cover
Contact Name
Muhammad Hidayatullah
Contact Email
muhammad.hidayatullah@uts.ac.id
Phone
+6287864070011
Journal Mail Official
jpres@uts.ac.id
Editorial Address
Jl. Raya Olat Maras, Batu Alang, Moyo Hulu, Pernek, Moyohulu, Kabupaten Sumbawa, Nusa Tenggara Bar. 84371, Indonesia
Location
Kab. sumbawa,
Nusa tenggara barat
INDONESIA
Jurnal J-PRES (Jurnal Pengabdian Rekayasa Sistem)
ISSN : -     EISSN : 29882087     DOI : https://doi.org/10.36761/jpres.v1i2
Jurnal J-PRES (Jurnal Pengabdian Rekayasa Sistem) adalah media publikasi ilmiah yang menyajikan hasil pengabdian kepada masyarakat. Jurnal dikelola oleh Fakultas Rekayasa Sistem, Universitas Teknologi Sumbawa (UTS), Nusa Tenggara Barat. Jurnal J-PRES (Jurnal Pengabdian Rekayasa Sistem) bertujuan untuk menyediakan forum bagi akademisi, peneliti dan praktisi nasional untuk mempublikasikan artikel asli hasil pengabdian kepada masyarakat. Semua artikel yang diterima akan diterbitkan dan akan tersedia secara bebas untuk semua pembaca. Jurnal J-PRES (Jurnal Pengabdian Rekayasa Sistem) berfokus pada kajian tentang ilmu rekayasa sistem yang di implementasikan pada masyarakat.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 4 Documents
Search results for , issue "Vol 1 No 2 (2023): Edisi 2" : 4 Documents clear
Pendampingan Pemanfaatan Sumber Belajar Dalam Pembuatan Materi Pembelajaran Untuk Guru SDN Kokarpit Dan SDN Lekong
Jurnal Pengabdian Rekayasa Sistem Vol 1 No 2 (2023): Edisi 2
Publisher : Universitas Teknologi Sumbawa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36761/jpres.v1i2.3003

Abstract

Pengabdian Kepada Masyarakat Fakultas Rekayasa Sistem merupakan kegiatan pendampingan yang dilakukan oleh tim pengabdian kepada guru SDN Kokarpit dan SDN Lekong yang berada di Kecamatan Alas Barat. Tujuan dan pengabdian untuk memberikan gambaran dan praktik tentang pemanfaatan sumber belajar dalam pembuaan materi pembelajaran. Studi pendampingan dilakukan dengan meningkatkan pemahaman dan keterampilan guru dalam memanfaatkan sumber belajar yang relevan dan efektif dalam pembuatan materi pembelajaran. Pendampingan pemnafaatan sumber belajar diikuti oleh 16 orang yang terdiri dari Koordinator Wilayah, Pengawas Sekolah, Kepala Sekolah SDN Kokarpit dan SDN lekong, serta guru SDN Kokarpit dan SDN Lekong. Hasil dari pendampingan dengan pendekatan yang kolaboratif menunjukkan peningkatan dalam pemanfaatan sumber belajar yang dilakukan ooleh Guru SDN Kokarpit dan SDN Lekong.
Pelatihan Desain Grafis dengan Menggunakan CorelDraw Untuk Meningkatkan Kreativitas Siswa SMA Muhammadiyah Sumbawa
Jurnal Pengabdian Rekayasa Sistem Vol 1 No 2 (2023): Edisi 2
Publisher : Universitas Teknologi Sumbawa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36761/jpres.v1i2.3004

