cover
Contact Name
Hamzah Robbani
Contact Email
info@neolectura.com
Phone
+6285975423413
Journal Mail Official
nucleus@neolectura.com
Editorial Address
PT Naraya Elaborium Optima Graha Mampang 3rd Floor Suite 305 Mampang Prapatan Raya Kav-100 Pancoran, South Jakarta 12760
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
NUCLEUS: Jurnal Sains dan Teknologi
Published by Neolectura
ISSN : -     EISSN : 27463869     DOI : https://doi.org/10.37010
Core Subject : Science,
Nucleus is a journal published by Neolectura, issued two times in one year. Nucleus is a scientific publication media in the form of conceptual paper and field research related to science and technology studies. It is hoped that Nucleus can become a media for academics and researchers to publish their scientific work and become a reference source for the development of science and knowledge.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 1 No 2 (2020): NUCLEUS" : 7 Documents clear
Analisis Indirect Effect pada Structural Equation Modeling: Studi Komparasi Penggunaan Software Amos dan SmartPLS Muhammad Darwin; Khoirul Umam
NUCLEUS Vol 1 No 2 (2020): NUCLEUS
Publisher : Neolectura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37010/nuc.v1i2.160

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan dan kesamaan analisis Indirect Effect pada Structural Equation Modeling menggunakan software Amos dan SmartPLS. Metode penelitian yang digunakan adalah menggunakan metode penelitian kualitatif –komparatif. Analisis data yang digunakan menggunakan Model Spradley, dengan proses penelitian yang berangkat dari penjelasan yang lebih luas tentang indirect effect pada SEM, kemudian memfokus pada komparasi antar software dan menemukan benang merah penelitian (discovering cultural themes). Pembatasan penelitian ini adalah terbatas pada komparasi yang dilihat dari segi penggunaan dan ketersediaan yang ada pada output software. Ruang lingkup dalam pembahasan penelitian ini adalah terbatas pada penelitian skala nasional. Hasilnya adalah terdapat perbedaan pada analisis indirect effect pada  nilai dan hasil evaluasi yang berbeda. Kemudian berbeda pada pengujian hipotesa Indirect Effect, keduanya menggunakan tool yang tidak sama, namun bisa saja menghasilkan evaluasi yang diterima atau ditolak tergantung jenis data dan model penelitiannya. Sedangkan kesamaan yang diperoleh adalah terletak pada hasil evaluasi pada ilustrasi penelitian ini sama-sama menghasilkan hipotesis yang ditolak.
Efektivitas Pengobatan Herbal untuk Kualitas Tidur pada Orang dengan Gangguan Tidur: Sebuah Update Tinjauan Literatur dengan Database Tunggal (PubMed) Sidik Maulana; Maria Komariah; Siti Nurjanah
NUCLEUS Vol 1 No 2 (2020): NUCLEUS
Publisher : Neolectura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37010/nuc.v1i2.163

Abstract

Pemanfaatan pengobatan herbal (herbal medicine) telah banyak dipraktikkan secara luas dalam berbagai pengobatan mulai dari gejala sampai dengan penyakit kronis. meta-analisis yang dilakukan pada tahun 2015 terhadap chinese herbal medicine untuk gangguan tidur melaporkan tidak menemukan perbedaan yang signifikan dengan plasebo yang digunakan, namun update studi dengan desain RCT menunjukkan efektivitas. sehingga peneliti melakukan update review mengenai efektivitas pengobatan herbal untuk gangguan tidur. Desain penelitian ini adalah literature review dengan pendekatan deskriptif kualitatif. metode analisis menggunakan pendekatan tematik analisis. pencarian artikel menggunakan kata kunci: (((herbal medicine) OR (chinese medical herbal) AND (y_10[Filter])) AND ((sleep disorder) OR (insomnia) AND (y_10[Filter]))) AND (sleep quality AND (y_10[Filter])) dengan kriteria inklusi tahun terbit 2010-2020 menggunakan desain penelitian randomized controlled trial berbahasa Inggris dan Indonesia. Update literatur terkait pengobatan herbal untuk gangguan tidur menunjukkan berbagai pengobatan herbal efektif untuk gangguan tidur karena memiliki kandungan sedatif-hipnotik sehingga meningkatkan rasa tenang. frekuensi pengobatan mulai dari 20 minggu sampai dengan 28 hari. Update pengobatan herbal terbukti efektif untuk mengatasi gangguan tidur. Studi ini masih terbatas pada pengguna satu database sehingga memiliki bias yang tinggi dalam pengambilan simpulan.
Optimalisasi Kecerdasan Masa Keemasan dengan Merangsang Otak Kanan di Desa Mojokrapak, Kecamatan Tembelang, Kabupaten Jombang Rini Hayu Lestari; Mudhawaroh Mudhawaroh; Mamik Ratnawati
NUCLEUS Vol 1 No 2 (2020): NUCLEUS
Publisher : Neolectura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37010/nuc.v1i2.166

