cover
Contact Name
Jamaluddin
Contact Email
jamaluddin@methodist.ac.id
Phone
+6281397181985
Journal Mail Official
jamaluddin@methodist.ac.id
Editorial Address
Universitas Methodist Indonesia Jl. Hang Tuah No. 8 Medan Sumatera Utara - Indonesia Kode Pos 20152
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
Majalah Ilmiah METHODA
ISSN : 20889534     EISSN : 26566931     DOI : https://doi.org/10.46880/methoda
Majalah Ilmiah METHODA adalah jurnal ilmih yang dikelola oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Pada Masyarakat Universitas Methodist Indonesia yang menampung artikel ilmiah dari berbagai multi disiplin ilmu. Majala Ilmiah METHODA terbit 3 kali dalam setahun yakn pada bulan April, Agustus dan Desember.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol. 9 No. 3 (2019): Majalah Ilmiah METHODA" : 6 Documents clear
SELIBAT DALAM PANDANGAN KEKRISTENAN (KATOLIK) Bernat Sitorus
Majalah Ilmiah METHODA Vol. 9 No. 3 (2019): Majalah Ilmiah METHODA
Publisher : Universitas Methodist Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46880/methoda.Vol9No3.pp112-117

Abstract

Mendengar kata “selibat” mungkin asing didengar karena kata ini jarang didengar, dibicarakan. Jangankan untuk masyarakat umum, dikalangan kekristenan pun sangat jarang didengar. “selibat” berasal dari kata latin “Caelibatur” yang berarti hidup tidak menikah. Gereja katolik ritus latin menuntut bahwa pastor tidak menikah seumur hidup dan taat pada kemurnian pribadi. Menjadi imam dalam gereja katolik berarti menjadi selibat, yaitu tidak menikah dengan alasan-alasan keimanan. Bentuk hidup selibat keputusan-keputusan diatas dihayati secara pribadi. Tetapi imam yang hidup selibat tidak berarti hidup penyendiri melainkan mewarisi tugas penuturan pastoral dan pelayanan bagi umat Allah. Menjadi selibat itu tidak gampang, banyak yang menjadi kesulitan, tantangan, pengorbanan. Ada banyak faktor atau alasan seseorang menjadi selibat. Penelitian ini menggunakan metode kepustakaan. Penelitian ini fokus pada selibat dalam kekristenan/katolik. Tujuan penulisan ini adalah untuk mendiskusikan selibat dalam berbagai aspek. Penelitian ini menyajikan dan mencoba untuk melihat tentang latar belakang seseorang menjadi selibat. Selibat dipandang dari sisi alkitabiahnya dan dasar sejarah selibat dalam gereja katolik dan ritus- ritus yang lain. Karena menjadi selibat itu tidak semua sama pelaksanaannya, karena ada ritus-ritus yang berbeda aturan dalam pelaksanaannya.
ANALISIS FAKTOR YANG MEMPENGARUHI ANEMIA PADA IBU HAMIL DI PUSKESMAS PANCUR BATU KECAMATAN PANCUR BATU KABUPATEN DELI SERDANG TAHUN 2018 Tampak Linggom; Jon Piter Sinaga; Megawati Sinambela
Majalah Ilmiah METHODA Vol. 9 No. 3 (2019): Majalah Ilmiah METHODA
Publisher : Universitas Methodist Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46880/methoda.Vol9No3.pp118-124