Abstract

Perkembangan desain grafis telah dipercaya untuk sebuah karya seni rupa teknologi yang memiliki peran penting untuk beragam industri digital. Desain grafis merupakan suatu bentuk komunikasi visual yang menggunakan gambar untuk menyampaikan informasi atau pesan seefektif mungkin. Penggunaan umum dari desain grafis adalah seperti desain perusahaan (logo dan merek), desain editorial (majalah, surat kabar, dan buku), desain lingkungan, periklanan, desain web, desain komunikasi, dan kemasan produk. Pelatihan yang dilakukan untuk siswa kelas XI SMA Muhammadiyah Sumbawa terkait desain grafis berbasis yang menjadi bekal keterampilan siswa dalam menyajikan informasi ataupun produk secara efektif, bahkan menjadi penyediakan jasa desain ataupun hanya sekedar mampu memilih gambar yang terbaik. Hal ini dapat dijadikan sebagai wirausaha bagi siswa atau kelompok siswa yang memiliki keunggulan di bidang desain grafis. Hasil dari PKM ini adalah para siswa mendapatkan ilmu dan pengetahuan tentang bagaimana merancang dan mengolah gambar dengan komputer dan mendorong kreativitas para siswa dalam menghasilkan gambar-gambar yang memiliki seni dan daya tarik yang baik.
Sosialisasi Sistem Informasi Desa (Open SID) Dalam Menunjang Pelayanan Masyarakat Pada Desa Marga Karya
Jurnal Pengabdian Rekayasa Sistem Vol 1 No 2 (2023): Edisi 2
Publisher : Universitas Teknologi Sumbawa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36761/jpres.v1i2.3005

Abstract

Sistem Informasi Desa (SID) adalah seperangkat alat dan proses pemanfaatan data dan informasi untuk mendukung pengelolaan sumber daya berbasis komunitas di tingkat Desa. SID merupakan bagian dari implementasi Undang-Undang (UU) Desa tentang Sistem Informasi Pembangunan Desa dan Pembangunan Kawasan PerDesaan. Belum banyak desa mengimplementasikan SID karena kurangnya pemahaman perangkat Desa tentang SID. Oleh karena itu, kebutuhan akan sosialisasi SID menjadi sangat bermanfaat bagi Desa khususnya para perangkat Desa. Untuk mengatasi masalah tersebut, Fakultas Rekayasa Sistem Universitas Teknologi Sumbawa, melakukan kegiatan sosialisasi SID melalui program Pengabdian Kepada Masyarakat (PkM). Hasil dari sosialisasi diperoleh bahwa materi yang diberikan cukup dipahami oleh semua peserta walaupun mereka belum memiliki pemahaman aplikasi yang sejenis. Selain itu, mereka percaya bahwa SID dapat membantu administrasi Desa dan meningkatkan layanan informasi Desa.
Pengembangan Website Desa Uma Beringin Dalam Meningkatkan Akses Informasi Dan Pelayanan Publik
Jurnal Pengabdian Rekayasa Sistem Vol 1 No 2 (2023): Edisi 2
Publisher : Universitas Teknologi Sumbawa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36761/jpres.v1i2.3010

Abstract

Pengabdian Kepada Masyarakat (PkM) adalah salah kegiatan tri dharma perguruan tinggi dengan tujuan mengimplementasikan ilmu dosen dan memberikan kepada mahasiswa pengalaman belajar dan bekerjasama dalam kegiatan pembangunan masyarakat sebagai sarana penerapan dan pengembangan ilmu dan teknologi pada masyarakat di luar kampus. Dengan PkM, mahasiswa yang turut terlibat dapat memperoleh pengalaman belajar melakukan kegiatan pembangunan masyarakat kongkrit dan bermanfaat. Dalam PkM yang dilaksanakan pada Desa Uma Beringin Kecamatan Unter Iwes Kabupaten Sumbawa, tim PkM menerapkan website sebagai salah satu wadah etalase digital. Website dimaksudkan untuk memberikan bebrbagai macam informasi terkait dengan desa Uma Beringin, seperti, Visi Misi Desa, Perangkat Desa, APBD desa, dan informasi terkait lainnya yang akan selalu di perbaharui setiap ada perubahan dan kegiatan yang telah dilakukan di desa untuk kemajuan desa itu sendiri.

Page 1 of 1 | Total Record : 4