cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Manajemen Teknologi
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Science,
Jurnal Manajemen Teknologi merupakan salah satu publikasi ilmiah yg diterbitkan oleh SBM ITB, dalam kerangka untuk mendorong pengembangan praktik dan teori manajemen di Indonesia melalui penyebarluasan temuan-temuan hasil riset di bidang sains dan kasus manajemen. Jurnal ini dikenal secara luas dikalangan praktisi dan akademisi di Indonesia sebagai 'The Indonesian Journal for the Science of Management' yang mencakup bidang-bidang antara lain: Knowledge and People Management, Operations and Performance Management, Business Risk, Finance and Accounting, Entrepreneurship, Strategic Business and Marketing and Decision Making and Strategic Negotiation. Jurnal Manajemen Teknologi ( ManTek ) sudah terakreditasi "B" berdasarkan Keputusan Direktur Jendral Pendidikan Tinggi, Departemen Pendidikan Nasional Nomor: 81/DIKTI/Kep/2011. Masa Berlaku 5 (lima) tahun sejak tanggal ditetapkan. Dan terindeks oleh Indonesian Publication Index (IPI), Google Schoolar. Print ISSN: 1412-1700; Online ISSN: 2089-7928
Arjuna Subject : -
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 21, No 1 (2022)" : 7 Documents clear
The Role Of Work From Home In Improving Work–Life Balance Yanti, Eka Warmi; Wulansari, Nury Ariani
Jurnal Manajemen Teknologi Vol 21, No 1 (2022)
Publisher : SBM ITB

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12695/jmt.2022.21.1.7

Abstract

Abstract. The purpose of the study was to examine the impact of work from home on work–life balance through work engagement. The population of the study included staff from Badan Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) of the Jalur Pantura (Blora, Rembang, and Pati). The number of samples was calculated based on the method of maximum likelihood estimation (MLE) proposed by Hair et al., and a total sample of 120 respondents was obtained using the proportional random sampling method. The data were collected through questionnaires. The data analysis method used partial least squares structural equation modeling (PLS-SEM) with the SmartPLS 3.0 test tool. Results show that home-based work has a negative and marginal impact on work–life balance and a positive and significant impact on work engagement. Further, work engagement has a positive and significant impact on work–life balance. Indirect results indicate that work engagement may mediate the effects of work from home on work–life balance.Keywords: Work from Home, Work Engagement, Work–Life Balance, Public Sector, State Civil Apparatus.Abstract. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji dampak bekerja dari rumah pada keseimbangan kehidupan kerja melalui keterlibatan di tempat kerja. Subyek penelitian ini adalah pegawai Badan Pendapatan dan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKAD) jalur Pantura (Blora, Rembang dan Pati). Jumlah sampel dihitung berdasarkan teknik Maximum Likelihood Estimation (MLE) yang dikemukakan oleh Hair dan diperoleh jumlah sampel sebanyak 120 responden dengan menggunakan metode proportional random sampling. Metode pengumpulan data menggunakan teknik survei dengan menyebarkan kuesioner. Metode analisis data yang digunakan minimal Partial Square Structural Equation Modeling (SEMPLS) dengan program SmartPLS 3.0. Hasil pengujian langsung menunjukkan bahwa work from home berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap work-life balance, work from home berpengaruh positif dan signifikan terhadap work engagement, work engagement berpengaruh positif dan signifikan terhadap work-life balance. Hasil eksperimen tidak langsung menunjukkan bahwa keterlibatan kerja dapat memediasi efek bekerja dari rumah pada keseimbangan kehidupan kerja.Kata kunci: Bekerja dari Rumah, Keterlibatan Kerja, Keseimbangan Kehidupan-Kerja, Sektor Publik, Aparatur Sipil Negara (ASN).
Analysis of Consumer Technology Acceptance Model on Indonesian Telemedicine Applications Alfarizi, Muhammad
Jurnal Manajemen Teknologi Vol 21, No 1 (2022)
Publisher : SBM ITB

