cover
Contact Name
Yanuar Sinatra
Contact Email
sentra_hki@stt.ac.id
Phone
+6288217513756
Journal Mail Official
sentra_hki@stt.ac.id
Editorial Address
Jl.Candi Panggung No.48 Malang
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
JPM SMI
ISSN : 30217695     EISSN : 30217695     DOI : -
Jurnal ini dikelola oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Sekolah Tinggi Teknik Multimedia Internasional Malang Untuk mempublikasikan artikel pengabdian yang telah dilakukan agar dapat menginspirasi dan bermanfaat bagi masyarakat luas.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 1 No 2 (2023): Vol 1 No. 2 Tahun 2023" : 6 Documents clear
PENDAMPINGAN PERBAIKAN JALAN PERUM KARANGDUREN PAKISAJI Winarto, Azhar Dhika; Larasati, Endang; Winarto, Yudha Rachman
Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 1 No 2 (2023): Vol 1 No. 2 Tahun 2023
Publisher : Sekolah Tinggi Teknik Multimedia Internasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62818/jpm.v1i2.14

Abstract

Pertumbuhan lalu lintas yang meningkat dan cuaca yang ekstrem menyebabkan peningkatan kerusakan pada permukaan jalan, seperti retak, lubang, dan pergeseran struktur jalan. Kondisi ini mengganggu kelancaran lalu lintas, meningkatkan risiko kecelakaan, dan menyulitkan transportasi barang dan jasa, yang pada gilirannya berdampak negatif pada pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat setempat.Tujuan pengabdian ini adalah melakukan pendampingan dalam meningkatkan kualitas infrastruktur jalan, efisiensi transportasi, dan keselamatan pengguna jalan di wilayah tersebut. Metode Pelaksanaan diawali denan rapat, persiapan alat dan bahan, kegiatan dan evaluasi. Hasil dari pengabdian masyarakat ini menunjukkan bahwa dengan pendampingan aksesibilitas yang meningkat mempermudah mobilitas barang dan jasa, membuka peluang bisnis baru, dan meningkatkan daya tarik investasi di wilayah tersebut.
SOSIALISASI INSTALASI HIDROPONIK PADA GREEN HOUSE SEBAGAI IMPLEMENTASI GREEN ECONOMY DAN SUSTAINABLE DEVELOPMENT Afriyanti, Kardina Sidney; Wulan Ndari, Priska; Elis Meyana, Yulanda
Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 1 No 2 (2023): Vol 1 No. 2 Tahun 2023
Publisher : Sekolah Tinggi Teknik Multimedia Internasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62818/jpm.v1i2.15

Abstract

Berdasarkan hasil analisis situasi dan diskusi dengan mitra dapat dirumuskan beberapa masalah, yaitu : keterbatasan pengetahuan masyarakat mengenai konsep dan teknik hidroponik, keterbatasan sumber daya yang memadai, seperti modal untuk membangun green house, peralatan hidroponik, air bersih, nutrisi tanaman, dan listrik. beberapa petani enggan mencoba metode baru ini karena mereka lebih nyaman dengan cara tradisional. Tujuan pengabdian masyarakat ini yaitu memberikan pelatihan perancangan dan sosialisasi instalasi hidroponik pada green house dalam implementasi green economy dan sustainable development. Manfaat yang diperoleh yaitu diharapkan pemahaman petani dan warga dalam perancangan dan sosialisasi instalasi hidroponik pada green house dalam implementasi green economy dan sustainable development.
PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DENGAN PELATIHAN BATIK UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN DAN EKONOMI MASYARAKAT DESA NGENEP Ratna, Vida
Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 1 No 2 (2023): Vol 1 No. 2 Tahun 2023
Publisher : Sekolah Tinggi Teknik Multimedia Internasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62818/jpm.v1i2.16

Abstract

Strategi komunikasi digunakan sebagai upaya dalam pelaksanaan pemberdayan masyarakat dengan pelatihan batik. Hal ini digunakan sebagai salah satu upaya untuk mengajak masyarakat agar mau berpartisipasi dalam pelaksanaannya. Dimana hal ini ditegaskan oleh pihak galeri batik dan juga pihak ketua PKK RW 17 yang menjelaskan bahwa strategi komunikasi tentu digunakan. Strategi digunakan sebagai upaya untuk memperkenalkan pada sebuah pemberdayaan, dengan strategi komunikasi yang digunakan ialah sosialisasi dari pihak Galeri Batik Eunoia dan strategi dari pihak PKK RW 17 dengan iming-iming dan juga ajakan tanpa harus masyarakat mengetahui maksud dan tujuan diadakannya pertemuan. Proses komunikasi juga menjadi faktor pendukung pada pemberdayaan masyarakat. Komunikasi organisasi yang ditekankan pada komunikasi informal membuat masyarakat menjadi lebih nyaman pada saat pertemuan. Adapun komunikasi pembangunan juga diguanakan sebagau upaya untuk mengajak masyarakat menuju pembangunan yang lebih baik dengan pemberdayaan masyarakat.
ANALISA KUALITAS STANDAR MUTU SISTEM DRAINASE PADA BANGUNAN PUBLIK DI KABUPATEN MALANG Winarto, Azhar Dhika; Winarto, Yudha Rachman; Aprilia Lestari, Rini
Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 1 No 2 (2023): Vol 1 No. 2 Tahun 2023
Publisher : Sekolah Tinggi Teknik Multimedia Internasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62818/jpm.v1i2.17

