cover
Contact Name
Chitra Indah Sari
Contact Email
chitraindahsari@uinmybatusangkar.ac.id
Phone
+6282170992771
Journal Mail Official
mabis@uinmybatusangkar.ac.id
Editorial Address
Kampus II UIN Mahmud Yunus Batusangkar Jl. Raya Batusangkar Batusangkar KM Kecamatan Lima Kaum Lima Kaum Batusangkar Tanah Datar Sumatera Barat Indonesia
Location
Kab. tanah datar,
Sumatera barat
INDONESIA
Jurnal Manajemen Bisnis Syariah
ISSN : -     EISSN : 27981002     DOI : http://dx.doi.org/10.31958/mabis
Mabis with ISSN 2798-1002 (Online) is a journal published by Universitas Islam Negeri Mahmud Yunus Batusangkar and Managed by Faculty of Islamic Economics and Business. This is a pree-reviewed professional journal with an editorial board of scholars in the field of Economic education. This journal seeks to spread research to educators throughout the world. This journal warmly welcomes the contributions of scientists and experts in the fields of Islamic Economics, Sharia Business Management and Sharia Management. This publication was made as an interactive journal, not an electronic version of traditional print publications. The journal is published periodically twice a year, i.e., every March (first edition) and September (second edition).
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 2, No 2 (2022): MABIS: Jurnal Manajemen Bisnis Syariah" : 7 Documents clear
Analisis Break Even Point Sebagai Alat Perencanaan Laba Pada Umkm Muthia Bakery Di Kabupaten Tanah Datar Sri Madona Saleh; Maulia Ayi Agustin; Atika Amor
MABIS: Jurnal Manajemen Bisnis Syariah Vol 2, No 2 (2022): MABIS: Jurnal Manajemen Bisnis Syariah
Publisher : Universitas Islam Negeri Mahmud Yunus Batusangkar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31958/mabis.v2i2.6791

Abstract

Permasalahan yang dibahas dalam penelitian ini adalah UMKM Muthia Bakery belum melakukan perencanaan terhadap laba. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melakukan analisis break even point terhadap penjualan dan biaya-biaya tahun 2021 untuk merencanakan laba tahun 2022 dan untuk mengetahui batas minimum penurunan penjualan agar tidak mengalami kerugian melalui margin of safety. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan metode pendekatan kualitatif. Jenis data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Metode pengumpulan data dari observasi, wawancara dan dokumentasi pada UMKM Muthia Bakery. Analisis yang digunakan adalah analisis break even point. Hasil penelitian menunjukkan penjualan produk roti dan kue pada UMKM Muthia Bakery Pada 2021 Telah Melebihi Tingkat Break Even Point Dan Menghasilkan Laba. Dari Hasil Tersebut UMKM Muthia Bakery dapat melakukan perencanaan laba dan mengetahui volume penjualan untuk mencapai laba yang diinginkan pada periode 2022 dimana UMKM Muthia Bakery harus meningkatkan penjualannya dari periode sebelumnya. Persentase margin of safety untuk periode 2022 cukup tinggi. Hal ini menunjukkan UMKM Muthia Bakery mampu melaksanakan kegiatan operasionalnya dengan baik dengan tingkat resiko mengalami kerugian yang rendah. Kata Kunci: Break Even Point ; Perencanaan Laba ; Margin of Safety 
Manajemen Pondok Pesantren Annuqayah Dalam Mengembangkan Sdm Santri Dibidang Entrepreneurship Nur Isnaini
MABIS: Jurnal Manajemen Bisnis Syariah Vol 2, No 2 (2022): MABIS: Jurnal Manajemen Bisnis Syariah
Publisher : Universitas Islam Negeri Mahmud Yunus Batusangkar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31958/mabis.v2i2.6449

