cover
Contact Name
Andy
Contact Email
andy.kee9@gmail.com
Phone
+6281298882457
Journal Mail Official
andy.andy@ubd.ac.id
Editorial Address
Jl. Imam Bonjol No. 41 Karawaci Ilir Tangerang - Banten
Location
Kota tangerang,
Banten
INDONESIA
Global Accounting : Jurnal Akuntansi
ISSN : -     EISSN : 28280822     DOI : -
Core Subject : Economy,
Global Accounting Fokus pada pengembangan ilmu ekonomi khususnya Keuangan dan Akuntansi, baik kajian ilmiah maupun praktis, sehingga diharapkan dapat menjadi media ilmiah bagi terciptanya keterpaduan antara kajian teoritis dan kajian praktis bagi pengembangan ilmu ekonomi dalam berbagai aspek sosial. Diharapkan dengan adanya jurnal ini akan menambah khasanah pengetahuan dan tukar informasi ilmiah, khususnya karya ilmiah dan penelitian yang akan bermanfaat sebagai referensi untuk kemajuan Negeri bersama.
Articles 184 Documents
Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kepatuhan Wajib Pajak Dalam Membayar Pajak Kendaraan Bermotor Studi Kasus Di Kecamatan Karawaci Kota Tangerang Arya Arya
Global Accounting Vol. 1 No. 1 (2022): Global Accounting
Publisher : Fakultas Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (108.091 KB)

Abstract

Pada penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi kepatuhan wajib pajak seperti: Pengetahuan Pajak, Tingkat Pendidikan, Tingkat Penghasilan, dan Sanksi Pajak terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Dalam Membayarkan Pajak Kendaraan Bermotor Studi Kasus Di Kecamatan Karawaci Kota Tangerang. Data penelitian yang digunakan merupakan data primer yang diperoleh dari kuesioner yang disebarkan kepada 100 responden yang berada di wilayah Kecamatan Karawaci Kota Tangerang, hasil data primer kemudian diolah dengan aplikasi SPSS 25, mulai dari pengujian statistik deskriptif sampai uji hipotesis. Hasil penelitian menunjukan bahwa Pengetahuan Pajak, dan Sanksi Pajak berpengaruh secara signifikan, sedangkan Tingkat Pendidikan, dan Tingkat Penghasilan tidak berpengaruh secara signifikan
Pengaruh Reputasi Auditor, Ukuran Perusahaan, Opini Audit Tahun Sebelumnya, Komite Audit dan Profitabilitas Terhadap Opini Audit Going Concern Pada Perusahaan Property dan Real Estate yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Tahun 2017-2019 Agatha Mellancia
Global Accounting Vol. 1 No. 1 (2022): Global Accounting
Publisher : Fakultas Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (22.24 KB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk memperoleh bukti empiris tentang Pengaruh Reputasi Auditor, Ukuran Perusahaan, Opini Audit Tahun Sebelumnya, Komite Audit dan Profitabilitas terhadap Opini Audit Going Concern. Variabel independen yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari lima yaitu Reputasi Auditor, Ukuran Perusahaan, Opini Audit Tahun Sebelumnya, Komite Audit dan Profitabilitas. Sedangkan, variabel dependen yang digunakan dalam penelitian ini adalah Opini Audit Going Concern. Berdasarkan penelitian yang dilakukan, penulis berkesimpulan bahwa : Reputasi Auditor tidak berpengaruh terhadap Opini Audit Going Concern, Ukuran perusahaan tidak berpengaruh Opini Audit Going Concern, Opini Audit Tahun Sebelumnya berpengaruh terhadap Opini Audit Going Concern, Komite Audit tidak berpengaruh terhadap Opini Audit Going Concern dan Profitabilitas tidak berpengaruh terhadap Opini Audit Going Concern.
PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, RETURN ON ASSETS (ROA), DAN KEPUTUSAN INVESTASI TERHADAP NILAI PERUSAHAAN (STUDI EMPIRIS PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR SEKTOR MAKANAN DAN MINUMAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2017-2019) Aldi Arianto
Global Accounting Vol. 1 No. 1 (2022): Global Accounting
Publisher : Fakultas Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (89.813 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Ukuran Perusahaan, Return On Assets (ROA), dan Keputusan Investasi Terhadap Nilai Perusahaan. Sampel dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur sektor Makanan dan Minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2017-2019. Metode penentuan sampel menggunakan purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 13 perusahaan selama periode 3 tahun pengamatan berturut-turut sehingga memperoleh 39 sampel perusahaan. Penelitian ini menggunakan software SPSS versi 25 dan Microsoft Excel dengan uji statistik deskriptif, uji T dan uji F. Sumber data dalam penelitian ini adalah data sekunder. Berdasarkan hasil penelitian ini menunjukan bahwa Ukuran Perusahaan berpengaruh terhadap Nilai Perusahaan dengan nilai sig 0,040 < 0,05, Return On Assets (ROA) berpengaruh terhadap Nilai Perusahaan dengan nilai sig 0,013 < 0,05, dan Keputusan Investasi berpengaruh terhadap Nilai Perusahaan dengan nilai sig 0,005 < 0,05.
Pengaruh Profitabilitas, Solvabilitas, Ukuran perusahaan dan Reputasi Auditor Terhadap Kecurangan Pelaporan Keuangan Pada Perusahaan Property And Real Estate Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Periode Tahun 2017-2019 Ana Metta morisca
Global Accounting Vol. 1 No. 1 (2022): Global Accounting
Publisher : Fakultas Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (45.692 KB)