Abstract

Kebutuhan bahan bangunan untuk pekerjaan sipil terus meningkat, dalam membangun suatu struktur bangunan gedung kantor pemerintahan, perkantoran suwasta, ruko ruko, perumahan, pasar, masjid, sekolahan, dan perumahan terus meningkat dan banyak yang mengunakan beton akan tetapi rusak sebelum waktu nya. Proses pengerasan memakan waktu yang cukup lama dengan kata lain mempunyai umur pengerasan dari beton itu sendiri. Hasil dari pengabdian masyarakat ini menunjukkan bahwa dengan analisa kualitas standar mutu sistem drainase pada bangunan publik di kabupaten malang dapat ditingkatkan. Melalui edukasi dan sosialisasi, masyarakat diberikan pemahaman tentang pentingnya menjaga tingkat standar mut sistem drainasi pada bangunan public di kota Malang. Teknik pengukuran dan cara perbaikan yang disampaikan kepada masyarakat memungkinkan mereka untuk mengatasi masalah kelembapan dengan langkah-langkah yang tepat. Monitoring dan evaluasi menunjukkan adanya peningkatan dalam pemahaman dan penerapan solusi perbaikan oleh masyarakat. Pengabdian masyarakat ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi penghuni hunian di daerah Gedangan Kabupaten Malang. Dengan adanya pendampingan solusi perbaikan tingkat standar mutu sistem drainase pada bangunan publik di kabupaten malang diharapkan dapat menciptakan lingkungan hunian yang lebih nyaman, sehat, dan berkelanjutan. Kesadaran dan pengetahuan masyarakat tentang pentingnya tingkat mutu sistem drainase yang sesuai di hunian juga diharapkan dapat berlanjut dan diterapkan dalam kehidupan sehari-hari, untuk meningkatkan kualitas hidup mereka.
PELATIHAN KOMUNIKASI DALAM DUNIA BROADCASTING PADA SISWA SMP INSAN AMANAH MALANG SEBAGAI SALAH SATU UPAYA MELEK MEDIA Suko Zaqinadevi, Amritha; Yuniarti, Vitri
Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 1 No 2 (2023): Vol 1 No. 2 Tahun 2023
Publisher : Sekolah Tinggi Teknik Multimedia Internasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62818/jpm.v1i2.18

Abstract

Berdasarkan hasil analisis situasi dan diskusi dapat dirumuskan beberapa masalah, yaitu : keterbatasan pengetahuan siswa dan siswi terkait dengan dunia Broadcasting, seperti pengetahuan pada teknik presenting maupun announcing. Beberapa siswa mulanya enggan untuk mencoba praktik dikarenakan masih pemula dalam dunia penyiaran. Pengenalan komunikasi melalui teknik presenting dan announcing dipilih karena metode ini lebih nyaman dan fun dibanding dengan cara lainnya. Tujuan pengabdian masyarakat ini yaitu memberikan pelatihan mengenai pengantar komunikasi dalam bidang broadcasting melalui praktik siaran dan pembacaan berita. Manfaat yang diperoleh yaitu diharapkan pemahaman siswa dan siswi dalam dunia komunikasi dalam hal broadcasting akan mampu meningkatkan kepercayaan diri siswa serta membuat mereka paham akan dunia penyiaran.
Pelatihan Manajemen Kegawatdaruratan Basic Trauma Cardiac Life Support di Museum Motor Klasik Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) NMC Kota Malang Adi, Anas Firman; Tri Febriani, Reny; Yekti Mumpuni, Risna; Ageng Lumadi, Sih; Surya Kurniawan, Andi; Laksana, Kurnia; Trigantara, Regista
Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 1 No 2 (2023): Vol 1 No. 2 Tahun 2023
Publisher : Sekolah Tinggi Teknik Multimedia Internasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62818/jpm.v1i2.31

Abstract

Basic Trauma Cardiac Life Support (BTCLS) adalah tindakan untuk memberikan pertolongan pada korban bencana atau gawat darurat guna mencegah kematian atau kerusakan organ sehingga produktivitasnya dapat dipertahankan setara sebelum terjadinya bencana atau peristiwa gawat darurat yang terjadi. Pengetahuan dan skill yang berhubungan dengan Basic Trauma Cardiac Life Support (BTCLS) adalah salah satu prasyarat yang harus dimiliki oleh siswa, apalagi kota Malang sebagai salah satu destinasi wisata tidak luput dari berbagai hal kegawadaruratan bencana melihat potensi bencana juga besar di daerah wisata Malang Raya. Tujuan kegiatan ini adalah memberikan Pelatihan Manajemen Kegawatdaruratan Basic Trauma Cardiac Life Support di Museum Motor Klasik Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) NMC Kota Malang. Metode yang digunakan yaitu pemberian materi dan evaluasi. Hasil kegiatan menunjukkan antusias peserta dalam mengikuti Pelatihan Manajemen Kegawatdaruratan Basic Trauma Cardiac Life Support di Museum Motor Klasik Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) NMC Kota Malang

Page 1 of 1 | Total Record : 6