cover
Contact Name
Lilis Satriah
Contact Email
lilis.satriah@uinsgd.ac.id
Phone
+628172315449
Journal Mail Official
jurnal.irsyad@uinsgd.ac.id
Editorial Address
https://jurnal.fdk.uinsgd.ac.id/index.php/irsyad/about/editorialTeam
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
Irsyad : Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, Konseling, dan Psikoterapi Islam
ISSN : 20864116     EISSN : 20864116     DOI : https://doi.org/10.15575/irsyad
Irsyad : Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, Konseling, dan Psikoterapi Islam adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Jurusan Bimbingan dan Konseling Islam, Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Sunan Gunung Djati Bandung sejak tahun 2008. Jurnal ini mempublikasikan karya ilmiah hasil penelitian dalam mengembangkan konsep dan teori berkaitan dengan kajian Bimbingan dan Konseling Islam meliputi bimbingan konseling pendidikan Islam, bimbingan konseling mental Islam, bimbingan konseling karir Islam, bimbingan konseling Keluarga sakinah, bimbingan konseling paska bencana, bimbingan konseling Rohani Islam; penyuluhan Islam: penyuluhan sosial agama, penyuluhan penanggulangan NAPZA, penyuluhan keluarga berencana, penyuluhan remaja; media BKI: e-counseling Islam; training Islam, dan motivasi Islami. Naskah yang masuk ke editor jurnal sebelum dipublikasikan akan melewati penilaian melalui double blind review, artinya baik penulis maupun reviewer tidak saling mengetahui.
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 6 No 3 (2018): Irsyad: Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, Konseling, dan Psikoterapi Islam" : 6 Documents clear
Respon Komunitas Istri terhadap Bimbingan Agama Mela Purnama
Irsyad : Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, Konseling, dan Psikoterapi Islam Vol 6 No 3 (2018): Irsyad: Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, Konseling, dan Psikoterapi Islam
Publisher : Department of Islamic Guidance and Counseling, Faculty of Dakwah and Communication, UIN Sunan Gunung Djati Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (390.341 KB) | DOI: 10.15575/irsyad.v6i3.899

Abstract

In this research explains the care of wife community left by husband to go to the sea about their guidance of religion, the method used in this research is descriptive method by using qualitative approach. The technique of collecting data is done throughobservation, direct interview with the chairman of Al-Muttqin ta`lim Council and to jama`ah whose position as fisherman`s wife, interpret the data and draw conclusions and documentation. The results obtained in this study indicate that the wife`s community response to religious guidance is good enough, can be seen from the care of the material presented by the supervisor , understanding the material presented by the supervisor and receiving the material presented by the supervisor and receiving the material presented by the supervisor by applying it to everyday life. Tulisan ini mengungkapkan tentang perhatian komunitas itri yang ditinggal suami melaut terhadap bimbingan agama, pemahaman komunitas istri yang ditinggal suami melaut terhadap bimbingan agama, penerimaan komunitas istri yang ditinggal suami melaut terhadap bimbingan agama. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data yang dilakukan melalui observasi, wawancara langsung dengan ketua Majelis ta`lim Al-Muttaqin dan kepada jama`ah yang posisinya sebagai istri nelayan, menafsirkan data dan menarik kesimpulan serta dokumentasi. Hasil yang didapat dalam penelitian ini menunjukan bahwa respon komunitas istri terhadap bimbingan agama cukup baik, bisa dilihat dari memperhatikannya materi yang disampaikan oleh pembimbing, memahaminya materi yang disampaikan oleh pembimbing dan menerimanya materi yang disampaikan oleh pembimbing dengan cara mengaplikasikannya pada kehidupan sehari-hari.
Pengaruh Penyuluhan Keluarga Berencana terhadap Peningkatan Pengetahuan tentang Keluarga Sakinah Nurfadilah Rohimah
Irsyad : Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, Konseling, dan Psikoterapi Islam Vol 6 No 3 (2018): Irsyad: Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, Konseling, dan Psikoterapi Islam
Publisher : Department of Islamic Guidance and Counseling, Faculty of Dakwah and Communication, UIN Sunan Gunung Djati Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (612.773 KB) | DOI: 10.15575/irsyad.v6i3.900

