cover
Contact Name
Tawvicky Hidayat
Contact Email
tawvicky.hdyt@gmail.com
Phone
+6283288241015
Journal Mail Official
bayanlinnnas@idia.ac.id
Editorial Address
Kampus Pusat IDIA Prenduan. Pondok Pesantren Al-Amien Prenduan, Sumenep, Jawa Timur Kode Pos 69465
Location
Kab. sumenep,
Jawa timur
INDONESIA
Bayan lin-Naas : Jurnal Dakwah Islam
ISSN : 25803409     EISSN : 25803972     DOI : 10.28944
Bayan lin Naas: Jurnal Dakwah Islam is a scientific publication that efforts to facilitate academic articles and scholarly writings of a number studies in empirical research in the field of Dakwa and Communication. Bayan lin Naas is open to academics, students, researchers, and practitioners who are interested in contributing their thoughts, especially in the field of Dakwa and Communication.The main focus of Bayan lin Naas is on the exploration of dynamics propagation in Islamic proselytizing, studies of communication science, and the development of contemporary media in theoretical realm as well as practical one, especially the scope of local, national, and global. Bayan lin Naas is published twice in a year, in January June and July December in online and printing version, managed by Open Journal system of the Faculty of Dakwah IDIA Prenduan Sumenep. Sub themes and scope in the scientific publications of Bayan lin Naas include: 1. Dakwa and Islamic propagation: a. Studies in the science of dakwa, such as history of dakwa, philosophy of dakwa, and methodology of dakwa, include in culturally, economically, and politically. b. Management of dakwa that related to make a plan and strategy for Islamic proselytizing, Islamic global tourism, and Islamic management and religious tourism. c. Dakwa, especially in the analysis of social and psychological, Islamic counseling, and the relationship between dakwa and socio-cultural studies. 2. Communication science: a. Studies in communication science in general, communication theory, and approaches in communication, interpersonal communication, group communication, and organizational communication. b. Political communication, including the strategies of political communication, political campaigns, political marketing, governance, public policy, and political parties. c. Development of communication, such as the communication planning, communication and contemporary issues, and communication management. d. Communication science in the study of psychology and social culture, include in the field of sociology of communication, psychology of communication, communication and local wisdom, and intercultural communication. e. Media studies, including the scope of journalism, mass communication, mass media management, media content analysis, and new media studies. f. Public Relations (PR), consisting of human relations, corporate social resposibility (CSR), media relations, public affair, marketing communications, and advertising.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 5, No 1 (2021)" : 7 Documents clear
STRATEGI DAKWAH KIAI UMARUL FARUQ MUSTHAFA DALAM MEMBINA PENYANDANG MASALAH KESEJAHTERAAN SOSIAL DI DESA PALENGGIYAN SAMPANG Rohmadi Rohmadi
Bayan lin-Naas : Jurnal Dakwah Islam Vol 5, No 1 (2021)
Publisher : Fakultas Dakwah Institut Dirosat Islamiyah Al-Amien Prenduan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (877.446 KB) | DOI: 10.28944/bayanlin-naas.v5i1.323

