cover
Contact Name
Febryantahanuji
Contact Email
garuda@apji.org
Phone
+6282134376195
Journal Mail Official
ilorafael@apji.org
Editorial Address
Jalan Majapahit No 605, Kota Semarang
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
Akuntansi: Jurnal Riset Ilmu Akuntansi
ISSN : 9617871     EISSN : 2961788X     DOI : 10.55606
Core Subject : Economy, Science,
1 Ekonomi Pembangunan 2 Akuntansi 3 Ekonomi Syariah 4 Perbankan 5 Perpajakan 6 Asuransi Niaga (Kerugian) 7 Notariat 8 Bidang Ekonomi Lain Yang Belum Tercantum 9. Aministrasi Keuangan (Perkantoran, Pajak, Hotel, Logistik, Dll) 10. Manajemen
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol. 1 No. 2 (2022): Juni : Akuntansi: Jurnal Riset Ilmu Akuntansi" : 7 Documents clear
Pengaruh Strategi Pemasaran Terhadap Keputusan Pembelian Pada Bonafit mart kabupaten kediri Yerri Wildan Armeindo; Dra. Indah Listyani; Zulfia Rahmawati
Akuntansi Vol. 1 No. 2 (2022): Juni : Akuntansi: Jurnal Riset Ilmu Akuntansi
Publisher : Universitas Sains dan Teknologi Komputer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55606/jurnalrisetilmuakuntansi.v1i2.59

Abstract

Penelitian ini untuk mengetahui apakah sebuah variabel strategi pemasaran (produk, harga, promosi dan tempat) berpengaruh secara parsial dan simultan terhadap keputusan pembelian pada konsumen Bonafit Mart. Penelitian ini menggunakan metode asosiatif kausal dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini pada Bonafit Mart berjumlah 140. Teknik analysis data yang digunakan yaitu regresi linier berganda, Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel produk secara parsial menunjukkan signifikan 0,072 > 0,05 yang menyatakan pembelian, variabel harga secara parsial menunujukkan signifikan 0,005 > 0,05 yang menyatakan secara parsial harga berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian, variabel promosi secara parsial menunjukkan signifikan 0,97 > 0, 05 yang menyatakan secara parsial promosi berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian, variabel tempat secara parsial menujukan signifikan 0,12 < 0,05 yang menyatakan secara parsial tempat berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Dan dengan melihat nilai signifikansi yang dihasilkan yaitu 0,000 < 0,05 yang artinya starategi pemasaran (produk, harga, promosi dan tempat) secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Angka R Square sebesar 18,6 % dan sedangkan sisanya 81,4 % dijelaskan oleh variabel bebas diluar model. Dalam penelitian ini variabel bebas yang paling dominan mempengaruhi keputusan pembelian pada Bonafit Mart adalah variabel harga.
PENGARUH RETURN ON ASSET (ROA), CURRENT RATIO (CR), DAN DEBT TO TOTAL ASSET RATIO (DAR) TERHADAP HARGA SAHAM PADA PT. ERAJAYA SWASEMBADA Tbk. Slamet Adi Prastyo; Taufik Akbar; Suseno Hendratmoko
Akuntansi Vol. 1 No. 2 (2022): Juni : Akuntansi: Jurnal Riset Ilmu Akuntansi
Publisher : Universitas Sains dan Teknologi Komputer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55606/jurnalrisetilmuakuntansi.v1i2.60

Abstract

Setiap perusahaan besar yang banyak dikenal oleh masyarakat diharapkan selalu mengalami perkembangan yang cukup signifikan. Untuk melakukan setiap kegiatan yang diinginkan, suatu perusahaan selalu membutuhkan modal. Maka dari itu, untuk mempermudah perusahaan dalam mendapatkan modal terdapat pasar modal yang dipergunakan para investor dan emiten untuk melakukan transasksi jual beli saham. Tujuan dari penelitian untuk mengetahui pengaruh Return On Asset, Current Ratio, dan Debt to Total Asset Ratio terhadap Harga Saham pada PT. Erajaya Swasembada Tbk. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling, dengan populasi seluruh laporan keuangan sejak awal listing dan sampel yang digunakan adalah laporan keuangan triwulan perusahaan periode 2013-2020. Dari hasil analisis yang telah dilakukan, hasil penelitian secara parsial menunjukkan bahwa Return On Asset berpengaruh tidak signifikan terhadap harga saham, Current Ratio berpengaruh signifikan terhadap harga saham, Debt to Total Asset Ratio berpengaruh signifikan terhadap harga saham. Secara simultan seluruh variabel bebas berpengaruh signifikan terhadap harga saham. Hal tersebut diketahui dari hasil analisis sebagai berikut: nilai R2 = 0,279 atau 27,9% yang berarti 71,1% dipengaruhi oleh model lain.
Pengaruh EPS, PER, dan ROA Terhadap Harga Saham Perusahaan Logam dan Mineral di BEI 2016-2020 Nur Zakia Laila Romadhoni; Ida Siswatiningsih; Mawar Ratih Kusumawardani
Akuntansi Vol. 1 No. 2 (2022): Juni : Akuntansi: Jurnal Riset Ilmu Akuntansi
Publisher : Universitas Sains dan Teknologi Komputer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55606/jurnalrisetilmuakuntansi.v1i2.69

