cover
Contact Name
St. Hadijah wahid
Contact Email
ijha747@gmail.com
Phone
+6285210860232
Journal Mail Official
jurnaladzdzahab@gmail.com
Editorial Address
Jl. Sultan Hasanuddin No.20 Sinjai
Location
Kab. sinjai,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Adz Dzahab : Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam
Core Subject : Economy,
Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam memuat tentang kajian tentang ekonomi dan bisnis islam, bersifat syariah. dikelola oleh prodi Ekonomi Syariah. Jurnal ini terbit 2 kali dalam setahun yaitu bulan Mei dan bulan November setiap tahun. Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam menerbitkan artikel yang telah publish dapat didownload secara gratis, dibaca dan disebrluaskan sebagai rujukan artikel selanjutnya. Paper di Submit secara online dengan melakukan registrasi terlebih dahulu di website ini atau dapat dikirimkan via email gp2m.fehi@gmail.com dengan mengikuti Template dan Panduan Penulisan serta mengirimkan artikel bersama surat pernyataan publikasi.
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 4 No 2 (2019): Adz-Dzahab Volume 4 Nomor 2 Oktober 2019" : 6 Documents clear
PENGARUH KOMPETENSI, INDEPENDENSI, DAN OBJEKTIVITAS AUDITOR TERHADAP KUALITAS AUDIT BADAN PENGAWASAN KEUANGAN DAN PEMBANGUNAN PROVINSI SULAWESI SELATAN Abd. Muhaemin Nabir
Jurnal Adz-Dzahab: Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam Vol 4 No 2 (2019): Adz-Dzahab Volume 4 Nomor 2 Oktober 2019
Publisher : LP2M IAI Muhammadiyah Sinjai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (232.205 KB) | DOI: 10.47435/adz-dzahab.v1i2.334

Abstract

Pengaruh Kompetensi, Independensi dan Objektivitas Auditor, Terhadap Kualitas Audit Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan Provinsi Sulawesi-Selatan. Penelitian mengenai Pengaruh Kompetensi, Independensi dan Objektivitas Auditor, Terhadap Kualitas Audit Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan Provinsi Sulawesi-Selatan ini bertujuan untuk menguji pengaruh kompetensi, indpendensi , dan objektivitas berpengaruh positif terhadap kualitas audit. Adapun populasi dalam penelitian ini adalah seluruh auditor yang berjumlah 140 orang, namun yang hadir pada saat itu hanya sebanyak 63 orang auditor. Variabel independen dalam penelitian ini adalah Kompetensi, independensi, dan objektivitas, sedangkan variabel dependennya adalah kualitas audit. Untuk metode pengumpulan data dilakukan dengan metode kuesioner. Data yang terkumpul dianalisis dengan teknik analisis diskriptif dan analisis statistik regresi linear berganda dengan program SPSS. Berdasarkan hasil olah data penelitian ini membuktikan bahwa hipotesis pertama yang menyatakan kompetensi berpengaruh secara positif terhadap kualitas audit dapat diterima dan signifikan pada α = 0,023. hipotesis kedua yang menyatakan independensi berpengaruh secara positif terhadap kualitas audit dapat diterima dan signifikan pada α = 0,012. Dan hipotesis ketiga yang menyatakan objektivitas berpengaruh positif terhadap kualitas audit dapat diterima dan signifikan pada α = 0,022
ANALISIS KELAYAKAN PENGEMBANGAN PERDAGANGAN USAHA BERAS PADA U.D REZQI ILAHI DI KAB. BONE Ansar
Jurnal Adz-Dzahab: Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam Vol 4 No 2 (2019): Adz-Dzahab Volume 4 Nomor 2 Oktober 2019
Publisher : LP2M IAI Muhammadiyah Sinjai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (380.988 KB) | DOI: 10.47435/adz-dzahab.v1i2.336