Abstract

Dalam penelitian ini memiliki tujuan yaitu untuk menguji pengaruh profitabilitas, solvabilitas, ukuran perusahaan dan reputasi auditor terhadap kecurangan pelaporan keuangan pada perusahaan property and real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode tahun 2017-2019. Penelitian ini menunjukkan profitabilitas secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap kecurangan pelaporan keuangan, solvabilitas secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap kecurangan pelaporan keuangan, ukuran perusahaan secara parsial berpengaruh signifikan positif terhadap kecurangan pelaporan keuangan, reputasi auditor secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap kecurangan pelaporan keuangan dan profitabilitas, solvabilitas, ukuran perusahaan, dan reputasi auditor secara simultan berpengaruh terhadap kecurangan pelaporan keuangan.
PENGARUH ARUS KAS OPERASI, HUTANG DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP PERSISTENSI LABA (Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur Sub Sektor Farmasi Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2015-2019) ELISA ELISA
Global Accounting Vol. 1 No. 1 (2022): Global Accounting
Publisher : Fakultas Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (199.376 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh arus kas operasi, hutang dan ukuran perusahaan terhadap persistensi laba pada perusahaan sub sektor farmasi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2015-2019. Populasi dalam penelitian sebanyak 10 perusahaan sub sektor farmasi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun 2015-2019. Penentuan sampel penelitian menggunakan metode purposive sampling. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda yang mengambil 6 sampel berdasarkan kriteria tertentu. Berdasarkan hasil analisis yang dilakukan, penulis dapat menyimpulkan bahwa: (1) Arus Kas Operasi berpengaruh positif terhadap Persistensi Laba, (2) Hutang berpengaruh negatif terhadap Persistensi Laba, (3) Ukuran Perusahaan berpengaruh positif terhadap Persistensi Laba, (4) Arus Kas Operasi, Hutang dan Ukuran Perusahaan berpengaruh secara bersama-sama terhadap Persistensi Laba
PENGARUH PERENCANAAN PAJAK, UKURAN PERUSAHAAN, DAN FINANCIAL LEVERAGE TERHADAP MANAJEMEN LABA (Studi Kasus Pada Perusahaan Manufaktur Sektor Industri Barang dan Konsumsi Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2015 - 2019) Trully Vega T
Global Accounting Vol. 1 No. 1 (2022): Global Accounting
Publisher : Fakultas Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (53.468 KB)