Abstract

Harga saham merupakan salah satu indikator yang penting dalam suatu perusahaan. Harga saham yang tinggi akan memberikan keuntungan perusahaan untuk menarik para investor menanamkan modalnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh earning per share, price earning ratio, dan return on asset terhadap harga saham pada perusahaan pertambangan sub sektor logam dan mineral yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2016-2020. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Sampel yang digunakan adalah sebanyak 8 perusahaan dari 11 perusahaan dengan menggunakan purposive sampling. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data laporan tahunan dari perusahaan pertambangan sub sektor logam dan mineral tahun 2016 - 2020. Teknik analisis dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda dengan uji asumsi klasik, uji hipotesis, dan koefisien determinasi (R2) menggunakan software SPSSV.25.0. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa variabel EPS berpengaruh positif dan signifikan terhadap harga saham. Variabel PER berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap harga saham. Variabel ROA berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap harga saham. Variabel EPS, PER, dan ROA berpengaruh secara simultan terhadap harga saham.
Analisis Perbandingan Kinerja Keuangan Sebelum Dan Saat Pandemi Covid-19 Pada PT. Provident Agro Tbk Periode Tahun 2018-2021 Viona Putri Ayu Dewanti; Mawar Ratih Kusumawardani; Taufik Akbar
Akuntansi Vol. 1 No. 2 (2022): Juni : Akuntansi: Jurnal Riset Ilmu Akuntansi
Publisher : Universitas Sains dan Teknologi Komputer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55606/jurnalrisetilmuakuntansi.v1i2.71

Abstract

Pandemi covid-19 berpengaruh terhadap kinerja keuangan seluruh sektor perusahaan di Indonesia, tak terkecuali pada PT. Provident Agro Tbk yang juga merasakan imbasnya. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan signifikan kinerja keuangan sebelum dan saat pandemi covid-19 pada PT. Provident Agro Tbk periode tahun 2018-2021. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah studi literatur dan dokumentasi. Metode penelitian dalam penelitian ini yaitu kuantitatif deskriptif. Berdasarkan hasil Uji Normalitas dan Uji Beda Paired Sample T-Test dapat disimpulkan bahwa Tidak Terdapat Perbedaan Signifikan Rasio Likuiditas berupa Current Ratio sebelum dan saat pandemi covid-19, Tidak Terdapat Perbedaan Signifikan Rasio Solvabilitas berupa Debt To Asset Ratio sebelum dan saat pandemi covid-19, Tidak Terdapat Perbedaan Signifikan Rasio Profitabilitas berupa Net Profit Margin sebelum dan saat pandemi covid-19, Tidak Terdapat Perbedaan Signifikan Rasio Aktivitas berupa Total Asset Turn Over sebelum dan saat pandemi covid-19.
Pengaruh Kualitas Produk Batako Dan Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Konsumen Studi Kasus Di CV. Lantaboora Origin Pare, Kabupaten Kediri Pendy Sujadmiko
Akuntansi Vol. 1 No. 2 (2022): Juni : Akuntansi: Jurnal Riset Ilmu Akuntansi
Publisher : Universitas Sains dan Teknologi Komputer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55606/jurnalrisetilmuakuntansi.v1i2.75