Abstract

Masa emas merupakan masa atau momen yang sangat kritis dalam siklus hidup anak. Masa emas pada anak merupakan masa penting dan kritis di mana otak dan kecerdasan anak berkembang pesat. Masa emas bagi anak-anak berlangsung pada usia 0-3 tahun. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengoptimalkan masa golden age pada balita. Salah satu kegiatannya adalah memberikan informasi dan pengetahuan tentang bagaimana mengoptimalkan kecerdasan anak di era golden age dengan cara merangsang otak kanan. Hasil dari penelitian ini adalah terciptanya generasi yang berkualitas dengan mempersiapkan para ibu yang dapat memacu dan mengoptimalkan tumbuh kembang anak pada masa golden age sehingga balita dapat mencapai perkembangan yang optimal pada usia 0-3 tahun.
Persepsi dan Partisipasi Petani terhadap Program Asuransi Usaha Tani Padi (AUTP) dengan Minat Bertani Ujang Maman; Iwan Aminuddin; Rizki Hermawan
NUCLEUS Vol 1 No 2 (2020): NUCLEUS
Publisher : Neolectura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37010/nuc.v1i2.169

Abstract

Pelaksanaan program Asuransi Usaha Tani Padi (AUTP) oleh Kementerian Pertanian Republik Indonesia didasari untuk memberikan jaminan terhadap risiko ketidakpastian atau kerugian gagal panen. Petani sebagai peserta asuransi mendapatkan bantuan premi apabila mengalami risiko, namun relatif sedikit petani yang mengikuti dan di beberapa wilayah hanya mencapai 12,87%. Penelitian ini bertujuan mengetahui gambaran sosial-ekonomi petani, persepsi dan partisipasi petani terhadap  program  AUTP dan  hubungannya dengan minat bertani (kasus: Petani di Kabupaten Lebak Provinsi Banten). Jenis penelitian ini adalah survei pada pendekatan deskriptif kuantitatif. Objek dan lokasi ditentukan secara purposive terhadap petani padi yang berlokasi di Kabupaten Lebak, Provinsi Banten. Penentuan jumlah sampel dengan rumus slovin dan teknik pengambilan sampel proportional random sampling sebanyak 105 responden yang tersebar di kelompok tani Peujeuh Mandiri, Sari Asih, Tani Makmur dan Surya Tani. Analisis data menggunakan deskriptif  tabulasi dan statistik chi-square untuk melihat hubungan antar variabel dengan ketentuan data ordinal. Hasil temuan menjelaskan karakteristik responden mayoritas tingkat pendidikan rendah, berusia tua, memiliki lahan garapan sempit, kurang kesadaran mengikuti sosialisasi, tingkat persepsi dan partisipasi petani terhadap program AUTP rendah. Variabel tingkat persepsi dan partisipasi terhadap program AUTP berhubungan signifikan dengan minat bertani, di mana peningkatan minat bertani berbanding lurus dengan tingkat persepsi dan partisipasi dalam program AUTP.
Digitalisasi Model dan Desain Triase Pandemi Influenza H1N1; Fokus pada Pencegahan Penularan di Sistem Pelayanan Kesehatan: Tinjauan Reflektif Kaitan dengan COVID-19 Faizal Musthofa; Sidik Maulana; Hamzah Robbani
NUCLEUS Vol 1 No 2 (2020): NUCLEUS
Publisher : Neolectura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37010/nuc.v1i2.171