Abstract

Penelitian dilakukan demi tujuan dapat pengaruh perencanaan pajak, ukuran perusahaan, dan financial leverage terhadap manajemen laba. Terdapat variabel dependen yaitu manajemen laba. Maupun variabel independen perencanaan pajak, ukuran perusahaan, dan financial leverage. Dengan menggunakan teknik purposive sampling yang menghasilkan 24 perusahaan sesuai dengan penelitian. Metode yang digunakan kuantitatif yaitu data sekunder diperoleh dari laporan keuangan perusahaan pada Bursa Efek Indonesia dan website resmi perusahaan. Penelitian dilakukan dengan mengumpulkan sampel yang terdaftar pada Bursa Efek Indonesia dan website resmi perusahaan pada tahun 2015-2019. Pengujian pada penelitian ini menggunakan program IBM SPSS Statistics 25 yaitu terdiri dari uji statistik deskriptif, uji asumsi klasik, uji regresi linear bergamda, uji F (simultan), uji T (parsial), dan uji koefisien determinasi. Berdasarkan dari hasil perhitungan yang telah diperoleh menghasilkan adanya pengaruh dari variabel independen yaitu perencanaan pajak dan financial leverage berpengaruh signifikan terhadap manajemen laba, dan variabel independen ukuran perusahaan tidak berpengaruh signifikan terhadap manajemen laba
Pengaruh Ukuran Perusahaan, Return On Assets (ROA), dan Keputusan Investasi Terhadap Nilai Perusahaan (Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur Sektor Makanan dan Minuman yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2017-2019) Aldi Arianto
Global Accounting Vol. 1 No. 1 (2022): Global Accounting
Publisher : Fakultas Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (343.3 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Ukuran Perusahaan, Return On Assets (ROA), dan Keputusan Investasi Terhadap Nilai Perusahaan. Sampel dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur sektor Makanan dan Minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2017-2019. Metode penentuan sampel menggunakan purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 13 perusahaan selama periode 3 tahun pengamatan berturut-turut sehingga memperoleh 39 sampel perusahaan. Penelitian ini menggunakan software SPSS versi 25 dan Microsoft Excel dengan uji statistik deskriptif, uji T dan uji F. Sumber data dalam penelitian ini adalah data sekunder. Berdasarkan hasil penelitian ini menunjukan bahwa Ukuran Perusahaan berpengaruh terhadap Nilai Perusahaan dengan nilai sig 0,040 < 0,05, Return On Assets (ROA) berpengaruh terhadap Nilai Perusahaan dengan nilai sig 0,013 < 0,05, dan Keputusan Investasi berpengaruh terhadap Nilai Perusahaan dengan nilai sig 0,005 < 0,05.
Pengaruh Profitabilitas, Solvabilitas, Ukuran perusahaan dan Reputasi Auditor Terhadap Kecurangan Pelaporan Keuangan pada Perusahaan Property and Real Estate yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Periode Tahun 2017-2019 Ana Metta Morisca
Global Accounting Vol. 1 No. 1 (2022): Global Accounting
Publisher : Fakultas Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (296.035 KB)

Abstract

Dalam penelitian ini memiliki tujuan yaitu untuk menguji pengaruh profitabilitas, solvabilitas, ukuran perusahaan dan reputasi auditor terhadap kecurangan pelaporan keuangan pada perusahaan property and real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode tahun 2017-2019. Penelitian ini menunjukkan profitabilitas secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap kecurangan pelaporan keuangan, solvabilitas secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap kecurangan pelaporan keuangan, ukuran perusahaan secara parsial berpengaruh signifikan positif terhadap kecurangan pelaporan keuangan, reputasi auditor secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap kecurangan pelaporan keuangan dan profitabilitas, solvabilitas, ukuran perusahaan, dan reputasi auditor secara simultan berpengaruh terhadap kecurangan pelaporan keuangan.
Pengaruh Leverage, Profitabilitas dan Capital Intensity Terhadap Agresivitas Pajak Dini Dini
Global Accounting Vol. 1 No. 1 (2022): Global Accounting
Publisher : Fakultas Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (326.004 KB)