Abstract

This research is aimed to express student's response to birth control extension in BKI Department, student's knowledge about sakinah family, and the influence of family planning extension on student's knowledge about sakinah family in BKI Department, Faculty of Da'wah and Communication UIN Bandung, class of 2015. The Research method which is used survey method with quantitative approach. The sampling technique used is purposive sampling technique with the participants are all the students of Islamic Counseling and Guidance class of 2015, which followed the birth control Counseling lesson and has studied the Fiqih Muslim Family lesson. Age range of respondents are 20-25 years old and unmarried. Sample that meet the criteria as many as 40 people. The result of the research shows that the student's response to birth control extension is 82.2% very high. The knowledge of sakinah family is 87% very high. H1 accepted means There is a positive influence of birth control extension on increasing knowledge about sakinah family for student BKI 2015. The influence of magnitude that is equal to 46,1%. The calculation is that if the increase of knowledge sakinah family rose one unit, then the value of family planning will rise by 0.802 and the remaining value of 0.2 is an increase value of the variable that is not the author carefully. Penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan respon mahasiswa terhadap penyuluhan keluarga berencana di Jurusan BKI, pengetahuan mahasiswa mengenai keluarga sakinah, dan pengaruh penyuluhan keluarga berencan terhadap peningkatan pengetahuan mahasiswa mengenai keluarga sakinah di jurusan BKI angkatan 2015 Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Bandung. Metode penelitian yang digunakan adalah metode survey dengan pendekatan kuantitatif. Teknik pengambilan sample yang digunakan adalah teknik purpositive sampling yakni seluruh mahasiswa Bimbingan dan Konseling Islam angkatan 2015 yang mengikuti matakuliah Penyuluhan Keluarga Berencana dan Pernah mengikuti matakuliah Fiqih Keluarga Muslim. Rentang usia responden adalah 20-25 tahun dan belum menikah. Sample yang memenuhi kriteria tersebut sebanyak 40 orang. Hasil penelitian menunjukkan respon mahasiswa terhadap penyuluhan KB sebesar 82,2 % sangat tinggi. Pengetahuan tentang keluarga sakinah sebesar 87 % sangat tinggi. H1 diterima artinya Terdapat pengaruh positif penyuluhan keluarga berencana terhadap peningkatan pengetahuan tentang keluarga sakinah bagi mahasiswa BKI 2015. Adapun besar pengaruhnya sebesar 46,1%. Besaran peningkatannya jika peningkatan pengetahuan tentang keluarga sakinah naik satu satuan maka nilai penyuluhan KB akan naik sebesar 0,802 dan sisa nilai 0,2 merupakan nilai peningkatan dari variabel yang tidak penulis teliti.
Pengaruh Bimbingan Klasikal Terhadap Kemampuan Bersosialisasi Siswa Kelas X di SMAN 2 Garut Saeful Sandra Miraz
Irsyad : Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, Konseling, dan Psikoterapi Islam Vol 6 No 3 (2018): Irsyad: Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, Konseling, dan Psikoterapi Islam
Publisher : Department of Islamic Guidance and Counseling, Faculty of Dakwah and Communication, UIN Sunan Gunung Djati Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (584.008 KB) | DOI: 10.15575/irsyad.v6i3.901

Abstract

This study aims to describe the influence of classical guidance on the ability of socializing class X students in SMAN 2 Garut. In this research, the researcher uses quantitative approach with simple regression method, with the main purpose of this research is to describe and give explanation about the influence of classical guidance to socializing ability of class X students in SMAN 2 Garut. The research is carried out by taking steps: determining the location of the research, determining the research method, determining the population and the sample, determining the data type and the data source, determining the data collection techniques, and finally processing and analyzing the data. Based on the results of research shows that the application of classical guidance provided by teachers BK to students of class X have a very strong influence. The impact of the ability of socializing class X students in SMAN 2 Garut has a high increase after the application of classical guidance. Thus the influence of classical guidance produces a positive value and can help and develop in the ability of socializing class X students in SMAN 2 Garut. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pengaruh bimbingan klasikal terhadap kemampuan bersosialisasi siswa kelas X di SMAN 2 Garut. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode regresi sederhana, dengan tujuan pokok dari penelitian ini adalah untuk menggambarkan dan memberikan penjelasan tentang pengaruh bimbingan klasikal terhadap kemampuan bersosialisasi siswa kelas X di SMAN 2 Garut. Penelitian ini ditempuh dengan menempuh langkah-langkah: menentukan lokasi penelitian, menentukan metode penelitian, menentukan populasi dan sampel, menentukan jenis data dan sumber data, menentukan teknik pengumpulan data, dan akhirnya mengolah dan menganalisis data. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan bimbingan klasikal yang diberikan oleh guru BK terhadap siswa kelas X mempunyai pengaruh yang tergolong sangat kuat. Dampak dari kemampuan bersosialisasi siswa kelas X di SMAN 2 Garut memiliki peningkatan yang tinggi setelah adanya penerapan bimbingan klasikal. Dengan demikian pengaruh bimbingan klasikal mengahasilkan nilai yang positif serta dapat membantu dan mengembangkan dalam kemampuan bersosialisasi siswa kelas X di SMAN 2 Garut.
Layanan Konseling Kelompok dalam Meningkatkan Resiliensi Anak Korban Banjir Neneng Ririn Meidina Rachmat
Irsyad : Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, Konseling, dan Psikoterapi Islam Vol 6 No 3 (2018): Irsyad: Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, Konseling, dan Psikoterapi Islam
Publisher : Department of Islamic Guidance and Counseling, Faculty of Dakwah and Communication, UIN Sunan Gunung Djati Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (389.423 KB) | DOI: 10.15575/irsyad.v6i3.902