Abstract

Teridentifikasi influenza H1N1 pada tahun 2009 yang menyebar dengan pesat ke seluruh dunia berdampak pada  jumlah pasien yang mencari perawatan di sistem pelayanan kesehatan. Di samping itu, fasilitas kesehatan mengalami keterbatasan dalam menyediakan tempat dan alat pelindung diri bagi petugas. hal tersebut dapat mengakibatkan meningkatnya penularan di sistem pelayanan kesehatan. Penulis bermaksud melakukan studi terintegrasi dengan tujuan meninjau model dan desain triase selama pandemi influenza H1N1 yang berfokus pada pencegahan penularan di sistem pelayanan kesehatan dengan pemanfaatan Internet of Thing (IOT). Metode yang digunakan penulis adalah literature review dengan menggunakan kata kunci H1N1 influenza,  internet of thing, dan triage,. Hasil pencarian didapatkan terdapat beberapa negara dengan model dan desain triase yang terdigitalisasi. Model tersebut dirancang dalam mengefisiensikan proses triase untuk mengurangi lonjakan pasien selama pandemi. Model triase tersebut menggunakan jaringan terkoordinasi untuk melakukan penilaian klinis, membantu menemukan tempat perawatan, penyebaran informasi, memberikan saran klinis, dan koordinasi penyediaan akses terhadap antivirus. Kesimpulannya, digitalisasi model dan desain sudah mulai dikembangkan dan memiliki dampak dalam mengurangi lonjakan pasien selama pandemi dalam pencegahan penularan di sistem pelayanan kesehatan. Rekomendasi penulis, berharap digitalisasi model dan desain triase dapat digunakan pada seluruh triase pandemi virus seperti H1N1 seperti Covid-19 selama masa pandemi.
Heywood Case Data Statistik: Menggunakan Teknik Respesifikasi Model Andini Nurwulandari; Muhammad Darwin
NUCLEUS Vol 1 No 2 (2020): NUCLEUS
Publisher : Neolectura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37010/nuc.v1i2.173

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui teknik respesifikasi yang benar menurut para ahli dalam menghadapi Heywood case pada Structural Equation Modeling menggunakan software Amos. Adapun batasan penelitian adalah terbatas pada alat analisis inferensial parametik Structural Equation Modeling menggunakan software Amos. Dan terbatas pada strategi MG (Model Generating) atas rekomendasi ahli Hair et all dan Joreskog & Sorbom. Serta pada kasus uji Goodness Of Fit yang menghasilkan model yang tidak fit. Metode penelitian menggunakan kualitatif-deskriptif. Menjelaskan bahwa pada teknik respesifikasi model dapat dilakukan dengan mengeliminasi indikator, menghubungkan covarian error dan bisa juga dilakukan kombinasi keduanya atas saran Standardized Residual dan Modification Indices.
Degradasi Lignin pada Ampas Tebu dalam Upaya Pemanfaatannya sebagai Bahan Baku Pakan Ikan Lusi Herawati Suryaningrum
NUCLEUS Vol 1 No 2 (2020): NUCLEUS
Publisher : Neolectura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37010/nuc.v1i2.175

Abstract

Ampas tebu merupakan produk samping industri gula yang potensial digunakan sebagai bahan baku pakan ikan. Akan tetapi tingginya kadar lignin (20-35%) membatasi potensi pemanfaatannya tersebut. Pengolahan ampas tebu sebagai bahan baku pakan membutuhkan tahap degradasi lignin untuk mereduksi kadarnya. Penelitian ini bertujuan untuk mendegradasi lignin pada ampas tebu menggunakan kombinasi radiasi gelombang mikro dan senyawa alkali NaOH. Perlakuan yang diujikan adalah larutan NaOH dengan varian konsentrasi 0,5 M; 1,0 M; 1,5 M dan 2,0 M. Tepung ampas tebu ditambahkan larutan NaOH sebanyak 1/10 (b/v) kemudian diberi paparan radiasi gelombang mikro menggunakan daya 300 watt selama 10 menit. Parameter yang diukur adalah kadar lignin menggunakan metode Chesson serta komposisi nutrien menggunakan metode proksimat, sebelum dan sesudah perlakuan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa NaOH 2,0 M mampu mereduksi lignin hingga 6,85%, tanpa memberi pengaruh negatif terhadap kandungan nutrien ampas tebu. Dengan demikian ampas tebu hasil perlakuan cukup memadai untuk diolah lebih lanjut dalam upaya pemanfaatannya sebagai bahan baku pakan ikan.

Page 1 of 1 | Total Record : 7