Abstract

Kesempatan dan peluang yang ada dalam kegiatan dunia usaha begitu banyak, telah menuntut perlu adanya penilaian sejauh mana kegiatan/kesempatan tersebut dapat memberikan manfaat (benefit) bila suatu usaha dijalankan atau dikembangkan. Pengambilan keputusan investasi untuk mengembangkan suatu usaha lama maupun mendirikan usaha baru membutuhkan dasar analisis kelayakan untuk mendapatkan hasil (output) yang maksimal dan mengurangi resiko kegagalan yang mungkin terjadi. Untuk mengetahui apakah uang investasi yang dipakai dalam pengembangan usaha perdagangan beras pada U.D Rezqi Ilahi di Kab. Bone ini. Dapat mengembalikannya dalam jangka waktu yang telah ditentukan. Maka dilakukan analisis kelayakan pengembangan perdagangan usaha beras pada U.D Rezqi Ilahi Di Kab. Bone agar resiko dan dampak negatif yang ditimbulkan seminal mungkin. Setelah data terkumpul dari lapangan maupun hasil pustaka, maka dilakukan analisa data secara kuantitatif melalui pendekatan deskriptif analisis dengan pola pikir menggunakan logika induktif, yakni data yang telah diperoleh digambarkan dan diuraikan sehingga menunjukan suatu proses berfikir yang selalu mencari hubungan-hubungan dari sesuatu yang diminati, dengan diiringi uraian-uraian yang jelas dan menyeluruh tentang aspek manajemen, organisasi, pemasaran, dan ekonomi, dengan diakhiri kesimpulan.
PENGARUH ROA DAN EVA TERHADAP HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA Muhammad Ikbal
Jurnal Adz-Dzahab: Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam Vol 4 No 2 (2019): Adz-Dzahab Volume 4 Nomor 2 Oktober 2019
Publisher : LP2M IAI Muhammadiyah Sinjai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (269.634 KB) | DOI: 10.47435/adz-dzahab.v1i2.337

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui "Pengaruh ROA dan EVA terhadap Harga Saham pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia . Data yang digunakan dalam peneitian ini adalah data sekunder mengenai Perusahaan terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama 5 tahun berturut-turut dari tahun 2011 sampai dengan tahun 2015, Perusahaan tersebut secara periodik menerbitkan laporan keuangan selama periode pengamatan yaitu dari tahun 2011 sampai dengan tahun 2015, Perusahaan yang melaporkan laporan keuangannya tidak dalam mata uang rupiah, Perusahaan yang dalam laporan keuangannya tidak ada perhitungan beban bunga dan beban pajak per tahun, yang diperoleh melalui teknik pengumpulan data dokumentasi. Data yang diperoleh selanjutnya dianalisis dengan menggunakan analisis ROA DAN EVA dan regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Secara simultan dan secara parsial Return On Assets (ROA) dan Economic Value Added (EVA mempunyai pengaruh yang tidak signifikan terhadap Harga Saham pada perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode2011-2015.
PERAN MANAJEMEN PARTISIPASI MASYARAKAT DALAM MENINGKATKAN PENDAPATAN ASLI DAERAH KABUPATEN BOALEMO PADA SEKTOR PROMOSI POTENSI PARIWISATA Muhammad Rifai
Jurnal Adz-Dzahab: Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam Vol 4 No 2 (2019): Adz-Dzahab Volume 4 Nomor 2 Oktober 2019
Publisher : LP2M IAI Muhammadiyah Sinjai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (280.694 KB) | DOI: 10.47435/adz-dzahab.v1i2.338

Abstract

Industri pariwisata adalah sektor yang potensial untuk dikembangkan sebagai salah satu sumber Pendapatan Asli Daerah (PAD), penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) posisi potensi industri pariwisata dalam meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD), (2) promosi pemasaran potensi industri pariwisata terkait dengan peningkatan PAD (3) hubungan antara promosi pemasaran dengan peningkatan PAD oleh Dinas Komunikasi, Informatika, Kebudayaan dan Kepariwisataan Kabupaten Boalemo. Penelitian ini menggunakan pendekatan mixed method. Teknik pemilihan informan dan responden dilakukan secara purposive sampling. Data dikumpulkan melalui wawancara, observasi, studi dokumentasi dan kuesioner. Data kualitatif dianalisis dengan menggunakan model interaktif Miles dan Huberman, sedangkan data kuantitatif dianalisis dengan uji korelasi product moment. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) posisi potensi industri pariwisata Kabupaten Boalemo terdiri dari : Kelompok industri yang berkontribusi secara langsung terhadap PAD, Kelompok industri yang belum berkontribusi terhadap PAD yaitu makanan dan minuman khas Boalemo serta home industry ; (2) pemerintah Kabupaten Boalemo masih memusatkan aktivitas promosinya pada wilayah public relations ; (3) Adanya kesadaran yang dimiliki masyarakat Kabupaten Boalemo mengenai pentingnya promosi potensi industri pariwisata menujukkan hubungan yang positif dan signifikan. Namun hubungan tersebut masih berada dalam kategori “sedang” yang menunjukkan upaya promosi potensi industri pariwisata masih kurang efektif dalam proses komunikasinya.
PENGARUH PEMBERIAN KOMPENSASI TERHADAP PRESTASI KERJA PEGAWAI MADRASAH ALIYAH DARUSSALAM PATTALASSANG KEC. SINJAI TIMUR KAB. SINJAI Syarigawir
Jurnal Adz-Dzahab: Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam Vol 4 No 2 (2019): Adz-Dzahab Volume 4 Nomor 2 Oktober 2019
Publisher : LP2M IAI Muhammadiyah Sinjai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (262.444 KB) | DOI: 10.47435/adz-dzahab.v1i2.339