Abstract

The research explains about the resilience condition of flood victims before following group counseling, to increase the resilience of flood victim children after following the group in Baleendah. The method used in this research is descriptive by using qualitative approach. The technique of collecting data is done through observation, direct interview with children of flood victim, mentors/ school counselors of Rescue and headmaster of Rescue, clarify the data and the result of this research describes that group counseling services done by Rescue school in Baleendah evacuation, have an effective result and very influential on resilience condition of the children in the place. Penelitian ini mengungkapkan tentang kondisi resiliensi anak korban banjir sebelum mengikuti konseling kelompok, konseling kelompok dalam meningkatkan resiliensi pada anak korban banjir, kondisi resiliensi anak korban banjir setelah mengikuti konseling kelompok di Baleendah. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara langsung dengan anak korban banjir, pembimbing/ konselor sekolah Rescue dan kepala sekolah Rescue, mengklarifikasi data dan menarik kesimpulan serta dokumentasi. Hasil yang didapat dalam penelitian ini menunjukkan bahwa layanan konseling kelompok yang dilakukan Sekolah Rescue di pengungsian Baleendah, memiliki hasil yang efektif dan sangat berpengaruh terhadap kondisi resiliensi anak-anak korban banjir di tempat pengungsian.
Peranan Pembimbing dalam Meningkatkan Hapalan Al-Qur’an Santri Tri Hijriyanti
Irsyad : Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, Konseling, dan Psikoterapi Islam Vol 6 No 3 (2018): Irsyad: Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, Konseling, dan Psikoterapi Islam
Publisher : Department of Islamic Guidance and Counseling, Faculty of Dakwah and Communication, UIN Sunan Gunung Djati Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (404.972 KB) | DOI: 10.15575/irsyad.v6i3.903

Abstract

Memorizing the Qur'an is not easy because in completing the 30 juz memorized very hard effort and a lot of problematic faced that if the motivation and interest owned by students is weak then the problematics can be a failure factor in memorizing the Qur'an 'an. Therefore it is needed once mentors who can help to always give motivation and control it continuously so students always keep memorized, The purpose of this study to know: first how memorization program al qu'an santri. secondly how the role and efforts of mentors to improve the recitation of Al-Qur'an santri according to. Third how the dynamics of memorizing the Qur'an santri. The results obtained after doing this research is as a mentor, the effort is made: to help students when the difficulty in memorizing the recitation of the Qur'an, attention to problems faced by students in memorizing the Qur'an, and give advice. (2) As a motivator, efforts are made: to hold semaan, to give wisdoms. (3) As Muwajjih (acceptance of rote deposit), the undertakings are: to determine the special time for the shipment of the Qur'an, to apply the discipline of time and memorize the memorization. Menghapal Al-Qur’an merupakan hal yang tidak mudah karena dalam menyelesaikan hapalan 30 juz sangat membutuhkan usaha yang keras dan banyak sekali problematika yang dihadapi yang jika motivasi dan minat yang dimiliki oleh santri lemah maka problematika tersebut bisa menjadi faktor kegagalan dalam menghapal Al-Qur’an. Karenanya dibutuhkan sekali pembimbing yang bisa membantu untuk selalu memberi motivasi dan mengontrolnya secara terus menerus agar santri selalu menjaga hafalannya, Tujuan penelitian ini untuk mengetahui : pertama bagaimana program hapalan al qu’an santri. kedua bagaimana peran dan usaha pembimbing untuk meningkatkan hasil hapalan Al-Qur’an santri sesuai dengan. Ketiga bagaimana dinamika hapalan Al Qur’an santri. Hasil yang diperoleh setelah melakukan penelitian ini adalah sebagai pembimbing, usaha yang dilakukan yaitu: membantu santri ketika kesulitan dalam menyetorkan hapalan Al Qur’an, memperhatikan problem yang dihadapi santri dalam menghapal Al-Qur’an, dan memberi saran. (2) Sebagai motivator, usaha yang dilakukan yaitu: mengadakan semaan, memberi wejangan-wejangan. (3) Sebagai Muwajjih (penerimaan setoran hapalan), usaha yang dilakukan yaitu: menentukan waktu khusus untuk setoran hapalan Al-Qur’an, menerapkan disiplin waktu dan mentasbihkan hapalan.
Pengaruh Layanan Informasi Karir terhadap Minat Berwirausaha Dede Sani
Irsyad : Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, Konseling, dan Psikoterapi Islam Vol 6 No 3 (2018): Irsyad: Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, Konseling, dan Psikoterapi Islam
Publisher : Department of Islamic Guidance and Counseling, Faculty of Dakwah and Communication, UIN Sunan Gunung Djati Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (779.822 KB) | DOI: 10.15575/irsyad.v6i3.904

