cover
Contact Name
Sucipto
Contact Email
sucipto@unpkediri.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
semnainotek@unpkdr.ac.id
Editorial Address
Kampus II, Mojoroto Gang 1 No. 6 Kediri, Jawa Timur
Location
Kota kediri,
Jawa timur
INDONESIA
Prosiding SEMNAS INOTEK (Seminar Nasional Inovasi Teknologi)
ISSN : 25803336     EISSN : 25497952     DOI : https://doi.org/10.29407/inotek
Teknologi saat berkembang sangat cepat selama beberapa tahun terakir ini. Perkembangan teknologi tersebut merupakan salah satu dampak dari peningkatan inovasi dalam bidang teknologi. Ide-ide dan produk baru selalu ada untuk membantu kemingkatkan kualitas kehidpan manusia. Dalam rangka mendukung inovasi dalam bidang teknologi, Fakultas Teknik Universitas Nusantara PGRI Kediri menyelenggarakan Seminar Nasional Inovasi Teknologi (Semnasinotek)
Articles 64 Documents
Search results for , issue "Vol. 7 No. 1 (2023): SEMINAR NASIONAL INOVASI TEKNOLOGI 2023" : 64 Documents clear
Identifikasi Penyakit Pada Daun Cabai Rawit (Capsicum Frutescens) Di Desa Krenceng Kecamatan Kepung Kabupaten Kediri Sri Rahayu; Resty Wulanningrum; Lilia Sinta Wahyuniar
Prosiding SEMNAS INOTEK (Seminar Nasional Inovasi Teknologi) Vol. 7 No. 1 (2023): SEMINAR NASIONAL INOVASI TEKNOLOGI 2023
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/inotek.v7i1.3445

Abstract

Tanaman cabai adalah salah satu tanaman pangan yang sangat banyak digemari. Cabai juga menjadi salah satu tanaman yang rentan dalam proses budidaya sehingga membuat produksi cabai dapat berkurang. Salah satunya karena terserang penyakit patogen dalam tanaman cabai. Dengan perkembangan teknologi saat ini, memungkinkan dilakukannya pengawasan terhadap tanaman secara otomatis menggunakan komputer. Dengan menggunakan image processing penyakit yang dapat dilihat dan direkam oleh komputer menjadi lebih efisien dengan mengetahui Hasil Accuracy dari penyakit daun cabai tersebut. Cirri penakit tersebut dapat dilihat dari bentuk dan warna daun. Pada penelitian ini akan menggunakan metode Prewitt Serta CNN (Convolutional Neural Network). Model ini akan bisa mendeteksi 4 jenis penyakit pada daun cabai. Dan model ini bisa menghasilkan Accuracy mencapai 100%.
Rangkaian Kelistrikan Pada Mesin Pembuat Selai Nanas Kapasitas 2,5 kg Nanas/Jam Hanif Ardyatama; Kunii Nadliroh
Prosiding SEMNAS INOTEK (Seminar Nasional Inovasi Teknologi) Vol. 7 No. 1 (2023): SEMINAR NASIONAL INOVASI TEKNOLOGI 2023
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/inotek.v7i1.3446