Abstract

 Kegiatan dakwah sering dipahami sebagai upaya untuk memberikan solusi Islam terhadap berbagai masalah dalam kehidupan. Masalah kehidupan sebut mencakup seluruh aspek, seperti aspek ekonomi, sosial, budaya, hukum, politik, sains dan teknologi. Tujuan penelitian ini adalah : (1) Mengetahui tujuan berdakwah Kiai Umarul Faruq Musthafa dalam membina penyandang masalah kesejahteraan sosial di desa Palenggiyan Sampang. (2) Mengetahui strategi dakwah Kiai Umarul Faruq Musthafa dalam membina penyandang masalah kesejahteraan sosial di desa Palenggiyan Sampang. (3) Mengetahui faktor pendukung dan faktor penghambat dakwah Kiai Umarul Faruq Musthafa dalam membina penyandang masalah kesejahteraan sosial di desa Palenggiyan Sampang. penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif lapangan (Studi Kasus), dalam artian memiliki karakteristik tersendiri yang harus diperhatikan dan perlu untuk dilakukan yakni peneliti melakukan penelitian pada latar alamiah atau konteks dari suatu keutuhan, data diperoleh dari setting alami yang berlangsung dalam kehidupan sehari-hari. Adapun jenis penelitian ini adalah jenis penelitian studi kasus, di mana pada penelitian ini mengkaji untuk menganalisis situasi (sintuational analysis) terhadap peristiwa atau kejadian tertentu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) Tujuan berdakwah Kiai Umarul Faruq Musthafa dalam membina penyandang masalah kesejahteraan sosial di desa Palenggiyan Sampang untuk menciptakan generasi yang kokoh dan bertanggung jawab, dan masa depan masyarakat akan menjadi baik, dari yang buruk menjadi mahasiswa mahasiswa yang mempunyai akhlak dan hati nurani yang baik. (2) Strategi Dakwah Kiai Umarul Faruq Musthafa dalam Membina Penyandang Masalah kesejahteraan Sosial di Desa Palenggiyan Sampang yaitu dengan pendekatan kepada masyarakat khususnya mengumpulkan para ketua-ketua geng, sambil melihat kondisi sekitar kemudian sambil bermusyawarah dengan diadakannya suatu pengajian Pemuda Insyaf (As-Sabab), sehingga masyarakat sangat antusias dalam menjalankan ajakan beliau, yaitu dengan lebih banyak mendekatkan diri kepada Allah. (3) Adapun faktor yang menjadi pendukung dalam strategi dakwah Kiai Umarul Faruq Musthafa adalah Adanya dukungan dari masyarakat, Terbentuknya suatu kelompok, Waktu yang singkat. Sedangkan untuk faktor penghambat dalam strategi dakwah Kiai Umarul Faruq Musthafa adalah Perekonomian, Pedagang Kaki Lima.
KONSEP TOLERANSI BERAGAMA DALAM AL-QURAN PERSPEKTIF BUYA HAMKA DAN THOIFUR ALI WAFA Muthmainnah Muthmainnah
Bayan lin-Naas : Jurnal Dakwah Islam Vol 5, No 1 (2021)
Publisher : Fakultas Dakwah Institut Dirosat Islamiyah Al-Amien Prenduan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1080.575 KB) | DOI: 10.28944/bayanlin-naas.v5i1.246

Abstract

Dalam kehidupan bermasyarakat terdapat berbagai perbedaan seperti latar belakang budaya dan juga agama. Dalam menghadapi perbedaan tersebut kita harus memiliki sikap toleransi agar kehidupan bermasyarakat tetap bersatu dan tidak terpecah-belah. Menurut Buya Hamka dan Thoifur Ali Wafa, Toleransi merupakan sikap mengulurkan perdamaian terhadap agama lain serta memberi kebebasan terhadap orang lain dalam memilih suatu agama sesuai dengan keyakinannya masing-masing tanpa adanya paksaan.            Tujuan penelitian ini dilakukan untuk menganalisis bentuk-bentuk dan batasan-batasan toleransi beragama dalam Al-Quran menurut Buya Hamka dan Thoifur Ali Wafa. Metode yang dipakai adalah metode pendekatan kualitatif dengan melakukan penelitian Kepustakaan (library reserch). Adapun sumber data primernya adalah Tafsir Al-Azhar dan Firdaus al-Na‘im. Ayat-ayat yang diteliti meliput surat Al-Baqoroh ayat 256. Surat Al-An’am ayat 108, surat Al-Kafirun ayat 1-6 dan surat Al-Mumtahanah ayat 8-9. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa  konsep toleransi beragama menurut Hamka dan Thoifur Ali Wafa hanya terbatas pada hal yang bersangkutan dengan muamalah duniawi saja dan tidak pada hal yang menyangkut pada ranah aqidah atau keyakinan.
BUPATI PAMEKASAN DALAM KONTRUKSI MEDIA (Analisis Framing Model Robert N. Entman Terkait Penanganan Covid-19 di Media Cetak Radar Madura) Ahmad Huzaini
Bayan lin-Naas : Jurnal Dakwah Islam Vol 5, No 1 (2021)
Publisher : Fakultas Dakwah Institut Dirosat Islamiyah Al-Amien Prenduan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (675.726 KB) | DOI: 10.28944/bayanlin-naas.v5i1.570