Abstract

This paper reveals about : 1) Implementation of career information services, 2) the influence of career information services on enterpreneurship interests. The method used in this research is descriptive method with a quantitative approach. Data collection techniques using questionnaires, documentation, interviews, and observation. Sample by Non Probability SamplingusingPurposive sampling, The result obtained in this study show that career information services in good qualification. With career information services is helpful and influential interest level of teenage enterpreneurship in pusat informasi dan konseling remaja (PIK-R) Kelurahan Mekarmulya, Kecamatan Panyileukan, Kota Bandung. Career information services program provide a significant positive effect on attention, feeling of pleasure, and activities of teenagers enterpreneurship. Tulisan ini mengungkapkan tentang: 1) pelaksanaan layanan informasi karir,2) pengaruh layanan informasi karir terhadap minat berwirausaha. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan kuantitaitf. Teknik Pengumpulan data menggunakan kuesioner, dokumentasi, wawancara, dan observasi. Sampel secara Non Probability Samplingmenggunakan Purposive sampling. Hasil yang didapat dalam penelitian ini menunjukan bahwa layanan infromasi karir dalam kualifikasi baik. Dengan adanya layanan informasi karir sangatlah membantu dan mempengaruhi tingkat minat berwirausaha remaja di pusat informasi dan konseling remaja (PIK-R) Kelurahan Mekarmulya, Kecamatan Panyileukan, Kota Bandung. Program layanan infromasi karir memberikan pengaruh positif yang signifikan terhadapperhatian, perasaan senang, dan aktivitas berwirausaha remaja.

Page 1 of 1 | Total Record : 6


Filter by Year

2018 2018


Filter By Issues
All Issue Vol 9 No 1 (2021): Irsyad: Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, Konseling, dan Psikoterapi Islam Vol 8 No 4 (2020): Irsyad: Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, Konseling, dan Psikoterapi Islam Vol 8 No 3 (2020): Irsyad: Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, Konseling, dan Psikoterapi Islam Vol 8 No 2 (2020): Irsyad: Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, Konseling, dan Psikoterapi Islam Vol 8 No 1 (2020): Irsyad: Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, Konseling, dan Psikoterapi Islam Vol 7 No 4 (2019): Irsyad: Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, Konseling, dan Psikoterapi Islam Vol 7 No 3 (2019): Irsyad: Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, Konseling, dan Psikoterapi Islam Vol 7 No 2 (2019): Irsyad: Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, Konseling, dan Psikoterapi Islam Vol 7 No 1 (2019): Irsyad: Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, Konseling, dan Psikoterapi Islam Vol 6 No 4 (2018): Irsyad: Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, Konseling, dan Psikoterapi Islam Vol 6 No 3 (2018): Irsyad: Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, Konseling, dan Psikoterapi Islam Vol 6 No 2 (2018): Irsyad: Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, Konseling, dan Psikoterapi Islam Vol 6 No 1 (2018): Irsyad: Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, Konseling, dan Psikoterapi Islam Vol 5 No 4 (2017): Irsyad: Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, Konseling, dan Psikoterapi Islam Vol 5 No 3 (2017): Irsyad: Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, Konseling, dan Psikoterapi Islam Vol 5 No 2 (2017): Irsyad: Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, Konseling, dan Psikoterapi Islam Vol 5 No 1 (2017): Irsyad: Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, Konseling, dan Psikoterapi Islam Vol 1 No 1 (2008): Irsyad: Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, Konseling, dan Psikoterapi Islam More Issue