Abstract

Buah nanas merupakan buah yang cukup banyak digunakan menjadi olahan produk pangan, salah satunya adalah olahan selai nanas. Selai nanas salah satu produk pangan yang praktis dan tahan lama dikonsumsi sebagai bahan olesan makanan roti ataupun campuran kue. Mekanisme proses pengolahan selai nanas masih banyak dilakukan secara manual. Sedangkan, pada mesin pembuat selai nanas kapasitas 2,5 kg nanas/jam proses pengupasan, pencucian, pemecah, pemarut sampai memasak sudah dilakukan dengan menggunakan mesin. Terciptanya suatu alat/mesin sangat dipengaruhi oleh komponen pendukung mesin tersebut salah satunya adalah rangkaian kelistrikan. Berikut beberapa komponen rangkaian kelistrikan mesin pembuat selai nanas kapasitas 2,5 kg nanas/jam: Mcb C6, Selektor 220 Volt AC, Push Buttom 240 Volt AC, Adaptor In 220 Volt Out 12 Volt DC, Pilot Lamp 220 Volt, Emergency stop 240 Volt. Komponen tersebut dirangkai menggunakan drawio sesuai fungsinya. Pengaplikasian rangkaian kelistrikan pada mesin pembuat selai nanas kapasitas 2,5 kg nanas/jam berfungsi sesuai dengan yang diinginkan, dapat berjalan step by step maupun semi auto. Tersedianya tombol emergency pada rangkaian kelistrikan model ini menghasilkan tingkat keamanan, yang jika dalam keadaan darurat dapat di tekan untuk memutus semua aliran arus listrik.
Klasifikasi Keluarga Penerima Bantuan Sosial Menggunakan Metode Naïve Bayes Adam Cahya Armadananto; Ahmad Bagus Setiawan; Danang Wahyu Widodo
Prosiding SEMNAS INOTEK (Seminar Nasional Inovasi Teknologi) Vol. 7 No. 1 (2023): SEMINAR NASIONAL INOVASI TEKNOLOGI 2023
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/inotek.v7i1.3447

Abstract

Kemiskinan mempengaruhi kualitas sumber daya manusia suatu negara seperti pendidikan, kesehatan dan gizi. Tujuan dari program bantuan sosial yang diselenggarakan oleh Pemerintah Indonesia adalah untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia di Indonesia dan melalui program ini diharapkan dapat mengembangkan sumber daya manusia yang lebih baik yang memiliki pikiran dan keinginan untuk maju dalam dunia kerja dan mengurangi kemiskinan di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mempermudah dalam melakukan klasifikasi dan pengelompokan data Keluarga Penerima Manfaat Bantuan Sosial agar dapat tepat sasaran. Pada penelitian ini menggunakan metode Naïve Bayes dengan menggunakan sistem pengkalsifikasian ini dapat membantu perangkat desa dalam melakukan klasifikasi Keluarga Penerima Manfaat Bantuan Sosial yang sesuai dengan keadaan lapangan. Hasil dari pengujian terhadap metode Naïve Bayes berhasil diterapkan dengan melakukan klasifikasi data dengan sistem yang sudah dirancang maka didapatkan tingkat akurasi yang baik dari hasil perhitungan sistem. Aplikasi klasifikasi data penerima bantuan sosial ini dapat dijadikan penunjang dalam melakukan pengolahan data keluarga penerima bantuan sosial..
Analisa Kekuatan Rangka Mesin Pengupas Kacang Tanah Menggunakan Software Solidworks Lingga Tri Kusuma; Haris Mahmudi
Prosiding SEMNAS INOTEK (Seminar Nasional Inovasi Teknologi) Vol. 7 No. 1 (2023): SEMINAR NASIONAL INOVASI TEKNOLOGI 2023
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/inotek.v7i1.3448

Abstract

Rangka adalah bagian dari mesin yang berfungsi sebagai penyangga komponen. Dibangun dengan material yang kuat untuk menerima dan menahan beban statis, rangka dibuat sesuai dengan kebutuhan. Selama pengujian aspek pemilihan material, faktor keamanan rangka mesin dengan beban yang diterima digunakan sebagai patokan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis kekuatan dan faktor keamanan rangka mesin mendapatkan beban, yaitu pembebanan statik, dengan menggunakan Solidworks2014 untuk simulasi.Untuk perancangan rangka, besi ASTM A500 dan besi sudut A36 dievaluasi. Hasilnya diharapkan bahwa rangka akan memiliki tegangan statis yang mampu menahan beban 500N dan bahwa kedua material memiliki faktor keamanan yang ideal. Kesimpulan dari analisa tersebut kriteria aman sebagai bahan rangka utama dan hasil analisa rangka hollow ASTM A500 didapatkan pembebanan 500N nilai stress analysis yaitu 2663x10⁶N/m² displacement 3828x0²mm dan nilai safety of factor 94,sedangkan pada uji analisis pada material Angle Iron A36 didapatkan Nilai Stress .899x0⁴ N/m² dan Safety Of Factor 3]
Rancang Bangun Mesin Tempa Besi Otomatis M. Ridwan Setyawan; Fatkhur Rhohman
Prosiding SEMNAS INOTEK (Seminar Nasional Inovasi Teknologi) Vol. 7 No. 1 (2023): SEMINAR NASIONAL INOVASI TEKNOLOGI 2023
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/inotek.v7i1.3449