Abstract

Dalam penelitian yang penulis buat ini untuk mengetahui analisis mengenai pengaruh “Leverage, Profitabilitas dan Capital Intensity terhadap Agresivitas Pajak”. Populasi riset ini merupakan laporan keuangan yang sudah diteliti oleh perusahaan manufaktur sub-sektor property, real estate dan building construction yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2017-2019 Adapun didalamnya mencakup penelitian kuantitatif dan mengolah sample menggunakan teknik purposive sampling. diantaranya mencakup data yang penulis dapatkan yaitu berjumlah 18 data perusahaan yang memenuhi kriteria dalam periode 3 tahun pengamatan secara berurutan memperoleh hasil berjumlah 54 perusahaan. Pengolahan data menyusun skripsi ini menggunakan SPSS versi 25 dengan uji statistik deskriptif, uji asumsi klasik, uji analisis regresi linear berganda dan uji hipotesis. Diketahui sebagaimana sudah penulis teliti hasil dari riset ini menunjukkan hasil data yang sudah diolah ini menunjukan simpulan bahwa nilai signifikan leverage yang diproksikan menggunakan rumus DAR memiliki hasil 0,003, nilai signifikan profitabilitas yang diproksikan menggunakan rumus ROA memiliki hasil 0,584, nilai signifikan capital intensity yang diproksikan menggunakan rumus CAPT memiliki hasil 0,050. Berdasarkan hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa leverage dan capital intensity berpengaruh signifikan terhadap agresivitas pajak, sedangkan profitabilitas tidak berpengaruh signifikan terhadap agresivitas pajak. leverage, profitabilitas dan capital intensity berpengaruh secara simultan terhadap agresivitas pajak.
Pengaruh Pengetahuan Perpajakan, Sosialisasi Perpajakan, Sanksi Pajak, Pelayanan Fiskus dan Penerapan System E-Filling Terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi Dalam Menyampiakan SPT Tahunan (Studi Kasus Karyawan di PT Delcoprima Prima) Irma Marupa Gaol
Global Accounting Vol. 1 No. 1 (2022): Global Accounting
Publisher : Fakultas Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (517.555 KB)

Abstract

Pajak merupakan kontribusi wajib kepada negara yang terutang oleh orang pribadi atau badan yang bersifat memaksa berdasarkan Undang-Undang, Tidak semua wajib pajak patuh memenuhi kewajiban perpajakannya, sehingga dari tahun ke tahun, realisasi penerimaan pajak belum mencapai target. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengetahuan perpajakan, sosialisasi perpajakan, sanksi pajak, pelayanan fiskus, dan penerapan system e-filling terhadap kepatuhan wajib pajak orang pribadi di PT Delcoprima Pacific. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif, pengumpulan data melalui penyebaran kuesioner secara online di PT Delcoprima Pacific dengan jumlah sampel sebanyak 100 responden. Berdasarkan Hasil Penelitian menunjukkan bahwa variabel pengetahuan perpajakan dan penerapan System e-filling secara parsial berpengaruh terhadap kepatuhan wajib pajak, sedangkan sosialisasi perpajakan, sanksi pajak dan pelayanan fiskus secara parsial tidak berpengaruh terhadap kepatuhan wajib pajak, akan tetapi pengetahuan perpajakan, sosialisasi perpajakan, sanksi pajak, pelayanan fiskus dan penerapan system e-filling secara simultan berpengaruh terhadap kepatuhan wajib pajak.

Page 1 of 19 | Total Record : 184