cover
Contact Name
Anggun Fergina
Contact Email
anggun.fergina@nusaputra.ac.id
Phone
+6282214066121
Journal Mail Official
restikom@nusaputra.ac.id
Editorial Address
Program Studi Teknik Informatika Universitas Nusa Putra Jl. Raya Cibatu Cisaat No.21, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Indonesia
Location
Kab. sukabumi,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Restikom : Riset Teknik Informatika dan Komputer
Published by Universitas Nusa Putra
ISSN : 26864800     EISSN : 26864797     DOI : -
Core Subject : Science,
Jurnal RESTIKOM : Riset Teknik Informatika dan Komputer ini diterbitkan oleh Program Studi Teknik Informatika Universitas Nusa Putra, sebagai jurnal yang terbit setiap empat bulan sekali yang fokus menyajikan tulisan-tulisan tentang Ilmu Komputer, Informatika dan Teknologi Informasi. Jurnal ini berisi artikel-artikel penelitian atau pengembangan konsep yang berkaitan dengan bidang-bidang Komputer Komputasi, Kemananan Komputer, Kecerdasan Buatan, Internet Of Thing, Rekayasa Perangkat Lunak, Jaringan Komputer, Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer Lainnya. Jurnal RESTIKOM menerbitkan naska 3 kali dalam setahun yakni setiap bulan April, Agustus dan Desember.
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 2 No 2 (2020)" : 7 Documents clear
Rancang Bangun Aplikasi IT Support Berbasis Android Menggunakan Metode SDLC (System Development Life Cycle) PT.Adhi Karya (Persero) Tbk., Departemen EPC Zainul Arif, Azmi
Jurnal RESTIKOM : Riset Teknik Informatika dan Komputer Vol 2 No 2 (2020)
Publisher : Program Studi Teknik Informatika Universitas Nusa Putra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

– IT Support adalah seorang teknisi pada sebuah organisasi/perusahaan atau perorangan yang memiliki tanggung jawab untuk instalasi, evaluasi dan peningkatan terhadap objek-objek utama yaitu hardware (komputer), software, dan pengembangan sistem jaringan (network system). Tujuan jangka panjang dan target dari penelitian ini adalah untuk membangun sebuah aplikasi android yang dapat membantu IT support yang dapat diterapkan di PT. Adhi Karya (Persero) Tbk., Dengan menggunakan metode System Development Life Cycle (SDLC). Dengan demikian realisasi aplikasi IT support di PT. Adhi Karya (Persero) Tbk., diproses secara online. Dirancang dan melaukan analisis dan desain menggunakan metode berorientasi objek dengan UML (Unified Modeling Language) sebagai bahasa dalam perancangan model, dan dibangun menggunakan Android Studio dengan bahasa pemrograman java.
Analisis dan Implementasi Single-Board Computer sebagai Server Ujian Online Berbasis Web Haq, Ach Izalul
Jurnal RESTIKOM : Riset Teknik Informatika dan Komputer Vol 2 No 2 (2020)
Publisher : Program Studi Teknik Informatika Universitas Nusa Putra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK – Perkembangan teknologi informasi membawa dampak positif dalam berbagai aspek kehidupan dan bertujuan untuk mempermudah dalam memenuhi kebutuhan sistem server yang murah dalam segi biaya dan mudah untuk diaplikasikan serta berteknologi. Bidang pendidikan salah satu yang terkena dampak. Pendidikan merupakan kebutuhan manusia tanpa terkecuali bahkan bagi orang yang memiliki pekerjaan. Singgle-Board Computer memiliki berbagai jenis salahsatunya adalah Raspberry Pi. Raspberry Pi sebagai mini PC memiliki fungsi sebagai server sebagai mana PC konvensional. Pada proyek ini akan dibuat sebuah prototipe layanan ujian online berbasis komputer Computer Based Test (CBT) menggunakan Raspberry Pi yang dipadukan dengan moodle sebagai Learning Management System (LMS) yang bersifat praktis, Operating System (OS) Linux sebagai pondasi utama dengan aplikasi Raspbian di gunakan sebagai server untuk moodle diintegrasikan kedalam Raspberry Pi. Moodle di Raspberry Pi yang berfungsi untuk layanan ujian online berbasis web lalu menghubungkan antara guru dan siswa untuk proses ujian online. Hasil implementasi dengan pengaplikasian moodle di Raspberry Pi dapat di installasi dengan lancar dan berjalan dengan baik. Terlihat bahwa performa server dan website tidak mengalami kendala dan berhasil membuat kelas ujian online. Kata Kunci – Raspberry Pi; Moodle; Operating System; Learning Management System; Server.
PENCARIAN HUBUNGAN ADVERSE EVENT YANG TIMBUL AKIBAT MENGKONSUMSI OBAT ASPIRIN MENGGUNAKAN EQUIVALENCE CLASS TRANSFORMATION (ECLAT) Muhammad Ichsanul Bukhari; Alwis nazir; Elin Haerani; Fadhilah Syafria
Jurnal RESTIKOM : Riset Teknik Informatika dan Komputer Vol 2 No 2 (2020): Agustus
Publisher : Program Studi Teknik Informatika Universitas Nusa Putra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52005/restikom.v2i2.66