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12695/jmt.2022.21.1.2

Abstract

Abstract. The digital era makes it easier for humans to cope with pandemic-related confinement, including in terms of access to healthcare. Health e-commerce facilitates consumers' access to healthcare and pharmaceuticals without having to leave the house, and startups in the health sector can contribute to economic growth and a culture of healthy living. This study gauges consumer perceptions as related to the purchase of medicines and doctor consultations online through telemedicine platforms in Indonesia. More specifically, we use the technology acceptance model to investigate how consumer perceptions on the quality, services, and products of both web- and application-based platforms influence consumer purchasing intentions for online health consultations and prescription and non-prescription medicines. Our data comprise the responses of 250 survey participants, analyzed via structural equation modeling techniques. The results show that trust can play a positive role in determining consumer intentions to purchase health consultation services or medicines through telemedicine platforms in Indonesia. Moreover, they show that 1) e-commerce telemedicine can earn greater consumer confidence via the improvement of product and service perceptions, and 2) websites and applications can ensure consumer trust via the improvement of website quality and service perceptions. The analysis of our research findings indicates that the quality of websites, applications, services, and product perceptions determine trust, and hence build consumer confidence in shopping for health products or for online consultations with competent doctors.Keyword: Covid-19, digitization, consumer , start up, telemedicineAbstract. Era digital memudahkan manusia ketika harus terkurung dalam pandemi Covid-19, termasuk akses kesehatan. Health e-Commerce hadir untuk memudahkan konsumen mendapatkan akses transaksi kesehatan dan obat tanpa harus keluar rumah. Secara tidak langsung, kehadiran Start-Up di bidang kesehatan memberikan kontribusi yang signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi dan budaya hidup sehat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi konsumen terhadap pembelian obat dan jasa konsultasi dokter secara online melalui platform telemedicine di Indonesia. Model penerimaan teknologi digunakan untuk menyelidiki peran kualitas web dan aplikasi, persepsi layanan dan produk pada niat konsumen untuk konsultasi kesehatan online dan pembelian obat resep dan non-resep. Sebanyak 250 responden disurvei dan data dianalisis menggunakan teknik pemodelan persamaan struktural. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepercayaan berperan positif dalam menentukan niat konsumen untuk menggunakan jasa konsultasi dokter atau membeli obat melalui platform Telemedicine di Indonesia. Hasil penelitian menunjukkan bahwa E-Commerce Telemedicine dapat meningkatkan kepercayaan konsumen secara signifikan dengan meningkatkan persepsi produk dan layanan, sedangkan situs web dan sistem aplikasi dapat memastikan kepercayaan konsumen dengan meningkatkan kualitas situs web dan persepsi layanan. Analisis hasil penelitian ini berarti bahwa kualitas website, sistem aplikasi, layanan, dan persepsi produk menentukan kepercayaan, dan mereka membangun kepercayaan konsumen dalam berbelanja produk kesehatan atau konsultasi online dengan dokter yang kompeten.Kata kunci: Covid-19, digitalisasi, konsumen , start Up, telemedicine
Consumers Choice Decision Towards Electric and Conventional Motorcycles Belgiawan, Prawira Fajarindra; Ikhsani, Nadine Maura; Arsallia, Sheryta
Jurnal Manajemen Teknologi Vol 21, No 1 (2022)
Publisher : SBM ITB