Abstract

Tujuan penulisan makalah ini adalah menguraikan tentang bagaimana meningkatkan etos kerja dari sumber daya manusia yang berkualitas dan produktivitas dari suatu organisasi , yaitu dengan melalui pemberian kompensasi (REWARD ). Secara psikologis reward ini dapat digunakan sebagai Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh pemberian kompensasi terhadap prestasi kerja pegawai di Madrasah Aliyah Darussalam Patalassang Kecamatan Sinjai Timur Kabupaten Sinjai. Dan untuk mengetahui faktor apa yang paling dominan mempengaruhi disiplin kerja pegawai di Madrasah Aliyah Darussalam Patalassang Kabupaten Sinjai. Obyek penelitian adalah Madrasah Aliyah darussalam Patalassang Kabupaten Sinjai, sebagai populasi sekaligus sampel 37 orang. Alat analisis yang digunakan yaitu analisis regresi sederhana dan regresi berganda, analisis koefisien determinasi (R2), Uji F (Uji Serempak) dan Uji T (Uji Parsial).Hasil analisis disimpulkan bahwa pemberian kompensasi financial berpengaruh signifikan terhadap prestasi kerja pegawai dalam upaya pencapaian tujuan organisasi di Madrasah Aliyah Darussalam Patalassang Kecamatan Sinjai Timur Kabupaten Sinjai.
PENGARUH KEBIJAKSANAAN MONETER TERHADAP NILAI TUKAR DOMESTIK DI INDONESIA (1990-2005) Zaenal Abidin
Jurnal Adz-Dzahab: Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam Vol 4 No 2 (2019): Adz-Dzahab Volume 4 Nomor 2 Oktober 2019
Publisher : LP2M IAI Muhammadiyah Sinjai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (343.518 KB) | DOI: 10.47435/adz-dzahab.v1i2.340

Abstract

Penelitan ini bertujuan mengetahui pengaruh transfomasi kebijaksanaan moneter yang diwakili (proxy) oleh kredit domestic dan tingkat bunga terhadap nilai tukar domestik (rupiah). Kebijakan monter dalam system nilai tukar bebas,termasuk system nilai tukar mengambang bebas seperti yang dianut oleh perekonomian nasional tidak dapat mempengaruhi nilai tukar domestic secara langsung,tetapi kebijakan moneter dapat mentranfomasikan pengaruhnya melalui cadangan devisa,pendapatan nasional, dan tingkat harga.Perubahan variable ekonomi tersebut secara simultan dapat mempengaruhi nilai tukar domestik. Melalui penelitian ini akan mencoba menganalisis fenomena tersebut di atas. Dengan mengunakan metode penelitian kuadrat terkecil dua tahap atau meotede pengujian dua tahap (TWO-SLS) dan data yang digunakan data makro-ekonomi nasional dengan tipe data deretan waktu pertahun (time series). Adapun variabel endogen diwakili oleh cadangan devisa, pendapatan nasional dan tingkat harga untuk tahap pertama, sedangkan variable eksogen kredit domestic dan tingkat bunga. Pada tahap kedua variabel endogen ditetapkan adalah cadangan devisa,pendapatan nasional dan tingkat harga serta variable eksogennya adalah nilai tukar. Hasil regresi dengan R2 = 87% dan t-stastik dibawah rata-rata 5% setiap variable menujukkan kebijakan moneter dapat mentransfomasikan pengaruhnya melalui cadangan devisa, pendapatan nasional dan tingkat harga pada tukar domstik yang menganut system nilai tukar mengambang bebas seperti yang dianut perekonomian Indonesia.

Page 1 of 1 | Total Record : 6