Abstract

Aspirin merupakan salah satu jenis obat yang paling banyak digunakan di dunia. Di Indonesia, aspirin termasuk dalam golongan obat bebas sehingga dapat dibeli secara bebas oleh masyarakat. Mengonsumsi obat aspirin memberikan banyak manfaat namun penggunaan yang tidak sesuai aturan dapat menimbulkan efek samping maupun Adverse Event dapat terjadi pula. “Adverse Event adalah pengalaman yang tidak diinginkan terkait penggunaan obat. Penelitian ini menggunakan data dari FAERS FDA (Food and Drug Administration) Amerika Serikat dengan menggunakan Association Rule algoritma Equivalence Class Transformation (ECLAT) untuk menemukan hubungan antara itemset yang dihasilkan”. FDA Adverse Event Reporting System (FAERS) adalah database yang berisi laporan Adverse Event, medication error reports dan keluhan kualitas produk yang mengakibatkan Adverse Event yang disampaikan ke food and drug administration. Data yang digunakan di dalam penelitian ini merupakan data Adverse Event yang mengandung nama obat aspirin dengan sebanyak 1100 record data dan menggunakan 8 atribut. Hasil dari pengujian dengan menetapkan minimum support 0.1% dan confidence 0.1 % menghasilkan rule sebanyak 393 rule dimana rule paling tinggi merupakan hubungan antara Adverse Event Abdominal Discomfort dengan hubungan obat aspirin. Hasil lain dari pengujian yang dilakukan menghasilkan rule yang paling banyak pada minimum support 0.1% dan confidence 0.1 % sebanyak 393 rule dan rule paling sedikit terdapat pada nilai min support 40% dan confidence 10% sebanyak 2 buah rule.
IMPLEMENTASI ALGORITMA FP-GROWTH UNTUK MENGETAHUI FAKTOR YANG BERPENGARUH TERHADAP KEMAMPUAN MEMBACA AL-QURAN SISWA Muhammad Alvin; Alwis Nazir; M Fikry; Jasril; Fadhilah Syafria
Jurnal RESTIKOM : Riset Teknik Informatika dan Komputer Vol 2 No 2 (2020): Agustus
Publisher : Program Studi Teknik Informatika Universitas Nusa Putra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52005/restikom.v2i2.67

Abstract

Rasulullah membekali Al-Quran dan Hadist kepada umat manusia sebagai pedoman hidup yang menuntun ke jalan yang baik dan benar. Al-Quran merupakan kitab suci yang mengandung ilmu yang wajib diberikan kepada anak terlebih dahulu. Memperkenalkan Al-Quran kepada anak harus dilakukan sejak berusia dini agar tumbuh sesuai dengan fitranya. Namun, sebelum Al-Quran dijadikan sebagai pedoman hidup maka langkah awal yang dilakukan adalah bagaimana membaca Al-Quran yang baik dan benar. Berdasarkan wawancara dengan Ketua Lembaga Pengambangan Tilahwatil Qur’an (LPTQ) kecamatan Pekanbaru Kota mengatakan persentase siswa Sekolah Dasar (SD), Madrasyah Diniyah Awaliyah (MDA) dan Taman Pendidikan Al-Quran (TPA) yang dapat membaca Al-Quran sampai ketingkat Tajwid hanya 40%. Penelitian ini bertujuan untuk meilhat faktor yang mempengaruhi terhadap kemampuan membaca Al-Quran siswa Sekolah Dasar (SD). Teknik yang digunakan pada penelitian ini yaitu teknik association rule algoritma FP-Growth. “Data yang digunakan merupakan data sekunder yang terdiri dari” 19 atribut dengan 214 record data. Hasil rule yang ditemukan dari penelitian ini sebanyak 163 rule “dengan menggunakan nilai minimum support” 30% dan “nilai minimum confidence” 50%. Hasil dari perhitungan ini hanya mengambil item makhroj, Panjang pendek dan tajwid. Dan menghasilkan rule dengan kombinasi 2 “itemset dengan nilai support dan confidence tertinggi adalah kombinasi jika Panjang Pendek buruk maka Makhroj Buruk dengan nilai support 66%, nilai confidence 99% dan nilai lift ratio” 1.47125
PERANCANGAN SISTEM PEMINJAMAN BUKU PERPUSTAKAAN MDTA ATTAWAKKAL DENGAN METODOLOGI BERORIENTASI OBYEK Anggun Fergina; Gisni Ariyanti
Jurnal RESTIKOM : Riset Teknik Informatika dan Komputer Vol 2 No 2 (2020): Agustus
Publisher : Program Studi Teknik Informatika Universitas Nusa Putra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52005/restikom.v2i2.68