Abstract

Proses tempa merupakan proses pengolahan logam dengan perubahan bentuk pada keadaan panas dengan sistem pukulan. Industri pandai besi di Indonesia masih menghadapi beberapa kendala yaitu keterbatasan produksi dan kurangnya pemenuhan standar kualitas yang dipersyaratkan. Hal ini terjadi karena proses tempa masih dilakukan secara tradisional. Dalam penelitian ini, peneliti juga ingin mencoba mengembangkan mesin tempa pandai besi tersebut. Diharapkan mesin tersebut bisa memudahkan pekerjaan pande besi dan dapat meningkatkan produktifitas pande. Rancang bangun mesin pandai besi otomatis menggunakan pendekatan perancangan. Hasil perencanaan mesin tempa besi maka diperoleh mesin tempa dengan menggunakan palu. Proses tempa besi dilakukan dengan menggunakan tenaga motor listrik AC. Dari hasil analisa rasio putaran pada pulley menghasilkan perputaran dengan kecepatan 280 Rpm pada rasio pulley 1: 5. Pada kecepatan tempa dari perhitungan momen inersia menghasilkan 1,65 kg/m2. Kecepetan sudutnya adalah 29,5 rad/s. Kecepatan linearnya adalah 4,39 m/s. Konstanta pegas adalah 160 N/m.
Desain Mesin Pengupas Kulit Kacang Tanah Kapasitas 30Kg/Jam Hervin Fahri; Haris Mahmudi
Prosiding SEMNAS INOTEK (Seminar Nasional Inovasi Teknologi) Vol. 7 No. 1 (2023): SEMINAR NASIONAL INOVASI TEKNOLOGI 2023
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/inotek.v7i1.3450

Abstract

Tanaman kacang tanah telah lama dibudidayakan di Indonesia dikarenakan letak gografis yang cocok untuk membudidayakan kacang – kacangan. Kacang tanah dapat menjadi sumber alternatif protein nabati, bahan baku industri pangan, selain itu juga memiliki nilai ekonomis yang tinggi sehingga banyak yang menjadikan kacang tanah sebagai olahan pangan, selain bahan pangan juga sebagai bahan industri. Proses pengupasan kulit kacang tanah diberbagai daerah masih masih banyak yang menggunakan proses manual di era yang modern ini, yaitu dengan menggunakan tangan dan produktivitas dari olahan kacang tanah ini tentu masih bisa ditingkatkan. Tujuan dari pembuatan alat ini adalah untuk menghemat waktu dan tenaga dalam proses pengupasan kulit kacang tanah.
Usability Testing Pada Website Kelurahan Mojoroto Aldi P ratama; Alief Bachtiar; Alfian Tripuji S; Dede Nur Hidayat
Prosiding SEMNAS INOTEK (Seminar Nasional Inovasi Teknologi) Vol. 7 No. 1 (2023): SEMINAR NASIONAL INOVASI TEKNOLOGI 2023
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/inotek.v7i1.3451

Abstract

Website kelurahan Mojoroto sendiri merupakan suatu inovasi yang dilakukan oleh pemerintah Kota Kediri untuk memaksimalkan pelayanan administrasi di kelurahan Mojoroto. Penelitian ini bertujuan untuk mengukur seberapa baiknya Website kelurahan Mojoroto untuk digunakan dan seberapa mudahnya diimplementasikan terhadap masyarakat Mojoroto. Ada banyak metode yang bisa digunakan untuk megukur seberapa mudah dan baiknya sebuah website, salah satu-nya adalah Usability Testing. Aspek usability yang akan di uji pada penelitian ini meliputi Learnability, Memorability, Effinciency, Error, Satisfaction. hasil pengukuran uji usability website Mojoroto memiliki nilai “Layak” untuk digunakan, dengan rata – rata uji usability sebesar 3.91.
Rancang Bangun Transmisi Daya Mesin Pencacah dan Pengaduk Sampah Organik Kapasitas 25Kg/10 menit dan 50Kg/menit Mochammad Muchlas Bachtiar; Ah. Sulhan Fauzi
Prosiding SEMNAS INOTEK (Seminar Nasional Inovasi Teknologi) Vol. 7 No. 1 (2023): SEMINAR NASIONAL INOVASI TEKNOLOGI 2023
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/inotek.v7i1.3452

