatan khusus agar tidak terserang hama maupun penyakit pada pohon jati tersebut. Metode pengembangan sistem yang digunakan dalam penelitian ini adalah ESDLC yang terdiri dari identifikasi dan analisa masalah, akuisisi dan representasi pengetahuan, pembangunan prototipe, verifikasi, validasi dan testing, implementasi dan integrasi, maintenance . Perancangan sistem menggunakan DFD Levelled yang terdiri dari diagram konteks dan DFD Level 0 dan ERD. Pembuatan website dengan menggunakan pemrograman PHP dan database MySQL. Hasil akhir dari penelitian ini adalah sistem pakar mendiagnosa awal penyakit pada pohon jati dengan metode forward chaining berbasis web dapat digunakan untuk menyelesaikan masalah penanganan penyakit pada pohon jati karena dapat memberikan hasil diagnosis dari setiap jenis penyakit.
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN KREDIT PINJAMAN KOPERASI MENJANGAN ENAM MENGGUNAKAN METODE DECISION TREES Ferdianto, Aswin Putra; Hartono, Budi
Dinamika Informatika : Jurnal Ilmiah Teknologi Informasi Vol 8 No 2 (2016)
Publisher : Fakultas Teknologi Informasi Universitas Stikubank (Unisbank) Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (185.192 KB) | DOI: 10.35315/informatika.v8i2.8109

Abstract

Koperasi karyawan Menjangan Enam merupakan koperasi yang bergerak di bidang jasa. Bentuk pelayanan koperasi terhadap anggota salah satunya adalah dengan memberikan pinjaman dana (kredit) untuk membantu menyelesaikan permasalahan keuangan pada anggota. Dalam pemberian kredit pihak koperasi perlu melakukan penelitian dan perhitungan yang tepat terhadap anggota koperasi yang akan mengambil kredit di koperasi, agar tidak terjadi kesalahan pengambilan keputusan dalam pemberian kredit kepada anggota koperasi. Metode pengembangan sistem dalam penelitian ini adalah Waterfall dengan tahapan permulaan sistem, analisis sistem, perancangan sistem dengan menggunakan UML dan implementasi sistem dengan menggunakan PHP dan MySQL dan metode Decision Trees digunakan sebagai analisa data pemberian kredit pinjaman dengan kriteria yaitu THP (take home pay), masa kerja, lama angsuran, jaminan. Hasil dalam penelitian ini adalah terbentuknya sistem pendukung keputusan pemberian kredit pinjaman di koperasi Menjangan Enam dengan metode Decision Trees yang dapat menentukan anggota apakah permohonan kredit diterima atau tidak dengan hasil perhitungan kriteria yang diperoleh oleh anggota. Kata Kunci – SPK, Kredit, Pinjaman, Decision Tree

Page 1 of 1 | Total Record : 5