Abstract

Perpustakaan MDTA Attawakkal pada umumnya adalah perpustakaan yang sama dengan perpustakaan sekolah lainnya serta berfungsi sebagai media buat mencari referensi dan informasi buat memperluas pengetahuan. Proses pelaporan dan penilaian persediaan yang masih memakai cara manual menjadi salah satu penyebab keterlambatan produksi laporan peminjaman, efisiensi waktu pengerjaan yang lama , ketepatan eksekusi proses peminjaman, dan frekuensi kebutuhan informasi. Sebuah laporan yang tidak terlalu akurat. Tujuan penulis dari penelitian ini ialah untuk menganalisis, merancang, serta mengimplementasikan sistem sirkular perpustakaan MDTA Attawakkal yang terkomputerisasi untuk mengatasi permasalahan yang ada. untuk itu penulis berpendapat bahwa diperlukan suatu sistem yang terkomputerisasi untuk mengendalikan sistem peminjaman buku yang dioperasikan oleh MDTA Attawakkal. Memungkinkan layanan kebutuhan informasi ketersediaan buku di perpustakaan MDTA Attawakkal untuk memproses transaksi sirkulasi data (sewa, retur), pencarian data buku, serta pembuatan laporan lebih cepat, akurat, serta tepat waktu.
RANCANG BANGUN APLIKASI PELAPORAN PEROKOK DI LOKASI PUBLIK BERBASIS ANDROID Saepul Rahman
Jurnal RESTIKOM : Riset Teknik Informatika dan Komputer Vol 2 No 2 (2020): Agustus
Publisher : Program Studi Teknik Informatika Universitas Nusa Putra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52005/restikom.v2i2.69

Abstract

Segala sesuatu yang umum di Indonesia dan tidak sulit ditemukan di tempat umum yang bukan area untuk merokok, padahal peraturan yang menjelaskan larangan merokok di tempat umum sudah ada dalam peraturan kota Sukabumi nomor 3 tahun 2014, dan tidak diragukan lagi adalah masalah masyarakat nyata, yaitu penting tentang privasi rumah Anda atau tempat pribadi lainnya. Sudah menjadi kebiasaan di masyarakat bahwa hal ini sudah terbukti bebas di tempat umum. Kebiasaan ini sangat berbahaya karena membuat orang lain menjadi perokok pasif. Selain udara bersih adalah hak setiap orang, tetapi sesegera mungkin akibat pembakaran rokok didistribusikan di udara dan dihirup oleh orang lain, yang membuat orang lain mendapatkan negatif yang sama , dan sayangnya beberapa petugas yang bekerja di pemerintah daerah telah ditentukan. Aplikasi pelaporan perokok di lokasi publik berbasis android dapat digunakan untuk membantu dan memudahkan masyarakat dalam memberikan laporan pelanggaran merokok di lokasi publik kepada penyidik atau pejabat yang berwenang dalam hal ini, penyidik yang dimaksud adalah pejabat PNS tertentu di lingkungan pemerintah daerah yang ditunjuk oleh pejabat yang berwenang dalam hal ini, penyidik yang dimaksud adalah pejabat pns tertentu di lingkungan pemerintah daerah yang ditunjuk oleh pejabat yang berwenang dalam hal ini. sesuai dengan ketentuan perundang-undangan.
IMPLEMENTASI ASSOSIATION MINING MENGGUNAKAN ALGORITMA DEKOMPOSISI UNTUK MENGETAHUI POLA TREN, SIKLIK DAN FAKTOR MUSIMAN PADA PERPUSTAKAAN DAERAH KABUPATEN SUKABUMI Sinta Kusumawardhani
Jurnal RESTIKOM : Riset Teknik Informatika dan Komputer Vol 2 No 2 (2020): Agustus
Publisher : Program Studi Teknik Informatika Universitas Nusa Putra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52005/restikom.v2i2.70

Abstract

Perpustakaan terdiri dari istilah librarius yang berarti tentang buku, yang terdiri dari ruangan yang merupakan bagian dari bangunan (bangunan) atau bangunan yang berisi buku koleksi yang disusun dan disusun sedemikian rupa, mudah ditemukan dan digunakan sesuai dengan kebutuhan waktu yang dibutuhkan oleh pembaca adalah pusat informasi dimana bahan pustaka dikumpulkan, diolah, disimpan dan dipelihara untuk kemudian diseminasi sehingga dapat dimanfaatkan semaksimal mungkin oleh pengguna perpustakaan. Prediksi jumlah pengunjung di Perpustakaan Daerah Kabupaten Sukabumi meningkat pada bulan Maret sedangkan pada bulan Desember jumlah pengunjung menurun.

Page 1 of 1 | Total Record : 7