Abstract

Anemia is one of the most common global health problems, spreadwide and it affects 56 million women in the world, and two thirds of them are in Asia. In the world, there is 34% of pregnant women with anemia where 75% are in developing countries. In Indonesia, 63.5% of pregnant women with anemia and around 62.3% are iron deficiency anemia. Based on the data found in Pancur Batu Health Center, Pancur Batu Subdistrict, Deli Serdang District, there were 314 pregnant women with anemia in 2017. The purpose of the research was to analyze the factors that influence anemia in pregnant women in Pancur Batu Health Center, Deli Serdang District in 2018. This research was observational analytic with crosectional design. The sample consisted of all anemia pregnant women who came to have a pregnancy check up while conducting the research as many as 65 people. Data were analyzed by using chi square test and multiple logistic regressions. From the results of multivariate analysis, birth distance p = 0.006 PR was obtained; 13,259; 95% CI (2,108-83,385), Fe tablet consumption p = 0,007 PR; 16,969 95% CI (2,137-134,762), folate intake p = 0,011; PR 19,219 95% CI (1,991-185,526). From the results of multivariate analysis, the most dominant variable influencing the incidence of anemia in pregnant women is folate intake p = p = 0.011; PR 19,219 95% CI (1,991-185,526) it means that pregnant women who lack folate intake estimate the risk of 19 times suffering from anemia compared to pregnant women who get good folate intake. It is recommended that puskesmas officers conduct counseling for pregnant women about consumption or the level of nutritional intake of pregnant women related to the intake of folate, protein, fat and kabohidrat. Pukesmas officers are expected to increase public knowledge through health counseling and family counseling related to age appropriate for pregnancy, regulate birth spacing and improve community health status especially pregnant women because pregnant women need more nutritional intake because it can help government programs to reduce maternal mortality.
ANALISIS EFISIENSI ENERGI PADA APLIKASI MEDIA SOSIAL MENGGUNAKAN PERANGKAT KOMUNIKASI BERGERAK Hardisal; Rudi Arif Candra; Dirja Nur Ilham; Khairuman; Erwinsyah Sipahutar
Majalah Ilmiah METHODA Vol. 9 No. 3 (2019): Majalah Ilmiah METHODA
Publisher : Universitas Methodist Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46880/methoda.Vol9No3.pp125-131

Abstract

Perkembangan teknologi perangkat bergerak mulai mengarah ke dimensi yang lebih kecil serta pembuatan aplikasi yang cepat, terkoneksi dan efisien. Dengan mengecilnya dimensi, efisiensi energi aplikasi perangkat bergerak menjadi sangat penting. Aplikasi ponsel berkembang sangat cepat, seluruhnya terhubung pada aplikasi seperti sosial media, hal ini menjadi kebutuhan sehari-hari. Baterai memasok kekuatan daya yang terbatas pada perangkat komunikasi bergerak, social media harus meminimalisir sinyal untuk mempertahankan konsumsi daya serendah mungkin. Rangkaian eksperimental dikembangkan dengan menggunakan mikrokontroller yang dapat mengukur konsumsi energy pada perangkat smartphone android pada jaringan 802.11. Hasil eksperimen menunjukkan bahwa whatsapp mengkonsumsi daya lebih kecil dari aplikasi lainnya pada proses standby dan chat, yang kedua aplikasi Instagram dan skype mengkonsumsi daya tinggi. Untuk proses keseluruhan youtube dan tik tok mengkonsumi paling tinggi.
PERANAN PENDIDIKAN AGAMA KRISTEN DALAM PEMBENTUKAN SPIRITUALITAS MAHASISWA DI ERA REVOLUSI INDUSTRI 4.0 Benget Rumahorbo
Majalah Ilmiah METHODA Vol. 9 No. 3 (2019): Majalah Ilmiah METHODA
Publisher : Universitas Methodist Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46880/methoda.Vol9No3.pp132-144

Abstract

Dalam tulisan ini penulis mengungkapkan peran pendidikan Agama Kristen dalam membentuk karakter mahasiswa di era revolusi industri 4.0, menjadi “dunia” baru bagi kehidupan umat manusia yang memberikan dampak luas dalam tatanan kehidupan manusia, termasuk pendidikan Kristen. Dengan menelusuri kembali peran pendidikan agama Kristen, maka tulisan ini menegaskan bahwa pendidikan Kristen adalah wadah untuk pembentukan dan pengasuhan karakter dan spirtualitas mahasiswa agar kelak dapat menjadi pribadi yang berkarater Kristen yang mampu menyuarakan kebenaran Allah di tengah-tengah berbagai problem yang dihadapi. Selain itu, hal ini juga menunjukkan bagian dari peran pendidikan Kristen dalam mendukung transformasi karakter anak bangsa.
PENERAPAN METODE SIMPLE ADDITIVE WEIGHTING (SAW) DALAM SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN PEGAWAI TELADAN DI KANTOR BUPATI LANGKAT Arina Prima Silalahi; Harlen Gilbert Simanullang
Majalah Ilmiah METHODA Vol. 9 No. 3 (2019): Majalah Ilmiah METHODA
Publisher : Universitas Methodist Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46880/methoda.Vol9No3.pp145-155