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12695/jmt.2022.21.1.1

Abstract

Abstract. Air pollution is one of the most pressing emerging issues in Indonesia. To reduce emissions, people need to shift from conventional to electric motorcycles (EM). However, the number of conventional motorcycles (CM) in Indonesia is still far above electric, and there is no certainty whether the market will adopt it. Therefore, this research aims to identify significant factors that influence consumers’ decision in choosing electric or conventional motorcycles and to identify preferred motorcycle type, as well as to calculate the elasticity of each factor. Choice modeling analysis is used to estimate the probability of choosing motorcycles and the attributes that influence the decision. Data is collected through an online survey sent to 470 respondents. This research used three methods in processing the data: factor analysis, multinomial logistic regression, and demand elasticities analysis. Based on the result of this research, it is found that the significant factors are purchase price, charging times, driving range, and attitude towards each motorcycle type. Additionally, it is found that most of the respondents prefer electric motorcycles to conventional ones. The results suggested that motorcycles manufacturers should consider selling EM with lower prices, develop fast charging technology, and improve driving range, while the government should provide incentives for EM users. Therefore, this research supports findings to decrease air pollution in Indonesia by increasing the use of EM.Keywords: Electric vehicles, motorcycles, choice modeling, significant factors, stated preferenceAbstrak. Polusi udara adalah salah satu masalah yang paling mendesak di Indonesia. Untuk mengurangi emisi lokal, banyak orang harus beralih dari sepeda motor bertenaga gas ke sepeda motor listrik. Namun, jumlah sepeda motor konvensional di Indonesia masih jauh di atas sepeda motor listrik, dan belum ada kepastian apakah pasar akan mengadopsinya. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor-faktor signifikan yang mempengaruhi keputusan konsumen dalam memilih sepeda motor listrik atau konvensional dan mengidentifikasi jenis sepeda motor mana yang disukai, serta menghitung elastisitas masing-masing faktor. Analisis choice modelling digunakan untuk memperkirakan probabilitas seseorang dalam memilih jenis sepeda motor dan atribut apa yang mempengaruhi keputusan mereka. Data dikumpulkan melalui survei online yang dikirimkan kepada 470 responden. Penelitian ini menggunakan tiga metode dalam mengolah data, yaitu analisis faktor, regresi logistik multinomial, dan analisis elastisitas permintaan. Berdasarkan hasil penelitian ini, ditemukan bahwa faktor signifikan yang mempengaruhi keputusan konsumen dalam memilih sepeda motor listrik adalah harga beli, waktu pengisian, jangkauan mengemudi, dan juga attitude. Selain itu, ditemukan bahwa sebagian besar responden lebih memilih sepeda motor listrik daripada yang konvensional. Maka dari itu, rekomendasi untuk perusahaan motor dalam pengembangan motor listrik adalah memperhatikan harga, mengembangkan teknologi fast charging untuk sepeda motor listrik, dan mengembangkan jarak tempuh untuk sepeda motor listrik. Pemerintah juga harus mendukung penggunakan motor listrik dengan memberikan insentif kepada penggunanya. Oleh karena itu, temuan dari penelitian ini mendukung dalam mengurangi polusi udara di Indonesia dengan cara meningkatkan penggunaan sepeda motor listrik.Kata kunci: Kendaraan listrik, sepeda motor, choice modeling, faktor-faktor yang signifikan, stated preference
Company Value Before and During COVID-19: Evidence from the Property and Real Estate Industry in Indonesia Daryanto, Wiwiek Mardawiyah
Jurnal Manajemen Teknologi Vol 21, No 1 (2022)
Publisher : SBM ITB

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12695/jmt.2022.21.1.3

Abstract

Abstract. The objective of this research is to gauge the impact of financial performance and maturing long-term debt on firm's value during the COVID-19 pandemic. The study comprises the collection of data on nine big property-sector companies and analysis via quantitative methods, namely panel-data-regression models. Its results demonstrate that only commercial property revenue and COVID-19 had a substantial negative impact on firms’ value. Meanwhile, F-Test findings indicate that the independent variable had an influence on the firms’ value, at a p-value of (0.0037). This means that commercial property income may be used to describe the worth of major firms in the property sector, which investors should consider when selecting investments. Furthermore, property- and real- estate-sector companies should provide policies and regulations to safeguard commercial income toward maintaining their assets and surviving in the COVID-19 era. This study fills a research gap by exploring effects on the property and real estate industry during the COVID-19 crisis, as a benchmark for comparison.Keywords: COVID-19, firm value, financial performance, maturing long-term debt Abstrak. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengukur dampak kinerja keuangan dan jatuh tempo utang jangka panjang pada nilai perusahaan selama pandemi COVID-19. Studi ini meliputi sembilan perusahaan besar sektor properti dan analisis melalui metode kuantitatif, yaitu model regresi data panel. Hasilnya menunjukkan bahwa hanya pendapatan properti komersial dan COVID-19 yang memiliki dampak negatif substansial pada nilai perusahaan. Sementara itu, hasil uji F menunjukkan bahwa variabel independen berpengaruh terhadap nilai perusahaan, pada p-value (0,0037). Ini berarti bahwa pendapatan properti komersial dapat digunakan untuk menggambarkan nilai perusahaan besar di sektor properti, yang harus dipertimbangkan investor saat memilih investasi. Selain itu, perusahaan sektor properti dan real estate harus memberikan kebijakan dan peraturan guna menjaga pendapatan komersial untuk mempertahankan aset mereka dan bertahan di era COVID-19. Studi ini mengisi celah penelitian dengan mengeksplorasi efek pada industri properti dan real estat selama krisis COVID-19, sebagai tolok ukur perbandingan.Kata kunci: COVID-19, nilai perusahaan, kinerja keuangan, utang jangka panjang yang akan jatuh tempo
Factors Influencing Willingness to Invest in Peer-to-Peer Lending Surjadi, Ferdinand; Gunawan, Jonathan; Feryanto, Sherine Amanda; Gunadi, Willy
Jurnal Manajemen Teknologi Vol 21, No 1 (2022)
Publisher : SBM ITB