Abstract

Pesantren is a very appropriate institution or forum to instill the spirit of entrepreneurship with Islamic nuances, namely teaching through verses of the Quran that explain how to become Islamic entrepreneurs, so that the knowledge of the world and the afterlife of the students becomes balanced. The motto used in this study is descriptive qualitative research, which will convey descriptions of the management of the development of student human resources in the field of entrepreneurship. The purpose of this study is to find out how the role, programs, and methods of Islamic boarding schools in managing and preparing students in the field of entrepreneurship. Researchers make Annuqayah Islamic boarding school the object of research because the Islamic boarding school already has a variety of business units which include, Annuqayah mini-market, UJKS, restaurants, bottled drinking water kopontren, ABC (Annuqayah business center), DCA photocopy, P2KA consumption service center, salt field. To follow up on this research, it is necessary for the Annuqayah Islamic Boarding School to further optimize management in developing student human resources in the field of entrepreneurship.
Pengelolaan Manajemen Risiko Kepatuhan Pada Bank Syariah Husna Husnaini; Anisa Afrina Dewi; Deska Junita; Diana Agustin; Eko Saputra
MABIS: Jurnal Manajemen Bisnis Syariah Vol 2, No 2 (2022): MABIS: Jurnal Manajemen Bisnis Syariah
Publisher : Universitas Islam Negeri Mahmud Yunus Batusangkar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31958/mabis.v2i2.5393

Abstract

Salah satu risiko yang dihadapi bank syariah adalah risiko kepatuhan. Kajian dilakukan untuk mengetahui upaya untuk mengelola risiko kepatuhan bank syariah adalah baik. Itu Metode penelitian ini menggunakan studi kepustakaan, yaitu proses pengumpulan data dilakukan melalui studi kepustakaan bersumber dari buku-buku, internet dan jurnal-jurnal yang berkaitan dengan tema yang dibahas. Hasil yang diperoleh bank syariah membutuhkan menyiapkan unit kerja dan kebijakan serta kepatuhan yang jelas prosedur, diikuti dengan proses mengidentifikasi, mengurangi, dan mengendalikan risiko kepatuhan dan mengevaluasi pencapaian usaha yang telah dilakukan.
Analisis Manajemen Risiko pada Usaha Penggilingan Padi AND di Jorong Kubu Rajo Kecamatan Lima Kaum Fadel Rahmadani; Abdul Hafiz
MABIS: Jurnal Manajemen Bisnis Syariah Vol 2, No 2 (2022): MABIS: Jurnal Manajemen Bisnis Syariah
Publisher : Universitas Islam Negeri Mahmud Yunus Batusangkar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31958/mabis.v2i2.6933

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini adalah adanya risiko yang di alami oleh usaha penggilingan padi AND. Adapun tujuan pembahasan ini yaitu untuk mengetahui identifikasi risiko pada usaha penggilingan padi AND, dan upaya perlakuan risiko pada usaha penggilingan padi AND. Jenis penelitian adalah penelitian lapangan, dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data adalah wawancara dan dokumentasi. teknik analisis data adalah dengan cara reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Dan analisis pengelolan risiko menggunakan proses manajemen risiko ISO 31000:2018. hasil penelitian menunjukan bahwa, terdapat 2 kemungkinan risiko dengan tingkat High kemudian terdapat 10 kemungkinan risiko dengan tingkat Medium Kemudian juga terdapat 6 kemungkinan risiko dengan tingkat Low.
Pengaruh Kompensasi, Motivasi Dan Lingkungan Kerja Terhadap Semangat Kerja Karyawan Pabrik Kelapa Sawit Pada PT Bakrie Pasaman Plantations Rahmad Ade Putra; Lini Rahmadani
MABIS: Jurnal Manajemen Bisnis Syariah Vol 2, No 2 (2022): MABIS: Jurnal Manajemen Bisnis Syariah
Publisher : Universitas Islam Negeri Mahmud Yunus Batusangkar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31958/mabis.v2i2.6906