Abstract

Penggunaan batako menjadi bahan menyusun dinding bangunan yang telah umum kita lihat dari dulu hingga kini. Bahan material ini sampai kini masih menjadi pilihan utama bagi masyarakat, terutama untuk memenuhi selera masyarakat terhadap produk bahan bangunan. Maka kualitas produk menjadi poin yang sangat penting dalam meningkatkan kepuasan konsumen, karena apabila produk yang ditawarkan memiliki kualitas yang baik maka dapat membangun kepercayaan konsumen mengenai produk yang dibeli. Faktor lain yang dapat meningkatkan kepuasan konsumen ialah kualitas pelayananya, apabila pelayanan yang diterima atau dirasakan sesuai dengan yang diharapkan maka dapat meningkatkan kepuasan konsumen. Pada penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kualitas produk batako dan kualitas pelayanan terhadap kepuasan konsumen di CV. LANTABOORA ORIGIN Pare, Kabupaten Kediri. Penelitian ini menggunakan metode nonprobability sampling yaitu sampel jenuh dengan sampel 81 responden dan juga menggunakan bantuan program aplikasi SPSS. Teknik analisis yang digunakan uji instrumen uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, uji regresi berganda, uji t, uji F, uji koefisien determinasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa kualitas produk memiliki pengaruh positif yang signifikan secara parsial terhadap kepuasan konsumen di CV. LANTABOORA ORIGIN Pare, Kabupaten Kediri, hal ini bisa dilihat dari nilai Signifikan t sebesar 0,00 < 0,05 dan kualitas pelayanan memiliki pengaruh positif yang signifikan secara parsial terhadap kepuasan konsumen di CV. LANTABOORA ORIGIN Pare, Kabupaten Kediri, hal ini bisa dilihat dari nilai Signifikan t sebesar 0,00 < 0,05, sedangkan secara simultan kualitas produk dan kualitas pelayanan memiliki pengaruh signifikan terhadap kepuasan konsumen di CV. LANTABOORA ORIGIN Pare, Kabupaten Kediri, hal ini bisa dilihat dari nilai signifikan F sebesar 0,00 < 0,05.
Analisis Rasio Profitabilitas Untuk Menilai Kinerja Keuangan PT. Andira Agro Tbk Yang Terdaftar Di BEI Tahun 2018-2020 Kevin Bramasta; Taufik Akbar; Suseno Hendratmoko
Akuntansi Vol. 1 No. 2 (2022): Juni : Akuntansi: Jurnal Riset Ilmu Akuntansi
Publisher : Universitas Sains dan Teknologi Komputer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55606/jurnalrisetilmuakuntansi.v1i2.76

Abstract

Andira Agro Tbk merupakan salah satu perusahaan yang bergerak dibidang perkebunan kelapa sawit. Perusahaan memerlukan laporan keuangan untuk megetahui dan menganalisa kinerja perusahaan. Laporan keuangan dianalisis menggunakan rasio keuangan salah satunya rasio profitabilitas. Rasio profitabilitas dapat dilakukan menggunakan perhitungan ROA, ROE, NPM, dan GPM. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis kinerja keuangan pada PT. Andira Agro Tbk tahun 2018-2020. Jenis penelitian dalam penelitian ini adalah kuantitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah pengumpulan data sekunder. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan perhitungan ROA, ROE, NPM, dan GPM untuk melihat kondisi kinerja keuangan PT. Andira Agro Tbk dalam menghasilkan laba. Hasil dari perhitungan tersebut dapat diketahui bahwa nilai indikator ROA terus mengalami penurunan dari tahun 2018-2020. Perhitungan ROE juga terus mengalami penurunan dari tahun 2018-2020. Perhitungan nilai NPM juga mengalami penurunan dari tahun ke tahun yaitu 2018-2020. Perhitungan nilai GPM juga cenderung mengalami penurunan dari tahun 2018-2020. Secara keseluruhan kinerja keuangan PT. Andira Agro Tbk berada pada posisi yang kurang baik.
PENGARUH KESELAMATAN KESEHATAN KERJA (K3), KOMPENSASI, DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT. ARYANA SINAR ABADI Firnanda Arya Sakti; Iing Sri Hardiningrum; Anita Sumelvia Dewi
Akuntansi Vol. 1 No. 2 (2022): Juni : Akuntansi: Jurnal Riset Ilmu Akuntansi
Publisher : Universitas Sains dan Teknologi Komputer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55606/jurnalrisetilmuakuntansi.v1i2.77

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan hipotesis penilti : terdapat pengaruh secara parsial keselamatan kesehatan kerja (K3) (X1), kompensasi (X2), disiplin kerja (X3) terhadap kinerja karyawan (Y). Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan teknik analisis regresi linear berganda. Data penelitian ini diperoleh dengan metode wawancara, observasi, studi kepustakaan, dan kuesioner. Pengembilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik sampling jenuh yaitu seluruh karyawan Perusahaan PT. Aryana Sinar Abadi sebanyak 44 karyawan. Hasil penelitian menggunakan bantuan proposal program SPSS versi 25, menunjukkan bahwa : (1) keselamatan kesehatan kerja secara parsial berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan dengan nilai thitung 5,474 dan nilai Sig. 0,000 < 0,05. (2) kompensasi secara parsial berpengaruh terhadap kinerja karyawan dengan nilai thitung -2,444 dan nilai Sig. 0,19 < 0,05. (3) disiplin kerja secara parsial tidak berpengaruh terhadap kinerja karyawan dengan nilai thitung 1,283 dan nilai Sig. 0,207 > 0,05. (4) keselamatan kesehatan kerja, kompensasi, dan disiplin kerja secara simultan berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan dengan nilai Fhitung 12,504 dan nilai Sig. 0,000 < 0,05. Dari hasil uji analisis regresi linear berganda maka menghasilkan rumus persamaan Y = 11,179 + 0,627X1 - 0,394X2 + 0,208X3 + e.

Page 1 of 1 | Total Record : 7