Abstract

AbstrakMedia cetak sebagai salah satu sarana untuk menyampaikan berita dan informasi kepada publik. Selain itu media juga mampu berperan sebagai lembaga yang bisa membentuk opini publik. Salah satunya membangun sebuah citra dari pemberitaan yang dimuat. Bupati dan Pemerintahan Kabupaten Pamekasan termasuk yang menjalin kerjasama dengan media cetak Jawa Pos Radar Madura.  Selain itu, Bupati dan Pemerintah Kabupaten Pamekasan memanfaatkan media sebagai alat untuk membangun citra diri dan pembentukan opini publik terhadap kinerja Pemerintah Kabupaten Pamekasan. Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat bagaimana Bupati dan Pemerintah Kabupaten Pamekasan dalam membangun citra pemerintahannya melalui pemberitaan di Radar Madura dalam menanangi Covid-19. Studi penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif yang bersifat deskriptif, dengan teknik pengambilan data menggunakan teknik dokumentasi berupa koran Radar Madura. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan, dapat disimpulkan bahwa Bupati Pamekasan dan Pemerintah Kabupaten Pamekasan memanfaatkan media cetak Radar Madura untuk menginformasikan, mensosialisasikan kebijakannya dalam menangani Covid-19. Melalui pemberitaan yang dimuat, Radar Madura mencoba mempengaruhi publik dalam membentuk citra Bupati Pamekasan dalam menangani Covid-19. Dengan menempatkan berita tentang Bupati Pamekasan pada headline pemberitaan, serta mengulang-ulang pemberitaan dengan substansi yang sama.   
مشاهدة الفيديوهات باللغة العربية الفصحى في تنمية الأداء اللغوي لدى الطلبة المتخصصين في اللغة العربية للاتصال العالمي في الجامعة الإسلامية العالمية ماليزيا: الاتجاهات والأثر Nurul Hanilah Mohd Ismath; Mohd Amirul Kasri
Bayan lin-Naas : Jurnal Dakwah Islam Vol 5, No 1 (2021)
Publisher : Fakultas Dakwah Institut Dirosat Islamiyah Al-Amien Prenduan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (886.717 KB) | DOI: 10.28944/bayanlin-naas.v5i1.373

Abstract

تهدف هذه الدراسة إلى معرفة اتجاهات الطلبة المتخصصين في اللغة العربية للاتصال العالمي في الجامعة الإسلامية العالمية ماليزيا في فعالية مشاهدة الفيديوهات باللغة العربية الفصحى نحو الأداء اللغوي والكشف عن أثرها. تتكون عينة البحث في هذه الدراسة من 60 طالبًا من طلاب اللغة العربية للاتصال العالمي في الجامعة الإسلامية العالمية في ماليزيا في العام الدراسي 2020/2021م. اعتمد الباحث على المنهج الوصفي القائم على الاستبيان. تم إجراء التحليل عبر SPSS. من خلال هذه الدراسة يمكن الاستنتاج أن يستفيد معظم الطلبة استفادات كثيرة من مشاهدة الفيديوهات العربية. كذلك يستخلص الباحث بأن الفيديوهات العربية تساعد الطلاب المتخصصين باللغة العربية للاتصال العالمي على تنمية مهارة الاستماع أثناء التحدث باللغة العربية. من خلال هذا البحث، يقترح الباحث لإجراء الدراسات الخاصة بالمهارة المركزة والمحددة الناجمة من مشاهدة الأفلام العربية الفصحى.
TEORI HIRARKI KEBUTUHAN DAN SANTRI YANG BERAKTUALISASI DI PONDOK PESANTREN DARUL ULUM GERSEMPAL OMBEN SAMPANG Kamila Luqman
Bayan lin-Naas : Jurnal Dakwah Islam Vol 5, No 1 (2021)
Publisher : Fakultas Dakwah Institut Dirosat Islamiyah Al-Amien Prenduan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (200.842 KB) | DOI: 10.28944/bayanlin-naas.v5i1.533