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12695/jmt.2022.21.1.4

Abstract

Abstract. The present study examines factors which influence willingness to invest in peer-to-peer lending. While many other studies have discussed peer-to-peer lending, few have focused on the lender's perspective or on the expected return variable. This quantitative study uses the non-probability sampling method with 157 online questionnaire respondents from Jakarta and Tangerang, along with the PLS method of analysis. The results obtained from SmartPLS show that company reputation and expected return had a positive influence on trust and that trust, in turn, had a positive influence on willingness to invest. Conversely, perceived risk was shown to have no influence on trust. From this research, it can be concluded that if a peer-to-peer lending platform desires to be more successful, it should consider focusing on improving the company's reputation and on setting a higher rate of return, rather than on the risk perceived by lenders.Keywords: peer-to-peer lending platforms, lenders, perceived risk, trust, willingness to investAbstrak. Penelitian ini mengukur faktor-faktor yang mempengaruhi kemauan untuk berinvestasi pada peer-to-peer lending. Topik mengenai peer-to-peer lending sudah banyak dibahas pada berbagai studi tetapi masih sedikit yang berfokus membahas dari sisi pendana, selain itu hanya terdapat sedikit penelitian yang membahas variabel pengembalian yang diharapkan. Penelitian kuantitatif ini menggunakan metode non-probability sampling dengan 157 responden dari wilayah Jakarta dan Tangerang menggunakan kuesioner online. Dengan menggunakan metode PLS, hasil yang diperoleh dari SmartPLS menunjukkan bahwa reputasi perusahaan dan pengembalian yang diharapkan berpengaruh positif terhadap kepercayaan. Selain itu, kepercayaan juga berpengaruh positif terhadap kemauan untuk berinvestasi. Menariknya, risiko yang dirasakan tidak berpengaruh terhadap kepercayaan. Dari penelitian ini, dapat ditarik kesimpulan bahwa jika sebuah perusahaan peer-to-peer lending ingin lebih berhasil, sebaiknya lebih berfokus dalam meningkatkan reputasi dari perusahaan dan tingkat pengembalian yang lebih besar dibandingkan dengan berfokus terhadap risiko yang dirasakan oleh pendana.Kata kunci: platform peer-to-peer lending, pendana, risiko yang dirasakan, kepercayaan, kemauan untuk berinvestasi
Beyond Virality: A Study of Indonesia's Viral Video Ads Alyafie, Muhammad Fauzan; Nuraeni, Shimaditya
Jurnal Manajemen Teknologi Vol 21, No 1 (2022)
Publisher : SBM ITB