Abstract

Teknologi mempunyai peran penting bagi suatu instansi, lembaga ataupun perusahaan membutuhkan suatu komputerisasi untuk pengolahan data dan mendapatkan hasil yang sangat akurat untuk mendukung keberhasilan dalam mencapai tujuannya. Begitu juga dengan instansi negara seperti Kantor Bupati, dibutuhkan adanya sistem terkomputerisasi untuk mendukung kinerja dan kualitas pegawai maupun instansi tersebut. Pegawai berperan penting untuk kemajuan kinerja sebuah instansi ataupun perusahaan. Untuk meningkatkan kinerja pegawai, banyak cara yang perlu dilakukan salah satunya melakukan pemilihan pegawai terbaik. Aspek penilaian merupakan aspek yang sangat penting, apabila dalam proses penilaian terjadi inkonsistensi, maka ada beberapa pihak yang dirugikan. Permasalahan yang sering ditemukan menyangkut dengan kinerja pegawai, seperti kedisiplinan kerapian dan beberapa kriteria lain yang masih perlu dibenahi untuk meningkatkan kualitas pelayanan pemerintah serta memenuhi tujuan otonomi daerah. Selain itu, kebutuhan akan akses data dan informasi yang cepat dan akurat juga diperlukan untuk mendukung melakukan penilaian pegawai teladan. Berdasarkan permasalahan tersebut, perlu solusi untuk melakukan pemilihan pegawai teladan, dan menampilkan laporan secara cepat dan akurat yaitu dengan mengangkat penelitian berjudul “Penerapan Metode Simple Additive Weighting (SAW) Dalam Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Pegawai Teladan Di Kantor Bupati Langkat”.
JARINGAN SYARAF TIRUAN MEMPREDIKSI LAJU PERTUMBUHAN PENDUDUK KOTA BINJAI METODE BACKPROPAGATION: (STUDI KASUS: DINAS KEPENDUDUKAN DAN CATATAN SIPIL DIKOTA BINJAI) Suci Ramadani
Majalah Ilmiah METHODA Vol. 9 No. 3 (2019): Majalah Ilmiah METHODA
Publisher : Universitas Methodist Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46880/methoda.Vol9No3.pp156-164

Abstract

Pertumbuhan penduduk yang sangat pesat sehingga mempengaruhi perekonomian dan tingkat pengangguran disuatu daerah yang memiliki tingkat pertumbuhan penduduk tersebut. Sehingga dibutuhkanlah suatu sistem yang dapat memprediksi jumlah pertumbuhan penduduk yang bertujuan untuk mengetahui berapa jumlah penduduk kota setiap tahunnya dengan mengunakan jaringan syaraf tiruan dengan metode Backpropagation. Data jumlah penduduk yang digunakan yaitu data tahun 2009-2018 yang berupa data setiap tahunnya. Dengan maksimum epoch antara 0-10000, learning rate 0.2 dan target error mulai dari 0.01. sampai dengan 56519.4 untuk mendapatkan hasil yang konvergen. Hasil prediksi laju pertumbuhan penduduk setelah melakukan proses pelatihan dan pengujian maka hasil prediksi laju pertumbuhan penduduk mengalami penurunan dengan rata-rata hasil prediksi 56516.9637 untuk mendapatkan hasil yang konvergen.

Page 1 of 1 | Total Record : 6