Abstract

ABSTRAKSebagai pondok pesantren yang dipercaya oleh masyarakat luas bahkan luar Madura, Darul Ulum mengerahkan segala upaya untuk mencetak santri-santri yang berpotensi dalam bidangnya masing-masing. Dalam hal ini, Darul Ulum terus membina santri dan tidak lupa memenuhi segala kebutuhan santri yang bersifat fisiologis maupun psikologis sehingga berhasil mencapai segala tujuan dan harapannya. Dengan menggunakan penelitian kualitatif fenomenologis peneliti bermaksud untuk mengungkap upaya-upaya Darul Ulum dalam pemenuhan kebutuhan dasar santri dan keberadaan santri yang beraktualisasi. Berdasarkan hasil wawancara dan observasi yang dilakukan oleh peneliti, penelitian ini mengungkapkan bahwa pemenuhan kebutuhan dasar santri sangat baik dan memuaskan bagi sebagian besar santri sehingga peneliti menemukan beberapa santri yang beraktualisasi dengan ciri-ciri yang akan peneliti sajikan lebih lanjut dalam penelitian ini.Kata Kunci: Kebutuhan dasar manusia, Aktualisasi diri ABSTRACTAs islamic boarding school wichis believed by spacious society even out of Madura, Darul Ulum gives all of expedients to form religious pupils who have potency and professional in their spacious severally. In this matter, Darul Ulum always leads the religious pupils and never forgets completing all of religious pupils necessaries which are quality psycholgy so that useful reching all of their purposes and hopes. By using phenomenology qualitative researching, researcher is meaned to gasp expedients of Darul Ulum in completing religious pupils presenting who are actualized. Based on resulting interview and observation which were done by researcher, the researching gasped that completing religious pupils necessaries were very good and satisfied for big apart of religious pupils, so the researcher found some religious pupils who are actualized with characteristics which will researcher serve more in this researching. Keyword: Basic human needs, actualizing
ANALISIS KONSTRUKSI SHARIAH COMPLIANCE PADA PEMBIAYAAN MURABAHAH UNIT JASA KEUANGAN SYARIAH (UJKS) ANNUQAYAH Holilur Rahman
Bayan lin-Naas : Jurnal Dakwah Islam Vol 5, No 1 (2021)
Publisher : Fakultas Dakwah Institut Dirosat Islamiyah Al-Amien Prenduan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.28944/bayanlin-naas.v5i1.960

Abstract

Shariah compliance is an indicator that differentiates Islamic banking from conventional banking. Based on the results of Chapra and Ahmad's research, it proves that shariah compliance has an effect on customer interest. This study uses a qualitative method with a type of field research that uses analytical descriptive. Data collection techniques include observation, interviews, and documentation. The results of the study show that: (1) There are two kinds of indicators of shariah compliance, namely: first, administrative indicators which contain: 1. Contracts, 2. Standard Operating Procedures (SOP), 3. Financial reports, 4. Shariah Opinion, 5. Marketing. Second, the principle indicators which include: 1. Free of Riba, 2. Free of maisir, 3. Free of gharar. (2) the evaluation of the construction of shariah compliance on UJKS Anuqayah murabahah financing generally meets shariah compliance. However, UJKS Anuqayah does not complete the shariah opinion indicator.
EFEKTIVITAS COGNITIVE BEHAVIOR THERAPY DALAM MENGATASI BODY DISSATISFACTION Moh. Maqbul Mawardi; Tri Susilowati
Bayan lin-Naas : Jurnal Dakwah Islam Vol 5, No 1 (2021)
Publisher : Fakultas Dakwah Institut Dirosat Islamiyah Al-Amien Prenduan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.28944/bayanlin-naas.v5i1.931

Abstract

AbstrakTingginya tingkat body dissatistifaction yang banyak dialami oleh perempuan, perlu adanya kajian yang mendalam dalam mengatasi masalah terebut. Perempuan yang mengalami body dissatisfaction akan memiliki harga diri yang rendah, menderita gangguan makan dan depresi. Sehingga dalam penelitian ini untuk mengatasi masalah tersebut dengan cara menggunakan cognitive behavior therapy. Tujuan dari penelitian adalah untuk mengatahui efektivitas cognitive behavior therapy dalam mengatasi Body Dissatisfaction.  Penelitian ini menggunakan metodologi penelitain kuantitatif dengan experimental design subjek tunggal, maka subjek penelitian ini adalah satu perempuan yang mengalami body dissatisfaction. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Cognitive Behavior Therapy berpengaruh dalam menurunkan tingkat body dissatisfaction yang dialami subjek, Hal itu dilihat dari persentase overlap sebesar 0% pada perbandingan A1/A2 dan B1/B2. Hasil tersebut menunjukkan bahwa Cognitive Behavior Therapy efektif terhadap perempuan yang memiliki kecenderungan body dissatisfaction.  

Page 1 of 1 | Total Record : 7