Abstract

Pengaruh kompensasi, motivasi, dan lingkungan kerja secara simultan terhadap semangat kerja karyawan Pabrik Kelapa Sawit pada PT Bakrie Pasaman Plantations. Jenis penelitian yang digunakan adalah Field Research dengan pendekatan kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah seluruh karyawan Pabrik Kelapa Sawit yang berjumlah 148 orang dan diperoleh sampel sebanyak 60 responden. yang diperoleh kompensasi berpengaruh secara signifikan terhadap semangat kerja karyawan Pabrik Kelapa Sawit pada PT Bakrie Pasaman Plantations maka dapat ditarik kesimpulan bahwa keempat hipotesis diterima atau kompensasi, motivasi dan lingkungan kerja berpengaruh secara simultan terhadap semangat kerja karyawan Pabrik Kelapa Sawit pada PT Bakrie Pasaman Plantations.
Pengaruh Marketing Mix Yang Di Mediasi Oleh Kualitas Pelayanan Terhadap Keputusan Pembelian Pada Surya Naufal Farm Yusuf Saputra; Khairunnisa Khairunnisa
MABIS: Jurnal Manajemen Bisnis Syariah Vol 2, No 2 (2022): MABIS: Jurnal Manajemen Bisnis Syariah
Publisher : Universitas Islam Negeri Mahmud Yunus Batusangkar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31958/mabis.v2i2.6901

Abstract

The problem this research is how much influence the marketing mix mediated by service quality has on purchasing decisions at Surya Naufal Farm. The purpose of writing this thesis is to determine the effect of the marketing mix mediated by service quality on purchasing decisions at Surya Naufal Farm. The type of research conducted is field research using a quantitative approach. Data collection techniques using a questionnaire. The population in this study are all Surya Naufal Farm consumers who are domiciled in Koto VII District. The sample in this study was determined by the Cochran formula as many as 97 respondents. The data analysis technique used path analysis. Based on the results of research that has been carried out, it shows that there is a significant influence between the marketing mix variable (X) on the service quality variable (Z) at Surya Naufal Farm, there is a significant influence between the marketing mix variable (X) on the purchasing decision variable (Y) at Surya Naufal Farm, there is a significant influence between the service quality variable (Z) on the purchasing decision variable (Y) at Surya Naufal Farm and there is a significant influence between the marketing mix variable (X) mediated by service quality (Y) on purchasing decisions ( Y) at Surya Naufal Farm. 
Analisis Perbandingan Kinerja Keuangan Perusahaan Pada PT. Bumi Resources Tbk dan PT. Adaro Energy Tbk Tahun 2018-2020 Mirawati Mirawati; Maretta Putri Kiki
MABIS: Jurnal Manajemen Bisnis Syariah Vol 2, No 2 (2022): MABIS: Jurnal Manajemen Bisnis Syariah
Publisher : Universitas Islam Negeri Mahmud Yunus Batusangkar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31958/mabis.v2i2.6908

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perbandingan kinerja keuangan dari PT. Bumi Resources Tbk dan PT. Adaro Energy Tbk dengan menggunakan rasio likuiditas, profitabilitas, dan solvabilitas. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian field research dengan pendekatan deskriptif kuantitatif. Penelitian dilakukan pada PT. Bumi Resources Tbk dan PT. Adaro Energy Tbk serta penelitian ini bertujuan untuk memberikan gambaran nyata mengenai kinerja keuangan, dengan mengolah data-data laporan keuangan perusahaan dari tahun 2018-2020. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik dokumentasi berupa laporan keuangan PT. Bumi Resources Tbk dan PT. Adaro Energy Tbk Tahun 2018-2020. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa berdasarkan analisis rasio likuiditas menunjukkan bahwa kinerja keuangan PT. Adaro Energy Tbk lebih baik dibandingkan PT. Bumi Resources Tbk. Kemudian berdasarkan hasil analisis rasio solvabilitas menunjukkan bahwa kinerja keuangan PT. Adaro Energy Tbk juga lebih baik dibandingkan PT. Bumi Resources Tbk. Sedangkan menurut hasil perhitungan dari rasio profitabilitas juga menunjukkan bahwa kinerja keuangan PT. Adaro Energy Tbk lebih baik dibandingkan PT. Bumi Resources Tbk.

Page 1 of 1 | Total Record : 7