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12695/jmt.2022.21.1.6

Abstract

Abstract. Customers' and companies' strong interest in dynamic advertisements makes brands focus on creating video advertisements that will be viewed and shared by many consumers. However, being “viral” is not the complete picture of a brand's objective. Brands need to find a more valuable virality that focuses not only on the number of shares but also on brand evaluation and sales. Using collections of Indonesia's most popular ads from YouTube Indonesia, the study aims to understand how emotional combinations in ads can affect valuable virality. Results indicate two emotional combinations in the ads, one that focuses strongly on the emotions of joy and surprise (positive ads) and another with the more complex and contrasting emotions of sadness and joy (mixed ads). An experiment showing different types of ads to two groups of a single population further demonstrates how different types of ads can create different effects on valuable virality. Mixed ads outperform positive ads in brand-related outcomes. No difference is found between the effects of positive and mixed ads on sharing intention. The findings shed light on Indonesia's viral ads and how companies can create emotional combinations in video ads to maximize their objectives.Keywords: Viral marketing, advertising, online content, social transmission, video sharingAbstrak. Minat besar pelanggan dan perusahaan terhadap iklan yang dinamis membuat bisnis kini berfokus pada pembuatan iklan video yang akan dilihat oleh banyak konsumen dan dibagikan secara cepat. Namun, menjadi "viral" bukanlah gambaran penuh dari objektif suatu brand. Mereka harus menemukan ”valuable virality” yang tidak hanya berfokus pada viralitas, tetapi juga terhadap “brand evaluation” dan penjualan. Dengan menggunakan iklan terpopuler di Indonesia yang dikurasi oleh YouTube Indonesia, penelitian ini dapat menilai bagaimana kombinasi emosional dalam iklan dapat mempengaruhi “valuable virality”. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat dua kombinasi emosional di antara iklan tersebut, yaitu yang terfokus pada emosi senang dan terkejut (iklan positif) dan yang memiliki emosi kesedihan serta kegembiraan yang lebih kompleks dan kontras (iklan campuran). Eksperimen yang dilakukan dengan memberikan berbagai jenis iklan ke dalam dua kelompok berbeda dalam satu populasi menunjukkan perbedaan efek terhadap viralitas dari jenis iklan yang berbeda. Iklan campuran dengan emosi yang lebih kompleks mengungguli iklan positif dalam “brand evaluation” dan niat membeli. Tidak ada perbedaan antara apa yang dapat dilakukan oleh iklan positif dan iklan campuran dalam niat berbagi. Temuan ini menjelaskan lanskap iklan video viral di Indonesia saat ini dan bagaimana perusahaan dapat membuat kombinasi emosional dalam iklan video mereka yang memaksimalkan tujuan perusahaan.Kata kunci: Pemasaran viral, periklanan, konten online, transmisi sosial, berbagi video
The Influence of Financial Threat on Go-Jek Drivers' Willingness to Change Financial Behavior in Surabaya, Indonesia Anastasia, Njo; Avila, Axel
Jurnal Manajemen Teknologi Vol 21, No 1 (2022)
Publisher : SBM ITB

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12695/jmt.2022.21.1.5

Abstract

Abstract. During the COVID-19 pandemic, Go-Jek drivers have experienced economic difficulties due to a decline in online orders from consumers. This decline and the fear of contracting the virus have prompted Go-Jek drivers to try various alternatives to be able to meet their daily necessities. This study aims to determine the effect of financial threat on the willingness to change financial behavior among Go-Jek drivers in Surabaya, Indonesia. Data was collected through a questionnaire distributed online using Google Forms, Instagram as well as offline, so that 100 respondents could be obtained. After the data was collected, it was processed through SEM-PLS to examine the relationship of economic hardship, debt, anxiety, and financial threat to willingness to change financial behavior. On the one hand, the results of the analysis show that debt and anxiety had a significant effect on financial threat, and that financial threat had a significant effect on the willingness to change financial behavior. On the other hand, they indicated that economic hardship did not have a significant effect on financial threat. Difficult financial conditions affected Go-Jek drivers' psychological conditions, and they had to be willing to change their financial behavior to survive; hence, psychological factors and financial knowledge have an influence on individuals in terms of their ability to make wise financial decisions.Keywords: Economic hardship, debt, anxiety, financial threat, willingness to change financial behaviorAbstrak. Selama pandemic COVID-19, driver Go-Jek mengalami kesulitan ekonomi disebabkan sulit mendapatkan pesanan secara online dari konsumen. Aktivitas pesanan online yang menurun serta ketakutan tertular virus mendorong driver Go-Jek untuk berusaha berbagai cara agar tetap dapat memenuhi kebutuhan hidupnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh financial threat terhadap willingness to change financial behavior pada driver Go-Jek di Surabaya. Pengumpulan data dilakukan melalui kuesioner yang disebarkan secara online menggunakan google form, instagram serta offline, sehingga diperoleh 100 responden. Setelah data terkumpul, maka data diolah menggunakan SEM-PLS untuk menguji pengaruh economic hardship, debt, anxiety dan financial threat terhadap willingness to change financial behavior. Hasil analisis menunjukkan debt dan anxiety berpengaruh signifikan terhadap financial threat. Financial threat berpengaruh signifikan terhadap willingness to change financial behavior. Sebaliknya, economic hardship tidak berpengaruh terhadap financial threat. Kondisi keuangan yang sulit mempengaruhi kondisi psikologi driver Go-Jek, sehingga dibutuhkan kerelaan untuk mengubah perilaku keuangan agar tetap dapat bertahan, dimana faktor psikologi dan pengetahuan finansial memiliki pengaruh pada diri sendiri untuk dapat mengambil keputusan finansial dengan bijaksana.Katakunci: Economic hardship, debt, anxiety, financial threat, willingness to change financial behavior

Page 1 of 1 | Total Record : 7