Abstract

Pengelolaan sampah di Indonesia masih belum optimal, apalagi sampah organik sering diabaikan karena dirasa bisa membusuk tanpa perlu penganganan khusus padahal bisa diolah menjadi barang yang lebih berguna, kompos misalnya. Solusi yang diberikan adalahn rancang bangun transmisi daya mesin pencacah dan pengaduk sampah organik kapasitas 25 kg/10 menit dan 50 kg/menit, digunakan metode perancangan dengan memodifikasi alat, uji coba dan validasi oleh dosen serta ahli perancangan. Perancangan memakai motor listrik 1 hp yang ditransmiksikan dengan puli 70 mm:70 mm untuk pencacah dan 70 mm:70 mm serta penggunaan gearbox 1:20 dilanjutkan sprocket 13:43 untuk pengaduk. Pengujian menunjukan hasil sesuai perencanaan dengan 377,16 rpm untuk pencacah dan 20,3 rpm untuk bagian pengaduk
Sistem Rekomendasi Peserta LKS Menggunakan Metode AHP dan TOPSIS di SMK Hidayatus Sholihin Gurah M Yusuf Khoirul Huda; Intan Nur Farida; Julian Sahertian
Prosiding SEMNAS INOTEK (Seminar Nasional Inovasi Teknologi) Vol. 7 No. 1 (2023): SEMINAR NASIONAL INOVASI TEKNOLOGI 2023
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/inotek.v7i1.3453

Abstract

Lomba Kompetensi Siswa (LKS) diadakan setiap tahun untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis dan kreatif di bidang keahlian yang dimilikinya serta untuk mendorong siswa unggul dan berprestasi di sekolah. Proses menentukan peserta LKS melalui seleksi siswa tidak mudah karena sekolah harus mengidentifikasi calon peserta LKS untuk bidang keahlian yang dilombakan. Oleh karena itu perlu diterapkan suatu sistem pendukung keputusan untuk menyeleksi calon peserta LKS dengan metode AHP dan TOPSIS untuk mempermudah penyeleksian calon peserta LKS. Dengan metode AHP dan TOPSIS sistem menggunakan empat kriteria Mata pelajaran Produktif untuk proses perhitungan dalam menyeleksi siswa calon peserta LKS. Dengan hasil yang diperoleh dengan metode AHP dan TOPSIS, sekolah dapat menyeleksi secara efektif dan efisien dalam merekomendasikan calon peserta LKS karena tidak memakan waktu yang lama untuk menyeleksi siswa secara cepat dan akurat.
Sistem Pendukung Keputusan Usulan Pemilihan Pariwisata Kabupaten Kediri Dengan Metode Simple Additive Weighting. Adi Arisandi; Ardi Sanjaya
Prosiding SEMNAS INOTEK (Seminar Nasional Inovasi Teknologi) Vol. 7 No. 1 (2023): SEMINAR NASIONAL INOVASI TEKNOLOGI 2023
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/inotek.v7i1.3454

Abstract

Penentuan tempat wisata yang sesuai keinginan tidaklah mudah. Sebelum ketempat tujuan, terlebih dahulu kita mencari informasi tentang wisata yang ada di daerah yang akan dikunjungi, kemudian membandingkannya dan memilih tempat wisata yang sesuai dengan kriteria. Dari hal tersebut dapat dikembangkan sebuah sistem pendukung keputusan untuk menentukan tempat wisata yang tepat dengan metode SAW, metode tersebut lebih cepat simpel dan spesifik, serta dalam pembobotan langsung pada nilai bobot dan dilakukan perangkingan. Kriteria-kriteria untuk pengambilan keputusan yaitu biaya, jarak, umur, fasilitas dan waktu. Hasil dari penelitian ini menghasilkan rekomendasi alternatif terbaik untuk tempat wisata di kabupaten kediri.